Ukir Gol, Penyerang Dadakan Barito Putera Ini Jadi Top Skor Piala Presiden

Gavin Kwan musim ini menempati posisi baru sebagai penyerang.

Galih Priatmojo | BolaTimes.com
Rabu, 13 Maret 2019 | 18:53 WIB
Gavin Kwan Adsit/@gavinkwanadsit

Gavin Kwan Adsit/@gavinkwanadsit

Bolatimes.com - Gavin Kwan gagal bawa keunggulan Barito Putera setelah mampu disamakan Persela Lamongan lewat Washington Brandao melalui titik putih. Dalam laga ketiga Grup E Piala Presiden 2019 yang dihelat di Stadion Kanjuruhan tersebut laga berakhir imbang 1-1. Menariknya, striker dadakan Gavin Kwan mencatatkan diri jadi top skor.

Persela Lamongan sempat memimpin laga setelah Gavin Kwan mencetak gol apik dari luar kotak penalti di menit ke-11.

Sayangnya keunggulan itu tak bertahan lama. 12 menit berselang, skuat Aji Santoso berhasil membuat gol penyeimbang melalui titik putih. Washington Brandao yang mendapat tugas mengeksekusi melakukan tugasnya dengan baik. Skor pun berubah jadi 1-1.

Baca Juga: PSM Makassar Tekuk Lao Toyota FC dengan Lesakan Tujuh Gol

Meski kedua tim saling bermain ngotot, tak ada gol tambahan hingga laga usai. Atas hasil itu, Persela Lamongan masih kokoh di puncak dengan 7 poin sementara Barito bertengger di posisi kedua dengan 4 poin.

Yang menarik yakni peran baru Gavin Kwan yang diberikan oleh pelatih Jacksen F Tiago. Jacksen dengan berani mengubah posisi Gavin yang sebelumnya bek menjadi penyerang.

Pertaruhannya itu tampaknya berbuah hasil. Gavin pun mampu menunjukkan tajinya di lini serang Barito Putera. Ia bahkan saat ini tercatat sebagai salah satu top skor di ajang Piala Presiden 2019. Penyerang dadakan Barito Putera itu saat ini sudah mengemas tiga gol bersama penyerang Bali United, Melvin Platje, penyerang Persebaya Surabaya, Jalilov serta penyerang PS Tira Persikabo Osas Saha.

Baca Juga: Garuda Select Kalahkan Blackburn U-18, Amanar: Kami Semakin Kompak

 

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Shin Tae-yong menitip pesan untuk Nova Arianto

bolaindonesia | 11:03 WIB

Inilah deretan komentar legendaris Shin Tae-yong selama lima tahun melatih Timnas Indonesia

bolaindonesia | 16:56 WIB

Mitchel Bakker bermain di Lille yang berkompetisi di Liga Champions

bolaindonesia | 11:22 WIB

Impian terbesar seluruh pecinta sepak bola Indonesia

bolaindonesia | 12:35 WIB

Marselino Ferdinan meminta maaf dan tidak ingin menyalahkan siapapun

bolaindonesia | 22:24 WIB

Malaysia resmi menunjuk Peter Cklamovski sebagai pelatih baru

bolaindonesia | 20:44 WIB

Jika menang, maka Timnas Indonesia akan lolos ke semifinal Piala AFF 2024

bolaindonesia | 23:30 WIB

Kelakuan pemain Myanmar bikin petinggi PSSI geram

bolaindonesia | 14:15 WIB

Timnas Indonesia memainkan delapan pemain debutan saat mengalahkan Myanmar

bolaindonesia | 16:02 WIB

"Sold out! Alhamdulillah tiket untuk pertandingan kandang Indonesia melawan Laos dan Filipina di ASEAN Championships 2024 sudah terjual habis,"

bolaindonesia | 16:02 WIB

Apakah skuat muda Timnas Indonesia mampu mengalahkan Myanmar?

bolaindonesia | 15:58 WIB

Satoru Mochizuki ikut menyanyikan lagu Indonesia Raya

bolaindonesia | 18:39 WIB

Menurut Mochizuki, final Piala AFF Putri 2024 bukan pertandingan mudah.

bolaindonesia | 12:13 WIB

Skuad asuhan Bojan Hodak mengakhiri turnamen sebagai juru kunci dan hanya meraih lima poin dari enam laga.

bolaindonesia | 23:23 WIB

Di Kejuaraan ASEAN 2024, Indonesia tergabung di Grup B bersama Laos, Myanmar, Filipina, dan Vietnam.

bolaindonesia | 17:57 WIB

Arkhan Kaka membalas cibiran netizen dengan kontribusi gol

bolaindonesia | 15:02 WIB

Menurut Hilgers, ada perbedaan besar yang ia rasakan saat bermain di Liga Europa bersama dengan FC Twente dibanding membela Timnas Indonesia

bolaindonesia | 16:50 WIB

Salah belum mendapatkan perpanjangan kontrak dari Liverpool

bolaindonesia | 15:35 WIB
Tampilkan lebih banyak