Jelang Perang Saudara Lawan Fajar/Rian, Bagas/Fikri Punya Persiapan Khusus

Bagas/Fikri akan melawan Fajar/Rian di Indonesia Open 2022.

Rauhanda Riyantama | BolaTimes.com
Kamis, 16 Juni 2022 | 09:11 WIB
Ganda putra Indonesia Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana (belakang) bertanding melawan kompatriot mereka Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo pada babak semifinal ganda putra All England Open Badminton Championship di Utilita Arena di Birmingham, Inggris tengah, Sabtu (19/3/2022). ANTARA/AFP/Justin Tallis/pri

Ganda putra Indonesia Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana (belakang) bertanding melawan kompatriot mereka Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo pada babak semifinal ganda putra All England Open Badminton Championship di Utilita Arena di Birmingham, Inggris tengah, Sabtu (19/3/2022). ANTARA/AFP/Justin Tallis/pri

Bolatimes.com - Pasangan ganda putra Bagas Maulana / Muhammad Shohibul Fikri akan melakoni perang saudara melawan senior mereka, Fajar Alfian / Muhammad Rian Ardianto dalam babak 16 besar Indonesia Open 2022. Bagas/Fikri mengaku punya persiapan khusus jelang pertandingan tersebut.

Bagas/Fikri memastikan tempat di babak 16 besar Indonesia Open 2022 setelah mengandaskan pasangan Skotlandia, Alexander Dunn/Adam Hall 21-16, 21-16, Rabu (15/6/2022).

Sementara Fajar/Rian lebih dulu mengamankan babak kedua setelah menyingkirkan Goh Sze Fei/Nur Izzuddin dari Malaysia 21-19, 21-14.

Bagas/Fikri pun menyadari bahwa rekannya itu sedang dalam tren positif dengan menembus empat laga final sepanjang musim ini, termasuk meraih gelar juara di Indonesia Masters 2022.

"Untuk menghadapi Fajar/Rian, lebih mempersiapkan mental, fokus dan pola permainan apalagi mereka senior sendiri. Peluang menang sama 50:50," tutur Bagas kepada awak media, seperti dilansir dari Antara.

"Pokoknya jangan mudah menyerah," katanya lagi.

Fajar/Rian saat ini memegang rekor 2-1 atas Bagas/Fikri termasuk kemenangannya pada semifinal Korea Open 2022.

Meski demikian, pasangan peringkat ke-20 dunia itu mengatakan bahwa mereka maupun pelatih tidak membebankan target apa pun di Indonesia Open kali ini.

Bagas/Fikri yang merupakan ganda putra pelapis Indonesia itu mengawali persaingannya di kompetisi senior pada 2021 sebelum meraih kemenangan fenomenal dalam debutnya di All England 2022 setelah mengalahkan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan.

Namun mereka belum meraih gelar juara lagi setelah itu dan capaian terbaiknya hanya mencapai semifinal Korea Open 2022.

Baca Juga: Jadwal Indonesia Open 2022 Hari Ini: 10 Wakil Merah Putih Berebut Tiket Perempatfinal

×
Zoomed
Berita Terkait TERKINI

Pabrikan otomotif asal Vietnam ini memilih strategi jangka panjang yang membangun kepercayaan, bukan sekadar memangkas harga.

arena | 10:14 WIB

Bagi pemula, push rank sering kali terasa menantang karena harus berhadapan dengan pemain yang lebih berpengalaman.

arena | 10:40 WIB

Perubahan aturan di olahraga padel tengah disuarakan oleh para pemain.

arena | 18:33 WIB

Tapi kamu jangan ngaku anak Padel, kalau belum tahu kosakata unik dalam Padel.

arena | 14:49 WIB

Olagraga padel kini dimainkan oleh lebih dari 25 juta orang di lebih dari 90 negara.

arena | 13:51 WIB

Seorang petarung MMA asal Rusia, Anastasia Luchkina (24 tahun), memicu kemarahan publik setelah memberikan vape kepada seekor orangutan

arena | 19:36 WIB

Jin Sasaki mengalami kehilangan ingatan enam minggu terakhir usai kalah KO dalam laga perebutan gelar juara dunia WBO kelas welter

arena | 13:01 WIB

Suara.com merayakan ulang tahun (HUT) ke-11 yang jatuh tepat pada tanggal 11 Maret 2025

arena | 16:09 WIB

Sosok yang juga Manajer Timnas Putri Indonesia itu terpilih secara aklamasi dalam Konges Biasa di Hotel Megaland, Solo, Minggu (22/12/2024).

arena | 14:06 WIB

CORE Indonesia meluncurkan laporan terbaru, Brief Report CORE Economic Outlook 2025, yang mengulas tekanan ekonomi global dan kebijakan domestik yang memengaruhi kelas menengah Indonesia.

arena | 14:21 WIB