Profil Agung Prasetyo, Bek Borneo FC yang Lakukan Tendangan Kungfu ke Gian Zola

Agung Prasetyo ramai dikritik karena tendangan kungfu ke Gian Zola

Irwan Febri Rialdi | BolaTimes.com
Senin, 18 Juli 2022 | 10:50 WIB
Pemain Borneo FC, Agung Prasetyo. (Dok. Borneo FC)

Pemain Borneo FC, Agung Prasetyo. (Dok. Borneo FC)

Bolatimes.com - Pemain bertahan Borneo FC, Agung Prasetyo, menjadi salah satu sosok yang mendapat sorotan karena melakukan tendangan Kungfu kepada gelandang Arema FC, Gian Zola, pada laga leg kedua final Piala Presiden 2022.

Dalam duel yang berlangsung di Stadion Segiri, Samarinda, Minggu (17/7/2022) itu, Agung Prasetyo melancarkan tendangan Kungfu itu saat laga memasuki menit ke-33.

Momen ini awalnya terjadi ketika Agung dan Gian Zola tengah memperebutkan bola di udara. Ketika Zola hendak menanduk bola, Agung justru mengayunkan kakinya yang relatif tinggi.

Baca Juga: Protes Belum Direspons AFF, Media Vietnam Klaim Indonesia Ancam Pindah Federasi

Beruntung, terjangan kaki Agung Prasetyo tak mengenai kepala Zola. Meskipun demikian, wasit yang memimpin pertandingan tak memberikan hukuman apa pun kepada Agung.

Bahkan, Adam Alis yang sempat mempertanyakan keputusan wasit ini justru diganjar kartu kuning karena dianggap melakukan protes yang berlebihan.

Padahal, menurut regulasi Laws of the Game 2021/2022 yang dirilis oleh IFAB, aksi-aksi semacam ini berpotensi besar mendapatkan kartu merah dari wasit.

Baca Juga: Ngambek Tak Diberi Ucapan seperti Anthony Ginting, Chico Wardoyo: Pak Jokowi Pilih Kasih

Sebab, tendangan Kungfu yang dilancarkan Agung Prasetyo masuk dalam kategori pelanggaran serius (serious foul play) dan menjurus pada perilaku kekerasan (violent conduct).

Profil Agung Prasetyo

Agung Prasetyo merupakan pesepak bola yang sudah cukup lama berkiprah di kasta tertinggi. Pemain ini tercatat lahir di Medan pada 22 Desember 1992.

Baca Juga: Tertutup, TC Timnas Indonesia U-16 Tidak Diizinkan Diliput Media

Perjalanan sepak bola Agung Prasetyo diawali ketika bergabung dengan tim muda PSDS Deli Serdang. Lalu, ia juga sempat bermain untuk beberapa klub di Sumatera Utara seperti TGM Medan hingga PSSA Asahan.

Agung kemudian mendapatkan kesempatan untuk menapaki karier yang lebih tinggi ketika direkrut PSMS Medan pada awal tahun 2013.

Sejak saat itu, dia mulai malang melintang bersama sejumlah klub elite seperti PSM Makassar(2014-2016) hingga Semen Padang (2016-2020).

Baca Juga: Hasil Uji Coba: Persebaya Menang Tipis Lawan PSIM Yogyakarta, Aji Santoso Belum Puas

Sebelum bergabung dengan Borneo FC di musim 2021-2022, Agung Prasetyo sebelumnya sempat bermain untuk Persita Tangerang.

Bersama klub berjulukan Pendekar Cisadane itu, ia mencatatkan debut ketika Persita menghadapi Persipura Jayapura di Stadion Pakansari, Cibinong, pada 28 Agustus 2021.

Pengalaman dan kepimpinan Agung Prasetyo memang cukup mumpuni. Itu terbukti dengan kepercayaan pelatih Persita saat itu, Widodo Cahyono Putro, yang memberikan ban kapten untuk pemain berusia 29 tahun ini.

Selama mengemban status sebagai kapten Persita, Agung tercatat telah memainkan total 23 pertandingan di Liga 1 2021-2022 bersama Pendekar Cisadane.

Catatan kartu kuningnya memang sempat terhitung tinggi, yakni mencapai tujuh buah. Bahkan, musim lalu ia juga pernah mandi lebih cepat karena mendapat dua kartu kuning pada laga melawan Borneo FC.

Sebetulnya, Agung juga pernah punya catatan bermain bersama tim nasional. Ketika itu, ia tampil bersama skuad timnas Indonesia U-23 pada ajang SEA Games 2015 yang berlangsung di Kamboja.

Sayangnya, saat itu Indonesia gagal membawa pulang medali karena kalah dari Vietnam dengan skor 0-5 pada laga perebutan peringkat ketiga.

