Demi ke Semifinal Turnamen Toulon 2022, Timnas Indonesia U-19 Pede Bisa Kalahkan Meksiko

Timnas Indonesia U-19 punya modal kemenangan atas Ghana jelang menghadapi Meksiko.

Rauhanda Riyantama | BolaTimes.com
Minggu, 05 Juni 2022 | 14:51 WIB
Selebrasi skuad Timnas Indonesia U-19 usai membobol gawang Gimcheon Sangmu FC dalam pertandingan uji coba yang berlangsung di Auxiliary Mini Stadium, Daegu, Korea Selatan, Selasa (5/4/2022). (dok. PSSI)

Selebrasi skuad Timnas Indonesia U-19 usai membobol gawang Gimcheon Sangmu FC dalam pertandingan uji coba yang berlangsung di Auxiliary Mini Stadium, Daegu, Korea Selatan, Selasa (5/4/2022). (dok. PSSI)

Bolatimes.com - Timnas Indonesia akan menghadapi Meksiko dalam laga pamungkas Grup B Turnamen Toulon 2022, Minggu (5/6/2022). Skuat Garuda Nusantara yakin bisa memetik kemenangan demi lolos ke babak semifinal.

Keyakinan tersebut tak lepas dari hasil apik ketika mengalahkan Ghana. Sebagaimana diketahui, Ronaldo Kwateh cs meraih kemenangan tipis 1-0.

"Kami akan pergi untuk menang, seperti di pertandingan lainnya, saya sangat percaya diri. Saya sangat menghormati Meksiko, tapi kami di sini akan berjuang," ucap pelatih Dzenan Radoncic, Minggu (5/6/2022).

Berkat modal kemenangan atas Ghana pada Kamis (2/6/2022) membuat Radoncic percaya jika anak asuhnya juga bisa mengalahkan Meksiko di pertandingan terakhir babak penyisihan grup.

"Kami memainkan tim dengan usia yang sama dengan mereka (U-19). Jika kami bisa menaklukkan Ghana, Meksiko juga bisa saja dikalahkan," ujar sosok pelatih asal Montenegro itu.

Radoncic yakin Timnas Indonesia U-19 dapat mengalahkan Meksiko dan meraih hasil penuh. Kemenangan atas Meksiko akan membawa Timnas Indonesia U-19 melaju ke babak semifinal Toulon 2022.

"Kita akan pergi untuk menang, kita akan berjuang ke semifinal," Imbuhnya.

Menanggapi optimisme yang diusung Radoncic bersama anak asuhnya Timnas Indonesia U-19 untuk mengalahkan Meksiko membuat netizen angkat bicara. Ada memberi dukungan bahwa ia cocok membangun sepak bola kelompok umur.

"Bismillah harus optimis dan panatang menyerah," kata netizen yang lain.

"Dzenan kayanya cocok dlam membangun mental kelompok umur," kata netizen lainnya.

Baca Juga: Timnas Indonesia Wajib Waspada, Pemain Kuwait Ini Punya Rekor yang Lewati Cristiano Ronaldo

(Kontributor: Moh. Afaf El Kurnia)

×
Zoomed
Berita Terkait TERKINI

Pekan pembuka BRI Super League 2025/26 menyajikan kejutan dari kiper Persik Kediri, Leo Navacchio, yang dinobatkan sebagai pemain terbaik dalam laga melawan Bali United

bolaindonesia | 23:16 WIB

Kiper andalan PSM Makassar, Reza Arya Pratama, baru saja mengukir rekor pribadi yang membanggakan.

bolaindonesia | 22:05 WIB

Persib Bandung memulai perjalanan di BRI Super League 2025/26 dengan kemenangan meyakinkan 2-0 atas Semen Padang

bolaindonesia | 22:00 WIB

Polemik rumput JIS kembali mencuri perhatian penggemar sepak bola Indonesia, mempertanyakan mengapa stadion megah berbiaya Rp2 triliun ini terus bermasalah.

bolaindonesia | 12:18 WIB

Persita Tangerang memulai BRI Super League 2025/26 dengan kekalahan telak 0-4 dari Persija Jakarta di Jakarta International Stadium

bolaindonesia | 12:09 WIB

Persija Jakarta memulai petualangan di BRI Super League 2025/26 dengan kemenangan meyakinkan 4-0 atas Persita

bolaindonesia | 10:08 WIB

Persija Jakarta mengawali BRI Super League 2025/26 dengan kemenangan gemilang 4-0 atas Persita Tangerang

bolaindonesia | 01:21 WIB

Kodai Tanaka, striker asal Jepang, menjadi bintang kemenangan Laskar Sambernyawa dengan gol krusialnya, menandai debut impresif di sepak bola Indonesia.

bolaindonesia | 01:13 WIB

Saya yakin kami bisa menang, tapi banyak peluang gagal jadi gol, ujar pelatih asal Belanda itu.

bolaindonesia | 01:08 WIB

Persib Bandung memulai langkah mereka di BRI Super League 2025/26 dengan hasil gemilang.

bolaindonesia | 00:57 WIB