Shin Tae-yong Sebut Timnas Indonesia U-20 Ikut Mini Turnamen di Jakarta, Ini Lawannya

Timnas Indonesia U-20 bakal lawan tiga negara ini.

Husna Rahmayunita | Adie Prasetyo Nugraha
Rabu, 08 Februari 2023 | 15:47 WIB
Shin Tae-yong saat pimpin latihan Timnas Indonesia U-20 untuk persiapan Piala Asia U-20 2023 (Youtube/PSSI TV)

Shin Tae-yong saat pimpin latihan Timnas Indonesia U-20 untuk persiapan Piala Asia U-20 2023 (Youtube/PSSI TV)

Bolatimes.com - Juru taktik Timnas Indonesia U-20 Shin Tae-yong mengatakan skuadnya akan mengikuti mini turnamen di Jakarta sebelum Piala Asia U-20 2023.

Timnas Indonesia U-20 dijadwalkan menghadapi tiga negara pada turnamen tersebut yakni Fiji, Guatemala, dan Republik Dominika. Adapun jadwalnya pada 17, 19, dan 22 Februari 2023.

Shin Tae-yong mengatakan rencana ini sudah dirancang sejak tiga bulan lalu. Akan tetapi, memang belum ada pernyataan resmi dari PSSI.

"Tiga bulan lalu saya sudah minta biar kita bisa adakan mini turnamen di Jakarta tanggal 17, 19, 22 Februari lawan Fiji, Guatemala dan Republik Dominika," kata Shin Tae-yong di Lapangan C Senayan, Jakarta, Rabu (8/2/2023).

"Jadi itu pun setau saya sudah ada persetujuan dari Menpora (Zainudin Amali)," tambah mantan pelatih Timnas Korea Selatan di Piala Dunia 2018 tersebut.

Saat ini Timnas Indonesia U-20 sedang menggelar TC di Jakarta yang sejatinya dikhususkan buat Piala Asia U-20 2023 di Uzbekistan pada 1-18 Maret mendatang. Sebanyak 30 pemain dipanggil Shin Tae-yong mengikuti kejuaraan ini.

Namun, baru 21 pemain yang bergabung. Persija Jakarta masih menahan empat pemain yaitu Muhammad Ferarri, Dony Tri pamungkas, Cahya Supriadi, dan Alfriyanto Nico.

Lalu, Persib Bandung belum melepas tiga pemainnya yakni Kakang Rudianto, Robi Darwis, dan Ferdiansyah. Kemudian dua pemain sedang di Eropa yaitu Marselino Ferdinan dan Ronaldo Kwateh.

Shin Tae-yong berharap kepada klub-klub yang belum melepas pemainnya segera diberikan ke timnas Indonesia. Sebab, Garuda Nusantara butuh persiapan matang agar lebih siap menatap Piala Asia U-20 2023.

"Sebentar lagi ada mini turnamen di Jakarta. Tapi sampai saat ini belum lepas pemain ke Timnas jadi saya kurang mengerti kenapa dan sedikit kecewa dengan situasi ini," pungkasnya.

Berita Terkait

TERKINI

Tercatat adalah Jordi Amat dari Indonesia dan Youssouf Ndayishimiye dari Burundi yang jadi pemain termahal.
bolaindonesia | 20:00 WIB
"Harus waspadai semua pemain," kata Aji Santoso.
bolaindonesia | 19:53 WIB
Timnas Indonesia akan menghadapi Burundi dalam laga kedua FIFA Matchday.
bolaindonesia | 18:10 WIB
Brylian siap menghadapi PSIS.
bolaindonesia | 18:00 WIB
Begini hitungan Timnas Indonesia naik ke peringkat 148 dunia andai sanggup kalahkan Burundi malam ini.
bolaindonesia | 17:36 WIB
Tanggapan Plt Menpora soal isu Peru jadi tuan rumah Piala Dunia U-20 2023.
bolaindonesia | 17:25 WIB
Persita siap tempur lawan Persija Jakarta.
bolaindonesia | 16:47 WIB
JK dukung Israel tampil di Piala Dunia U-20 2023.
bolaindonesia | 16:09 WIB
Joko Susilo bongkar penyebab kekalahan Arema FC dari Bali United.
bolaindonesia | 15:38 WIB
Rasmus Hojlund tengah jadi sorotan usai tampil gacor bersama Timnas Denmark.
bolaindonesia | 15:30 WIB
Gibran dibuat emosi dengan sejumlah kepala daerah yang tolak Timnas Israel.
bolaindonesia | 15:13 WIB
Striker Garuda Select curi ilmu dari dua rekannya.
bolaindonesia | 15:10 WIB
Enam pemain Persija tengah membela Timnas Indonesia
bolaindonesia | 14:55 WIB
Gibran pastikan Solo siap gelar drawing Piala Dunia U-20 2023 jika mendapat perintah dari PSSI dan Menpora.
bolaindonesia | 14:38 WIB
Gibraltar jadi bulan-bulanan Belanda, tetapi menariknya hanya tiga gol yang mampu bersarang di gawang
bolaindonesia | 14:00 WIB
Thomas Doll sudah terbisa pemainnya dibawa Shin Tae-yong.
bolaindonesia | 13:59 WIB
Hokky Caraka beri kritikan pedas pada para penolak kedatangan Israel yang berakibat Piala Dunia U-20 2023 batal digelar di Indonesia.
bolaindonesia | 13:48 WIB
Tampilkan lebih banyak