Ada Perubahan, Jadwal Timnas Indonesia U-23 vs Thailand di Semifinal SEA Games 2021

Simak jadwal terbaru Timnas Indonesia U-23 vs Thailand.

Husna Rahmayunita | BolaTimes.com
Rabu, 18 Mei 2022 | 07:57 WIB
Timnas Indonesia U-23 membantai Filipina 4-0 dalam laga ketiga Grup A SEA Games 2021 di Stadion Viet Tri, Phu Tho, Jumat (13/5/2022) sore WIB. [PSSI]

Timnas Indonesia U-23 membantai Filipina 4-0 dalam laga ketiga Grup A SEA Games 2021 di Stadion Viet Tri, Phu Tho, Jumat (13/5/2022) sore WIB. [PSSI]

Bolatimes.com - Jadwal Timnas Indonesia U-23 dan Thailand di semifinal SEA Games 2021 yang digelar di Vietnam mengalami perubahan.

Sebelumnya disebutkan laga Timnas Indonesia U-23 vs Thailand akan dilangsungkan di Stadion Thien Truong, Nam Dinh, Kamis (19/5/2022) pukul 19.00 WIB.

Namun dalam perkembangannya, jadwal laga maju tiga jam. Terbaru diterangkan, jadwal Timnas Indonesia U-23 vs Thailand akan berlangsung pukul 16.00 WIB.

Sementara semifinal SEA Games 2021 antara Vietnam vs Malaysia tetap digelar di stadion Viet Tri, Phu Tho, Kamis (19/5) pukul 19.00 WIB.

Menyadur Antara, Stadion Thien Truong yang akan menjadi venue pertandingan Timnas Indonesia U-23 vs Thailand cukup jauh dijangkau.

Stadion tersebut dapat dijangkau dengan perjalanan selama sekitar tiga jam dari arena yang digunakan Indonesia di fase grup yaitu Stadion Viet Tri, Phu Tho.

Karena jarak pindah yang cukup jauh, Shin Tae-yong memberikan istirahat selama satu hari, Senin (16/5), kepada Ricky Kambuaya dan kawan-kawan.

Sementara itu, dipastikan dalam pertandingan penentuan Timnas Indonesia U-23 vs Thailand, Asnawi Mangkualam dipastikan akan absen akibat akumulasi kartu kuning

Sementara Saddil Ramdani kemungkinan bisa memperkuat Skuad Garuda Muda.

"Saddil akan sampai di Vietnam besok. Namun kami akan melihat dahulu kondisinya seperti apa sebelum dipertimbangkan apakah dia akan bermain atau tidak pada tanggal 19 Mei nanti," ujar Shin Tae-yong dikutip dari laman PSSI.

Dengan absennnya Asnawi Mangkualam, Shin Tae-yong kemungkinan akan kembali menugaskan pemain Persija, Ilham Rio Fahmi untuk mengisi posisi bek kanan.

Shin Tae-yong meminta anak-anak asuhnya untuk fokus sepenuhnya ke pertandingan kontra Thailand tersebut. Sebab, menurut dia, Thailand merupakan salah satu tim terbaik kawasan Asia Tenggara.

"Untuk lawan Thailand kami memang harus benar-benar fokus pada pertandingan karena Thailand ini salah satu tim terbaik di Asia Tenggara," terang Shin Tae-yong.

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Ultras Garuda peringatkan Patrick Kluivert

bolaindonesia | 18:25 WIB

Shin Tae-yong menitip pesan untuk Nova Arianto

bolaindonesia | 11:03 WIB

Inilah deretan komentar legendaris Shin Tae-yong selama lima tahun melatih Timnas Indonesia

bolaindonesia | 16:56 WIB

Mitchel Bakker bermain di Lille yang berkompetisi di Liga Champions

bolaindonesia | 11:22 WIB

Impian terbesar seluruh pecinta sepak bola Indonesia

bolaindonesia | 12:35 WIB

Marselino Ferdinan meminta maaf dan tidak ingin menyalahkan siapapun

bolaindonesia | 22:24 WIB

Malaysia resmi menunjuk Peter Cklamovski sebagai pelatih baru

bolaindonesia | 20:44 WIB

Jika menang, maka Timnas Indonesia akan lolos ke semifinal Piala AFF 2024

bolaindonesia | 23:30 WIB

Kelakuan pemain Myanmar bikin petinggi PSSI geram

bolaindonesia | 14:15 WIB

Timnas Indonesia memainkan delapan pemain debutan saat mengalahkan Myanmar

bolaindonesia | 16:02 WIB

"Sold out! Alhamdulillah tiket untuk pertandingan kandang Indonesia melawan Laos dan Filipina di ASEAN Championships 2024 sudah terjual habis,"

bolaindonesia | 16:02 WIB

Apakah skuat muda Timnas Indonesia mampu mengalahkan Myanmar?

bolaindonesia | 15:58 WIB

Satoru Mochizuki ikut menyanyikan lagu Indonesia Raya

bolaindonesia | 18:39 WIB

Menurut Mochizuki, final Piala AFF Putri 2024 bukan pertandingan mudah.

bolaindonesia | 12:13 WIB

Skuad asuhan Bojan Hodak mengakhiri turnamen sebagai juru kunci dan hanya meraih lima poin dari enam laga.

bolaindonesia | 23:23 WIB

Di Kejuaraan ASEAN 2024, Indonesia tergabung di Grup B bersama Laos, Myanmar, Filipina, dan Vietnam.

bolaindonesia | 17:57 WIB

Arkhan Kaka membalas cibiran netizen dengan kontribusi gol

bolaindonesia | 15:02 WIB

Menurut Hilgers, ada perbedaan besar yang ia rasakan saat bermain di Liga Europa bersama dengan FC Twente dibanding membela Timnas Indonesia

bolaindonesia | 16:50 WIB
Tampilkan lebih banyak