Fokus AFF 2018: Timnas Filipina Citarasa Eropa ala Eriksson

Demi merebut kampium AFF 2018, Timnas Filipina sampai mendatangkan pelatih gaek sarat pengalaman di pentas sepakbola dunia, Sven Goran Eriksson.

Selasa, 06 November 2018 | 10:00 WIB
Pelatih anyar Filipina Sven Goran Eriksson saat menggelar konferensi pers usai resmi ditunjuk sebagai pelatih menghadapi Piala AFF 2018, Senin (5/11/2018). [TED ALJIBE / AFP]

Pelatih anyar Filipina Sven Goran Eriksson saat menggelar konferensi pers usai resmi ditunjuk sebagai pelatih menghadapi Piala AFF 2018, Senin (5/11/2018). [TED ALJIBE / AFP]

Bolatimes.com - Menjelang Piala AFF 2018, Timnas Filipina membuat kehebohan dengan mendatangkan pelatih berkualitas sekaliber Sven-Goran Eriksson. Dilansir BBC Sport, Eriksson telah menandatangani kontrak bersama Timnas Filipina untuk durasi enam bulan dengan opsi perpanjangan. Hadirnya Eriksson ditambah masuknya sejumlah pemain dari Liga Inggris menjadikan Timnas Filipina serasa tim Eropa yang berlaga di Piala AFF 2018.

Yap, kehadiran arsitek yang pernah menangani sejumlah tim besar Eropa di antaranya Timnas Inggris, AS Roma, Lazio, Benfica, Leicester City, hingga Manchester City tersebut tak hanya jadi gertakan bagi para tim kontestan yang jadi lawannya, tetapi juga turut menaikkan rating Filipina yang kini masuk sebagai salah satu kandidat kuat untuk menjadi juara.

Prediksi itu masuk akal, terlebih, skuat berjuluk The Azkals kini memiliki skuat lebih hebat jika dibanding Piala AFF 2010, yang membuat mereka semakin percaya diri mengarungi Piala AFF 2018.

''Perbedaan terbesar saat ini adalah harapan. Kembali pada tahun 2010, kami tidak berani berharap banyak karena kami tahu bahwa hanya ada beberapa pemain berkualitas di skuat. Kami bisa bekerja keras tetapi tidak berharap banyak,'' kata kapten Filipina, Phil Younghusband, seperti dikutip dari Bongda.

Timnas Filipina. [Dok. pff.org.ph]
Timnas Filipina. [Dok. pff.org.ph]

''Tahun ini kami memiliki banyak pemain bagus, pelatih baru dan tim yang memiliki lebih banyak pengalaman di kompetisi ini. Kami telah membuat tiga penampilan di empat Piala AFF terakhir. Sasaran Filipina kini selangkah lebih maju dari apa yang telah kami lakukan sebelumnya,'' tambahnya.

Di Piala AFF 2018, Timnas Filipina tergabung di Grup B bersama Indonesia, Thailand, Singapura, dan Timor Leste. Sementara Grup A dihuni oleh Vietnam, Malaysia, Myanmar, Kamboja, dan Laos.

Prestasi Filipina di Piala AFF 2018

Timnas Filipina merupakan salah satu tim nasional tertua di Asia. Meski demikian, belum ada prestasi yang terlalu membanggakan dalam sejarah Piala AFF 2018.

Namun, The Azkals memiliki penampilan bagus di Piala AFF dalam delapan tahun terakhir. Skuat yang dikomandoi oleh Phil Younghusband sukses tiga kali melangkah ke semifinal pada edisi 2010, 2012, dan 2014. Sementara para Piala AFF 2016, Filipina tak mampu lolos dari fase grup.

Penampilan terbaik Timnas Filipina di Piala AFF diklaim terjadi pada edisi 2010 ketika dinakhodai oleh Simon McMenemy. Pelatih asal Skotlandia itu dianggap berhasil membawa pengaruh positif dalam sejarah sepak bola Filipina.

Kala itu, Filipina yang tergabung di Grup B bersama Vietnam, Singapura, dan Myanmar untuk pertama kalinya berhasil lolos dari fase grup. Mereka tak terkalahkan dan sukses menang 2-0 atas Vietnam yang ketika itu berstatus sebagai juara bertahan.

Namun, perjalanan Filipina di Piala AFF 2010 harus berakhir setelah bersua Indonesia di semifinal. Filipina yang tak memiliki stadion yang layak harus memainkan dua leg di Indonesia dan akhirnya kalah agregat 2-0 berkat gol yang dilesakkan Cristian Gonzalez.

Persiapan Filipina di Piala AFF 2018:

Filipina mempersiapkan diri dengan serius untuk Piala AFF 2018 dengan menggelar pemusatan latihan di Qatar pada 8 hingga 15 Oktober 2018 dan beruji coba melawan Oman. Sementara itu, tim kedua Filipina diterjunkan di turnamen Bangabandhu Cup di Bangladesh, sebagai ajang seleksi pemain cadangan untuk Piala AFF 2018.

Turnamen tersebut digelar pada 1-12 Oktober 2018 dan diikuti beberapa negara. Selain Bangladesh sebagai tuan rumah dan Filipina, ada juga Palestina, Laos, Nepal, dan Tajikistan. Hasilnya pun cukup mengesankan, tim kedua Filipina berhasil melangkah ke semifinal sebelum akhirnya tumbang 0-2 dari Tajikistan.

