Hasil Uji Coba: Timnas Indonesia U-23 Tumbang Lawan Daejon Citizen

Timnas Indonesia U-23 kalah tipis 2-3 lawan Daejon Citizen.

Rauhanda Riyantama | BolaTimes.com
Rabu, 27 April 2022 | 16:18 WIB
Muhammad Ridwan saat membela Timnas Indonesia U-23 dalam laga uji coba di Korea Selatan. (Dok.PSSI)

Muhammad Ridwan saat membela Timnas Indonesia U-23 dalam laga uji coba di Korea Selatan. (Dok.PSSI)

Bolatimes.com - Timnas Indonesia U-23 menelan kekalahan lawan Daejon Citizen dalam laga uji coba di Kota Daejeon, Korea Selatan, Rabu (27/4/2022). Skuat Garuda Muda kalah tipis 2-3.

Dalam pertandingan ini, Timnas Indonesia U-23 mampu memberikan perlawanan terhadap lawannya. Kedua tim saling bergantian mencetak gol sebelum Daejon Citizen --yang mengakhiri laga dengan 10 orang setelah kipernya di kartu merah-- berhasil mengamankan keunggulan 3-2.

Ini merupakan uji coba terakhir yang dijalani timnas Indonesia U-23 selama menggelar pemusatan latihan atau training camp (TC) di Korea Selatan. Setelah ini, mereka akan kembali ke Jakarta pada 29 April sebelum bertolak ke Vietnam pada 2 atau 4 Mei untuk mengikuti SEA Games 2021.

Baca Juga: Semifinal Liga Europa, Suporter Eintracht Frankfurt Siap Padati Markas West Ham United

Sebelum kalah dari Daejon Citizen, timnas Indonesia U-23 mengalahkan Andong Science College 4-2 pada 21 April lalu dan kalah 0-2 dari Pohang Steelers dua hari berselang.

Jalannya pertandingan

Timnas Indonesia langsung mendapat tekanan dari Daejon Citizen selepas peluit tanda dimulainya pertandingan dibunyikan wasit. Barisan pertahanan skuad Garuda harus pontang-panting menjaga gawang yang dikawal Andika Ramadhani.

Baca Juga: Mandek Akibat Perang, Liga Ukraina Musim 2022/2023 Dipastikan Tanpa Juara

Tekanan itu terbukti efektif untuk Daejon Citizen di mana mereka sukses membuka keunggulan pada menit ketujuh.

Setelah itu, timnas Indonesia U-23 terus mendapat tekanan. Berkali-kali Firza Andika, Ridho dan kawan-kawan melakukan sapuan dan blok untuk mengamankan gawang Andika Ramadhani.

Pada menit ke-28, Daejon Citizen kembali mengancam gawang Indonesia. Untungnya, Andika masih sigap menepis tendangan jarak jauh dari klub asal Korea Selatan itu.

Baca Juga: Marko Simic Mengaku Tak Digaji Setahun, Persija Jakarta Beri Bantahan

Indonesia yang terus tertekan, nyatanya mampu mencari kesempatan untuk menciptakan peluang berbahaya. Terbukti, pada menit ke-33, Ricky Kambuaya membawa skuad Garuda Muda menyamakan kedudukan 1-1 usai melewati kiper lawan.

Namun, hanya tiga menit dari gol tersebut, Daejon Citizen kembali unggul 2-1. Mereka membobol gawang timnas Indonesia U-23 pada menit ke-36.

Di sisa babak pertama, barisan pertahanan Indonesia harus kerja ekstra keras. Berkali-kali Daejon Citizen melakukan serangan yang untungnya masih bisa dinetralisir Fachruddin Aryanto dan kawan-kawan hingga jeda.

Baca Juga: Gagal Juara di Dua Edisi SEA Games, Asnawi Mangkualam Berharap Kali Ini Raih Emas

Di babak kedua, pelatih Shin Tae-yong kembali melakukan pergantian. Ernando Ari, Ronaldo Kwateh, Marselino Ferdinan plus Dewangga dimasukan menggantikan Andika Ramadhani, Rizky Ridho, Abimanyu dan Muhamad Ridwan.

Masuknya kaki-kaki yang lebih segar membuat Indonesia sedikit banyak mulai mengimbangi permainan Daejon Citizen. Marselino Ferdinan menciptakan peluang pada menit ke-54 tetapi tembakkannya masih menyamping ke sisi gawang lawan.

