3 Alasan Cristiano Ronaldo Layak Pertimbangkan Gabung Chelsea

Cristiano Ronaldo dikabarkan jadi incaran Chelsea.

Husna Rahmayunita | BolaTimes.com
Senin, 27 Juni 2022 | 20:00 WIB
Ekspresi Cristiano Ronaldo setelah timnya kalah 0-4 oleh Brighton & Hove Albion dalam pertandingan Liga Inggris pada 08 Mei 2022. ANTARA/REUTERS/IAN WALTON

Ekspresi Cristiano Ronaldo setelah timnya kalah 0-4 oleh Brighton & Hove Albion dalam pertandingan Liga Inggris pada 08 Mei 2022. ANTARA/REUTERS/IAN WALTON

Bolatimes.com - Masa depan Cristiano Ronaldo bersama Manchester United masih belum menemui titik terang. Beragam spekulasi muncul, termasuk munculnya Chelsea sebagai salah satu tim yang ikut meramaikan bursa transfer.

Selain Bayern Munchen, Chelsea dikabarkan menjadi salah satu klub terdepan yang siap menampung Cristiano Ronaldo andai nantinya resmi meninggalkan Manchester United.

Spekulasi soal kepindahan CR7 muncul karena alasan performa Manchester United musim lalu yang jauh dari kata memuaskan. Padahal, pemain asal Portugal itu punya catatan yang cukup tajam.

Semusim, Cristiano Ronaldo sudah mampu mencatatkan 20 gol untuk Setan Merah. Namun, sumbangsih itu tak berarti apa pun lantaran MU berakhir tanpa gelar.

Dari kabar yang dilansir dari The Athletic, bos baru Chelsea, Todd Boehly, kabarnya sudah bertemu dengan Jorge Mendes di Portugal pada pekan lalu untuk membahas transfer ini.

Berikut Bolatimes.com menyajikan tiga alasan yang membuat Cristiano Ronaldo layak mempertimbangkan gabung ke Chelsea.

1. Panggung Liga Champions

Cristiano Ronaldo punya peluang untuk tampil di Liga Champions musim depan andai memutuskan untuk bergabung dengan Chelsea, alih-alih bertahan di Manchester United.

Pasalnya, Manchester United yang mengakhiri Liga Inggris 2021/2022 di peringkat keenam gagal merebut tiket untuk tampil di ajang paling elite antarklub Benua Biru tersebut.

Kehadiran CR7 juga tentunya akan membuat The Blues lebih bertenaga untuk mengincar trofi Liga Champions. Sebab, pengaruh megabintang ini sangat luar biasa untuk memicu rekan-rekannya.

2. The Blues Lebih Matang

Cristiano Ronaldo tentu harus lebih bersabar untuk membantu Manchester United mencapai performa terbaiknya. Sebab, awal musim ini terjadi perombakan di staf kepelatihan.

Setan Merah tentunya membutuhkan waktu untuk bisa nyetel dan mampu tampil di performa terbaiknya bersama Erik ten Hag, sang pelatih anyar.

Sementara itu, Chelsea di bawah arahna Thomas Tuchel sudah cukup mumpuni. Mereka terhitung lebih matang ketimbang Manchester United.

3. Kompetitif untuk Meraih Trofi

Dibandingkan Manchester United, Chelsea memang lebih kompetitif untuk meramaikan persaingan perebutan trofi di berbagai ajang.

Buktinya, musim lalu mereka sukses menembus dua partai final di Inggris, yakni pada ajang Piala Liga Inggris dan FA Cup. Sayangnya, semua final gagal dimenangi karena The Blues kalah dari Liverpool.

Meskipun demikian, Chelsea tetaplah lebih kompetitif ketimbang Manchester United, setidaknya sampai saat ini.

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Newcastle United terpaksa menghapus salah satu adegan dalam video peluncuran jersey ketiga mereka untuk musim 2025/2026

liga | 21:15 WIB

Chelsea kembali membuat gebrakan di bursa transfer musim panas ini dengan merekrut bintang asal Brasil, Joao Pedro

liga | 21:09 WIB

Klub yang pernah dilatih oleh pelatih keturunan Indonesia, Jos Luhukay itu mengalami krisis finansial

liga | 21:00 WIB

Fabio Capello, ikut angkat suara soal perseteruan panas antara dua bintang Inter Milan, Lautaro Martinez dan Hakan Calhanoglu.

liga | 18:16 WIB

Federasi La Liga Spanyol secara resmi merilis jadwal lengkap kompetisi La Liga musim 2025/26

liga | 18:02 WIB

Udinese, terus menunjukkan minat besar terhadap bek Timnas Indonesia, Jay Idzes

liga | 17:49 WIB

Pemain keturunan Indonesia berdarah Nias resmi bertahan di klub London, Fulham.

liga | 15:05 WIB

Giliran Sinem Gundogdu, istri dari gelandang Inter Milan Hakan Calhanoglu, yang buka suara.

liga | 22:51 WIB

Situasi di Inter Milan tengah memanas. Setelah kegagalan il Nerazzurri di babak perempatfinal Piala Dunia Antarklub 2025.

liga | 22:44 WIB

Nasib kurang mujur dialami oleh pemain yang sempat dijuluki The Next Lionel Messi, Ansu Fati.

liga | 22:25 WIB

Rencana besar AC Milan di bawah komando pelatih baru, Massimiliano Allegri, mulai terlihat jelas

liga | 22:19 WIB

Negosiasi transfer Jashari sejatinya sudah berjalan cukup lama.

liga | 22:12 WIB

Pihak manajemen Udinese telah melakukan pertemuan perdana dengan perwakilan Idzes.

liga | 19:50 WIB

Untuk informasi, Keen Smith ialah rekan dari pemain keturunan Indonesia, Julian Oerip di tim U-17 dan U-19 AZ Alkmaar.

liga | 19:13 WIB

Barcelona dan Bayern Munich tengah terlibat dalam persaingan transfer yang sengit untuk mendapatkan bintang muda timnas Spanyol, Nico Williams.

liga | 20:50 WIB

Satu nama dari Asia Tenggara berhasil menjadi primadona yang menarik perhatian sejumlah klub top Eropa, Jay Idzes.

liga | 20:38 WIB

Dalam video viral, Andre Onana tampak mengenakan kaus tanpa lengan berwarna hitam dan celana pendek.

liga | 18:40 WIB

Dewan direksi Lyon menunjuk Michele Kang, pebisnis asal Amerika Serikat keturunan Korea sebagai presiden gantikan Textor.

liga | 18:27 WIB
Tampilkan lebih banyak