Efek Instan Marselino Ferdinan, Followers KMSK Deinze Langsung Bertambah Drastis

Seperti biasa, klub luar yang rekrut pemain Indonesia pasti langsung kebanjiran followers

Irwan Febri Rialdi | BolaTimes.com
Jum'at, 03 Februari 2023 | 13:26 WIB
Marselino Ferdinan jalani latihan dengan KSMK Deinze. (Twitter/@KMSKDeinze)

Marselino Ferdinan jalani latihan dengan KSMK Deinze. (Twitter/@KMSKDeinze)

Bolatimes.com - Marselino Ferdinan langsung memberi efek kepada klub barunya di divisi kedua Liga Belgia, KMSK Deinze. Salah satunya adalah pertumbuhan jumlah followers klub di sosial media mereka.

Fenomena ini sebetulnya bukan baran baru terjadi ketika pemain Indonesia bermain di klub luar negeri. Ambil contoh ketika Egy Maulana Vikri merantau ke Lechia Gdansk pada 2018 silam.

Setelah Egy ada juga Asnawi Mangkualam Bahar yang bergabung dengan klub Korea Selatan, Ansan Greeners. Pun saat Asnawi baru saja pindah ke Jeonnam Dragons, klub-klub tersebut mendapat penambahan jumlah followers signifikan dalan waktu singkat.

Hal ini juga terjadi saat Marselino resmi bergabung dengan Deinze. Pemain berusia 18 tahun itu bergabung pada Rabu (1/2/2023), baru beberapa hari jumlah followers Instagram Deinze bertambah drastis.

Sebelum merekrut Marselino, jumlah pengikut Deinze di Instagram hanya sekitar 13 ribu saja. Hingga hari ini, Jumat (3/2), jumlah pengikutnya sudah menyentuh 89 ribuan followers.

Sebagaimana diketahui, Deinze menjadi kali perdana Marselino berkarier abroad. Pencapaian tersebut mendapat dukungan dari para penggemar di Indonesia. Belgia dipercaya menjadi destinasi yang bagus untuk Marselino.

Terlebih saat ini ada juga Sandy Walsh yang merupakan pemain keturunan Indonesia, sedang berkarier di divisi teratas Belgia.

Semakin istimewa buat Marselino karena tercatat menjadi pemain paling muda di skuad KMSK Deinze. Saat transfernya resmi diumumkan, Marselino masih berusia 18 tahun. 

Julukan wonderkid dari Indonesia pun sudah melekat pada dirinya sejak beberapa musim terakhir. Terlebih, potensi dan kemampuannya memang diakui ada di kelas atas di usianya masih sangat muda.

Untuk debut Marselino sendiri belum diketahui kapan bakal terjadi, tapi satu yang pasti keputusan ini bakal tergantung pelatih KMSK Deinze, Marc Grosjean.

Kontributor: Aditia Rizki Nugraha
Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Di video yang beredar viral tersebut, Simon Tahamata tak sungkan untuk berjoget diiringi dengan lagu khas Maluku.

bolaindonesia | 22:05 WIB

Lebih dari sekadar ambisi menang, Mauricio membawa filosofi permainan yang agresif, dominan, dan penuh keyakinan.

bolaindonesia | 21:50 WIB

Rekrutan anyar Persib Bandung, Adam Przybek, mulai menjalani sesi latihan perdananya bersama tim Maung Bandung.

bolaindonesia | 21:44 WIB

Nicholas memang layak untuk dipanggil oleh Nova Arianto. Pasalnya ia memiliki ketajaman sebagai seorang pemain depan.

bolaindonesia | 18:37 WIB

Timnas U-17 Indonesia mulai memanaskan mesin jelang perhelatan Piala Dunia U-17 2025 di Qatar.

bolaindonesia | 18:19 WIB

Persija Jakarta resmi merekrut pemain asal Brasil, Van Basty Sousa.

bolaindonesia | 17:30 WIB

Pemain asal Semarang, Septian David Maulana, menjadi nama pertama yang digaet Laskar Kie Raha.

bolaindonesia | 20:21 WIB

Isa Warps akan meniru selebrasi gol ikonik milik striker Timnas Indonesia, Ole Romeny.

bolaindonesia | 19:55 WIB

Perekrutan rekan Eliano Reijnders di PEC itu disampaikan Bali United di platform resmi milik mereka.

bolaindonesia | 19:39 WIB

Pemain yang sempat membuat sewot Shin Tae-yong saat melatih Timnas Indonesia resmi merapat ke Semen Padang.

bolaindonesia | 19:23 WIB

Sorotan tajam mengarah pada sosok striker muda penuh talenta, Arkhan Kaka.

bolaindonesia | 19:11 WIB

Salah satu media Korea mengklaim suporter Timnas Indonesia mulai menyesal karena Shin Tae-yong dipecat.

bolaindonesia | 15:09 WIB

Tim promosi Liga 1, PSIM Yogyakarta terus bergeliat di bursa transfer.

bolaindonesia | 14:58 WIB

Persib Bandung melakukan vaksinasi termasuk pemain dan staf untuk menyambut musim 2025/26.

bolaindonesia | 05:52 WIB

Nick Kuipers ingin juara bersama Persib Bandung

bolaindonesia | 17:50 WIB

Klub promosi asal Jawa Tengah ini resmi mengumumkan perekrutan Alexis Nahuel Gomez

bolaindonesia | 17:38 WIB

Tom Haye, masih bersabar menunggu tawaran konkret dari klub baru usai kontraknya berakhir bersama Almere City

bolaindonesia | 09:54 WIB

Pemain berdarah Indonesia-Belanda itu resmi bergabung dalam skuad Garuda Pertiwi jelang Kualifikasi Piala Asia Putri 2025.

bolaindonesia | 22:49 WIB
Tampilkan lebih banyak