Pada menit ke-61, timnas Indonesia U-23 mendapat angin segar. Kerja keras Aswani Mangkualam memaksa kiper lawan melakukan pelanggaran di luar kotak penalti yang beruah kartu merah.

Unggul jumlah pemain memang membuat timnas Indonesia lebih leluasa untuk melancarkan serangan. Namun, Daejon Citizen beberapa kali juga masih bisa mengancam gawang Indonesia.

Pada menit ke-76, Indonesia berhasil menyamakan kedudukan menjadi 2-2. Irfan Jaya mencatatkan namanya di papan skor.

Namun, hanya berselang semenit kemudian, Daejon Citizen kembali unggul setelah membobol gawang Ernando Ari.

Skuad Garuda Muda langsung merespons setelah tertinggal 2-3. Irfan Jaya hampir membawa Indonesia menyamakan kedudukan andai sundulannya tidak membentur mistar gawang.

Indonesia terus membobardir pertahanan Daejon Citizen selepas itu. Tendangan Irfan Jauhari, sundulan Fachruddin masih belum berhasil menggetarkan gawang Daejon. Serangan Indonesia pun masih buntu hingga menit ke-85.

Indonesia coba melancarkan serangan di sisa waktu. Namun gol penyama kedudukan yang ditunggu-tunggu tak kunjung datang. Skuad Garuda Muda pun dipastikan kalah dari Daejon Citizen dengan skor 2-3.

Susunan pemain:

Timnas Indonesia (4-4-2): Andika Ramadhani (Ernando Ari, 45'); Asnawi Mangkualam, Fachruddin Aryanto, Alfeandra Dewangga (Irfan Jaya, 14'), Rizky Ridho (Dewangga, 45'); Firza Andhika (Rio Fahmi, 62'), Syahrian Abimanyu (Marselino Ferdinan, 45'), Marc Klok (Rachmat Irianto, 62'), Ricky Kambuaya; Irfan Jauhari, Muhamad Ridwan (Ronaldo Kwateh, 45').

(Arief Apriadi)

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Ultras Garuda peringatkan Patrick Kluivert

bolaindonesia | 18:25 WIB

Shin Tae-yong menitip pesan untuk Nova Arianto

bolaindonesia | 11:03 WIB

Inilah deretan komentar legendaris Shin Tae-yong selama lima tahun melatih Timnas Indonesia

bolaindonesia | 16:56 WIB

Mitchel Bakker bermain di Lille yang berkompetisi di Liga Champions

bolaindonesia | 11:22 WIB

Impian terbesar seluruh pecinta sepak bola Indonesia

bolaindonesia | 12:35 WIB

Marselino Ferdinan meminta maaf dan tidak ingin menyalahkan siapapun

bolaindonesia | 22:24 WIB

Malaysia resmi menunjuk Peter Cklamovski sebagai pelatih baru

bolaindonesia | 20:44 WIB

Jika menang, maka Timnas Indonesia akan lolos ke semifinal Piala AFF 2024

bolaindonesia | 23:30 WIB

Kelakuan pemain Myanmar bikin petinggi PSSI geram

bolaindonesia | 14:15 WIB

Timnas Indonesia memainkan delapan pemain debutan saat mengalahkan Myanmar

bolaindonesia | 16:02 WIB

"Sold out! Alhamdulillah tiket untuk pertandingan kandang Indonesia melawan Laos dan Filipina di ASEAN Championships 2024 sudah terjual habis,"

bolaindonesia | 16:02 WIB

Apakah skuat muda Timnas Indonesia mampu mengalahkan Myanmar?

bolaindonesia | 15:58 WIB

Satoru Mochizuki ikut menyanyikan lagu Indonesia Raya

bolaindonesia | 18:39 WIB

Menurut Mochizuki, final Piala AFF Putri 2024 bukan pertandingan mudah.

bolaindonesia | 12:13 WIB

Skuad asuhan Bojan Hodak mengakhiri turnamen sebagai juru kunci dan hanya meraih lima poin dari enam laga.

bolaindonesia | 23:23 WIB

Di Kejuaraan ASEAN 2024, Indonesia tergabung di Grup B bersama Laos, Myanmar, Filipina, dan Vietnam.

bolaindonesia | 17:57 WIB

Arkhan Kaka membalas cibiran netizen dengan kontribusi gol

bolaindonesia | 15:02 WIB

Menurut Hilgers, ada perbedaan besar yang ia rasakan saat bermain di Liga Europa bersama dengan FC Twente dibanding membela Timnas Indonesia

bolaindonesia | 16:50 WIB
Tampilkan lebih banyak