Kontributor: Muh Adif Setyawan
Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Kiper Naturalisasi Timnas Indonesia yang saat ini bermain di klub FC Dallas, Maarten Paes sangat optimis bakal debut bersama skuad Garuda di bulan Juni mendatang.

bolaindonesia | 17:15 WIB

Usai menjadi WNI, kiper Naturalisasi Timnas Indonesia, Maarten Paes beberkan impiannya bersama skuad Garuda asuhan Shin Tae Yong.

bolaindonesia | 16:39 WIB

Ketua umum PSSI, Erick Thohir bakal protes ke FIFA setelah Wasit Thailand Sivakorn Pu-Udom Kembali Jadi Wasit VAR Laga Timnas Indonesia kontra Irak di perebutan posisi ketiga Piala Asia U-23 Qatar.

bolaindonesia | 13:45 WIB

Wasit asal Thailand, Sivakorn Pu-Udom Kembali akan menjadi Wasit VAR Laga Timnas Indonesia U-23 Kontra Irak, Erick Thohir Dituntut lakukan protes ke AFC, bakal digubris?

bolaindonesia | 13:11 WIB

Salah Sasaran! Bukan Sivakorn Puudom, Suporter Timnas Indonesia U-23 Malah Ancam Artis Thailand ini Usai Kalah di Piala Asia Qatar

bolaindonesia | 12:37 WIB

Resmi mendapatkan warga negara Indonesia, kasus Kiper FC Dallas, Maarten Paes di CAS sudah clear, bakal debut kontra Irak?

bolaindonesia | 12:07 WIB

Masyarakat Indonesia memiliki antusias dengan pelatih tim nasional Indonesia. Kiprahnya membawa timnas Indonesia bermain dengan gemilang dalam kancah internasional. Apakah Shin Tae Yong tetap berlanjut mengkomandoi para pemain andalan Indonesia?

bolaindonesia | 14:39 WIB

Bek Persib Bandung Kakang Rudianto langsung terbang ke Dubai untuk bergabung bersama Tim Nasional U-23 Indonesia dalam ajang Piala Asia U-23 2024 di Qatar. Timnas mengawalinya dengan pemusatan latihan di Dubai

bolaindonesia | 12:49 WIB

Pelatih Tim Nasional U-23 Indonesia Shin Tae-yong masih mempunyai pekerjaan rumah sebelum menjalani debut di Piala Asia U-23 2024 di Qatar

bolaindonesia | 14:34 WIB

Nathan Tjoe-A-On, pemain asal klub Eredivisie Belanda, SC Heerenveen menjadi nama terakhir yang dipanggil Shin Tae-yong bersama 27 pemain timnas Indonesia guna menjalani persiapan Piala Asia U23 2024 di Qatar.

bolaindonesia | 20:34 WIB

Pelatih timnas Indonesia U23, Shin Tae-yong memberi apresiasi bantuan Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, dan para pemilik klub Liga 1 Indonesia.

bolaindonesia | 20:06 WIB

Pelatih Tim Nasional U-23 Indonesia, Shin Tae-yong sampaikan terimakasih kepada klub peserta Liga 1 yang sudah memberikan dukungan penuh untuk timnya tampil dalam Piala Asia U-23 Qatar 2024.

bolaindonesia | 16:37 WIB

Pemain Persib Beckham Putra Nugraha kembali batal memperkuat Tim Nasional Indonesia akibat cedera. Sebelumnya absen dalam ajang Asia Games 2023, kali ini tak tampil di Piala Asia U-23 di Qatar

bolaindonesia | 15:45 WIB

Pemain keturunan Seharga Rp31,29 Miliar mengaku sedang melakukan proses naturalisasi, bakal jadi amunisi baru timnas Indonesia kontra Irak?

bolaindonesia | 12:19 WIB

Gelandang Persib Bandung Beckham Putra Nugraha akan fokus untuk menghadapi Bhayangkara FC sebelum berkonsentrasi bersama Tim Nasional U-23 Indonesia dalam AFC U23 Cup 2024 di Qatar

bolaindonesia | 12:40 WIB

Pertandingan Persib kontra Bhayangkara akan jadi pertandingan alumni Seri A Italia

bolaindonesia | 20:34 WIB

Gelandang Persib Bandung, Marc Klok mengalami cedera dan harus menjalani pemulihan di Singapura.Kondisi itu membuat Klok tak ikut dalam dalam rombongan Tim Nasional Indonesia untuk menghadapi Vietnam

bolaindonesia | 19:26 WIB

Setelah pemanggilan pada Sabtu (23/3/2024) pukul 02.44 WIB, hari ini Ernando Ari sudah terlihat ikut berlatih bersama rekan-rekan Timnas lainnya di Hanoi, Vietnam.

bolaindonesia | 09:19 WIB
Tampilkan lebih banyak