Di sisi lain, skuat utama Filipina tampil mengejutkan dengan manahan imbang Oman (peringkat ke-85 FIFA) dengan skor 1-1 pada laga jeda internasional di Stadion Thani Bin Jassim, Doha, Sabtu (13/10) malam waktu setempat atau Minggu (14/10) dini hari WIB.  Oman dicetak oleh Raed Saleh, sementara Filipina menyamakan kedudukan lewat gol bunuh diri Khaled Al Hajiri saat berusaha mengantisipasi tendangan bebas Many Ott.

Daftar pemain sementara Timnas Filipina di Piala AFF 2018.

Timnas Filipina memiliki skuat yang menakutkan untuk berlaga di Piala AFF 2018. Dari daftar yang dirilis ketika Filipina berhadapan dengan Oman beberapa waktu lalu, skuat The Azkals dihuni para pemain yang berkualitas.

Kiper utama Filipina, Neil Etheridge bermain di klub Premier League bersama Cardiff City. Kemudian kiper pelapisnya adalah Michael Falkesgaard yang bermain bersama Bangkok United FC.

Kemudian ada pula para pemain yang berlaga di Liga Thailand seperti Luke Woodland, Javier Patino, Stephan Palla. Selain itu, dua bintang Filipina yang bersinar di Piala AFF 2010 yakni si kembar yang pernah berlatih di Chelsea, James Younghusband dan Philip Younghusband juga masih berada dalam skuat.

Hanya saja, Neil Etheridge diragukan tampil bersama Filipina di Piala AFF 2018 karena berbeturan dengan jadwal kompetisi di Liga Primer Inggris musim 2018/2019.

Kiper: Neil Etheridge dan Michael Falkesgaard

Pemain bertahan: Amani Aguinaldo, Stephan Palla, Simone Rota, Daisuke Sato, Martin Steuble

Gelandang: Paul Mulders, Kevin Ingreeso, Manuel Ott, Mike Rigoberto Ott, Iain Ramsay, Adam Tull, Dennis Villanuvea, Luke Woodland, James Younghusband.

Penyerang: Jovin Bedic, Curt Dizon, Javier Patino, Patrick Reichelt, Philip Younghusband.

Pelatih: Sven-Goran Eriksson

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Dua kiper Timnas Indonesia, Maarten Paes dan Emil Audero bawa kabar bahagia jelang ronde 4 Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

bolaindonesia | 00:57 WIB

Nasib Sandy Walsh di Jepang tampaknya semakin tidak menentu.

bolaindonesia | 23:40 WIB

Ole Romeny mengalami cedera serius dan dipastikan absen bela Timnas Indonesia di babak 4 Kualifikasi Piala Dunia 2026.

bolaindonesia | 14:32 WIB

Bek Timnas Indonesia, Justin Hubner, menjadi sorotan usai membuat unggahan kontroversial

bolaindonesia | 14:17 WIB

Timnas Indonesia tergabung di Grup B ronde 4 Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia, bersama Arab Saudi dan Irak

bolaindonesia | 01:22 WIB

Kembali bertemu Arab Saudi seperti di babak ketiga, bek Timnas Indonesia Justin Hubner kirim psywar kepada pemain Arab Saudi.

bolaindonesia | 01:13 WIB

Pemain anyar Bali United ini bisa dibilang sebagai senior dari Kevin Diks.

bolaindonesia | 22:26 WIB

Striker Timnas Indonesia, Rafael Struick melanjutkan karier ke Super League dengan bergabung ke Dewa United.

bolaindonesia | 21:40 WIB

Timnas Indonesia U-23 meraih kemenangan 8-0 atas Brunei pada laga pertama grup A Piala AFF U-23 2025.

bolaindonesia | 12:07 WIB

Jens Raven menjadi bintang dengan enam gol. Dua gol lainnya masing-masing disumbangkan oleh Arkhan Fikri dan Rayhan Hannan.

bolaindonesia | 22:42 WIB

Otu Abang Banatao mengaku sudah tak sabar untuk menghadapi Timnas Indonesia di Piala AFF U-23 2025.

bolaindonesia | 22:21 WIB

Pendukung Malaysia mencak-mencak ke Indonesia pasca kekalahan Malaysia U-23 dari Filipina di Piala Asia U-23 2025.

bolaindonesia | 21:08 WIB

Timnas Indonesia U-23 akan memulai kiprah mereka di ajang Piala AFF U-23 2025 malam ini

bolaindonesia | 20:08 WIB

Meski baru akan bertanding dengan Timnas Indonesia pada matchday ketiga grup A Piala AFF U-23 2025, pelatih Malaysia, Nafuzi Zain mengaku sudah tidak sabar.

bolaindonesia | 22:48 WIB

Berapa gol yang tercipta di pertandingan Timnas Indonesia vs Brunei pada matchday pertama Piala AFF U-23 2025?

bolaindonesia | 22:39 WIB

Kapan kick off Timnas Indonesia vs Brunei di Piala AFF U-23 2025? Berikut ulasannya.

bolaindonesia | 21:30 WIB

Gerald Vanenburg tegas mengatakan bahwa Jens Raven harus bisa membuktikkan diri di Bali United.

bolaindonesia | 21:21 WIB

Dewa United resmi merekrut striker Timnas Indonesia, Rafael Struick.

bolaindonesia | 19:30 WIB
Tampilkan lebih banyak