Mantap, Veddriq Leonardo Sabet Emas Kejuaraan Dunia Panjat Tebing Salt Lake City 2023

Veddriq persembahkan emas untuk Indonesia.

Husna Rahmayunita
Senin, 22 Mei 2023 | 16:31 WIB
Veddriq Leonardo meraih medali emas di Piala Dunia Panjat Tebing 2023. (ANTARA FOTO/ADITYA PRADANA PUTRA)

Veddriq Leonardo meraih medali emas di Piala Dunia Panjat Tebing 2023. (ANTARA FOTO/ADITYA PRADANA PUTRA)

Bolatimes.com - Atlet panjang tebing Indinesia Veddri Leonardo berhasil menyabet medali emas di IFSC World Cup 2023 yang digelar di Salt Lake City, Amerika Serikat, Minggu (21/4/2023).

Veddriq menjadi yang tercepat pada nomor speed putra. Dia mecatatkan waktu 4,95 detik, menghalahkan wakil China, Peng Wu yang mengukir 6,99 detik.

Sepanjang musim 2023, Veddriq tampil mengesankan. Sebelumnya di IFSC World Cup 2023 seri Seoul, Korea Selatan, pada 30 April, dia meraih emas dan memecahkan rekor dunia.

Veddriq mencatatkan namanya sebagai atlet panjat tebing tercepat di dunia usai pada babak kualifikasi membukukan 4,98 detik, memecahkan rekor dunia milik pemanjat tebing Merah Putih lainnya yakni Kiromal Katibin dengan 5,00 detik saat tampil pada IFSC World Cup 2022 di Chamonix, Prancis pada 8 Juli 2022.

Baca Juga: Sah Jadi WNI, Ivar Jenner dan Rafael Struick Debut Bela Timnas di Kualifikasi Piala Asia U-23 2024?

Ketika Indonesia menjadi tuan rumah IFSC World Cup 2023 pada 7 Mei, Veddriq hanya mampu menempati posisi kelima. Kini, dia menebus kegagalan tersebut di Salt Lake City.

Selain emas, Indonesia juga membawa pulang satu perunggu melalui atlet speed putra Kiromal Katibin setelah mencatatkan waktu 4,98 detik, mengalahkan wakil tuan rumah Samuel Watson dengan 5,98 detik pada perebutan posisi ketiga.

Ketua Umum Federasi Panjat Tebing Indonesia (FPTI) Yenny Wahid sangat puas dengan raihan keduanya setelah mereka tampil mengesankan di final dengan catatan waktu di bawah 5 detik.

“Tentu ini menjadi hasil positif yang sangat mengesankan bagi saya. Mereka mampu menyelesaikan final di bawah 5 detik. Ini adalah progres yang sangat luar karena mereka selalu menampilkan kemajuan dalam setiap penampilannya,” ujar Yenny dalam keterangan tertulis yang diterima di Jakarta, Senin.

Yenny berharap penampilan seluruh atlet speed Indonesia bisa terus konsisten untuk mencapai target lolos ke Olimpiade XXXIII/2024 di Paris, Prancis.

Sehari sebelumnya, atlet speed putri Indonesia Made Rita Kusuma Dewi juga berhasil meraih medali perak dengan mencatatkan waktu 6,82 detik tertinggal dari lawannya asal Polandia Aleksandra Miroslaw yang finis di urutan pertama dengan catatan waktu 6,43 detik.

(Antara)

Baca Juga: Timnas Indonesia vs Argentina di FIFA Matchday Juni 2023, Media Vietnam Beri Respons Mengejutkan

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI
Pietrini memulai kariernya di klub Savino Del Bene Scandicci pada tahun 2019. Ia kemudian bergabung dengan klub Dinamo-Ak Bars pada tahun 2023.
arena | 16:15 WIB
Di balik kesuksesan Megawati Hangestri menyabet MVP kedua kalinya di Liga Korea, ada sholawat yang selalu ia lantunkan sepanjang laga.
arena | 15:00 WIB
Media Korsel JTBC menyoroti tampilan Megawati yang mereka anggap unik, karena menggunakan hijab, sesuatu yang tidak umum di Korea Selatan termasuk di arena voli putri.
arena | 16:38 WIB
Ada sejumlah atlet voli asal Indonesia yang tengah merintis kariernya di luar negeri.
arena | 18:00 WIB
Debut pevoli Indonesia, Megawati Hangestri Pertiwi di Liga Voli Korea Selatan musim 2023-2024 berakhir sangat manis dengan torehan MVP.
arena | 14:00 WIB
Evan Soumilena telah menjadi orang Indonesia pertama yang mencetak gol di ajang Liga Futsal Portugal sepanjang sejarah.
arena | 11:00 WIB
Seyed Houssein Mousavi merupakan pemain futsal asal Afghanistan yang ternyata sudah lama menjadi lawan Timnas Futsal Indonesia.
arena | 16:27 WIB
Alonso Lopez Gonzalez menunjukkan kekagumannya dengan aksi tukang duplikat kunci di Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTB).
arena | 17:00 WIB
Pertama dalam sejarah, bulu tangkis Indonesia nihil medali di ajang Asian Games
arena | 17:00 WIB
Sebuah momen unik tercipta cabang olahraga (cabor) sepak bola putra Asian Games 2022 saat pemain Korea Utara kedapatan hendak memukul ofisial Jepang pasca diberi minuman.
arena | 14:47 WIB
Bintang futsal Indonesia, Evan Soumilena, mencatatkan torehan manis bagi ADCR Caxinas di Liga Futsal Portugal (Liga Placard) usai mencetak assist saat hadapi Sporting CP.
arena | 10:46 WIB
Momen menarik tercipta di ajang Asian Games 2022 dari cabang olahraga (cabor) balap sepeda lintasan atau Track Cycling, di mana ada David Beckham dan Ronaldo yang beraksi dalam balapan.
arena | 19:00 WIB
Sebuah video amatir dari olahraga futsal belakangan viral di media sosial, usai salah satu pemain yang tengah berselebrasi sujud mendapat tendangan di kepala dari lawan.
arena | 20:09 WIB
Segini hadiah China Open 2023.
arena | 17:00 WIB
PBSI umumkan struktur pelatih yang baru untuk Timnas Bulu Tangkis Indonesia
arena | 22:30 WIB
Thomas Indratjaja bakal gantikan Coach Naga Api.
arena | 14:00 WIB
Seorang wartawan senior menyebut PBSI sebagai federasi paling benar di Indonesia, ini alasannya.
arena | 07:45 WIB
Tampilkan lebih banyak