Kalah Lagi, Massimiliano Allegri Minta Juventus Main Lebih Tenang

Juventus harus merasakan kekalahan pertama melawan Atalanta dalam 25 laga kandang.

Husna Rahmayunita | BolaTimes.com
Minggu, 28 November 2021 | 11:53 WIB
Pelatih Juventus, Massimiliano Allegri memberikan instruksi kepada para pemainnya saat melawan Valencia di Liga Champions pada 27 November 2018 (Marco Bertorello/AFP)

Pelatih Juventus, Massimiliano Allegri memberikan instruksi kepada para pemainnya saat melawan Valencia di Liga Champions pada 27 November 2018 (Marco Bertorello/AFP)

Bolatimes.com - Pelatih Juventus, Massimiliano Allegri mengungkap penyebab kekalahan timnya dari Atalanta pada laga lanjutan Serie A  Italia.

Pada laga yang digelar di Stadion Allianz, Minggu (28/11/2021) dini hari WIB, Atalanta menaklukkan Juventus dengan skor 1-0.

Menurut Allegri, Juventus kalah lantaran tampil tergesa-gesa dan gugup, sehingga meminta anak asuhnya bermain lebih tenang.

Baca Juga: Kevin/Marcus Tembus Final Lagi usai Bungkam Wakil India di Indonesia Open

Saat menghadapi Atalanta, Juventus sebetulnya tampil mendominasi nyaris 59 persen penguasaan bola, tapi 15 percobaan yang mereka lepaskan hanya dua kali menemui sasaran tanpa gol.

"Penampilan malam ini nyaris tidak berbeda saat menghadapi Fiorentina dan Lazio," ungkap Allegri seperti dikutip dari laman resmi klub.

"Kami tidak memanfaatkan peluang, kami bermain gugup dan tergesa-gesa, sebab ketika Anda gagal mencetak gol, tingkat kekhawatiran akan kian bertumpuk," ujarnya menambahkan.

Baca Juga: Anggap Remeh Indonesia, Vietnam Pede Bisa Pertahankan Gelar Piala AFF

Juventus harus merasakan kekalahan pertama melawan Atalanta dalam 25 laga kandang. Meski begitu, Allegri menilai penampilan Si Nyonya Tua tidak seluruhnya buruk.

Ia juga menegaskan masih menaruh kepercayaan besar terhadap timnya, meski mengakui para pemain harus terus belajar melepaskan diri dari tekanan dan terus tampil setenang mungkin.

"Posisi kami di klasemen adalah cerminan penampilan kami, tak hanya para pemain, tetapi juga pelatihnya," katanya.

Baca Juga: Ancaman Indonesia di Piala AFF 2020, Thailand Panggil 5 Pemain Luar Negeri

"Kami harus bersikap realistis, melepaskan tekanan untuk bekerja setenang mungkin.

"Kami harus melanjutkan dengan basis penampilan ini, berusaha memulai segalanya lagi di Salerno, yang saya yakin akan menghadirkan kesulitan tersendiri," tutup Allegri.

Total, Juventus menelan kekalahan tiga kali dari lima pertandingan terakhir di Liga Italia, yang membuat mereka tertahan di urutan kedelapan dengan 21 poin.

Baca Juga: Manchester United Bikin Pemainnya Kecewa saat Tunjuk Ralf Rangnick

Selanjutnya, Juventus akan bertandang ke markas tim promosi Salernitana di Stadion Arechi, Salerno, pada Selasa (30/11) pekan depan.

(Antara)

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Pebalap Marc Marquez angkat bicara mengenai insiden yang menimpanya dengan Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo) pada balapan di Sirkuit Algarve, Portimao, seri MotoGP Portugal, pada Minggu, (24/3/2024).

liga | 20:01 WIB

Beckham Putra akan bergabung dengan Timnas U-23 Indonesia yang akan berlaga di ajang Piala Asia U-23 2024 yang bertempat di Qatar.

liga | 17:02 WIB

Beckham Putra dan rekan-rekan Persib lainnya ingin menjaga ritme kemenangan karena tengah berada dalam tren positif di empat laga terakhir.

liga | 16:31 WIB

Waktu yang tersedia bagi Ten Hag bersama Man United disebut-sebut tidak banyak, terutama setelah kedatangan Sir Jim Ratcliffe.

liga | 08:00 WIB

Thomas Tuchel, pelatih saat ini dari Bayern Muenchen, juga mungkin tersedia setelah dia memutuskan untuk meninggalkan klub tersebut pada musim panas.

liga | 07:30 WIB

David da Silva tak jemawa meski berhasil mencetak brace dan membawa kemenangan Persib 1-3 atas Persikabo. Sebaliknya, ia mengucapkan selamat kepada rekan-rekannya usai pertandingan.

liga | 15:00 WIB

Persikabo harus mengakui keunggulan tamunya, Persib Bandung pada pekan 29 Liga 1 2023/2024. Persikabo takluk 1-3 dari Persib. Kekalahan tersebut menodai debut pelatih baru Persikabo, Djajang Nurdjaman.

liga | 13:45 WIB

Tampil dengan 10 pemain tak mempengaruhi kekuatan Persib Bandung saat hadapi Persikabo. Sebaliknya, tim besutan Bojan Hodak seolah mendapat durian runtuh usai Dedi Kusnandar mendapat kartu kuning kedua dari wasit pada menit 36

liga | 12:57 WIB

Pertandingan Persikabo vs Persib akan berlangsung di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali pada Jumat, (15/3/2024) kick off pukul 20.30 WIB.

liga | 10:15 WIB

Duel Persikabo vs Persib bakal dilangsungkan di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali dengan kick off 20.30 WIB live Indosiar.

liga | 09:57 WIB

Persib Bandung akan menghadapi Persikabo pada pekan 29 Liga 1 2023/2024 yang berlangsung di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, malam ini. Laga kontra Laskar Pajajaran dinilai akan berbeda karena berkaitan dengan posisi lawan di klasemen.

liga | 08:40 WIB

Pertandingan Persikabo vs Persib akan berlangsung di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali dengan kick off pukul 20.30 WIB live televisi Indosiar.

liga | 20:27 WIB

Duel Persikabo vs Persib pada pekan ke-29 dalam jadwal Liga 1 2023/2024 akan digelar di Stadion Kapten I Wayan Dipta, pada Jumat (15/3/2024).

liga | 20:04 WIB

Laga Persikabo vs Persib akan digelar di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali pada Jumat, (15/3/2024).

liga | 20:22 WIB

Persib Bandung akan melanjutkan perjuangannya di Liga 1 2023/2024 dengan memainkan laga tandang melawan Persikabo 1973, pada Jumat, (15/3/2024).

liga | 20:01 WIB

Pada pekan ke-28 dalam jadwal Liga 1 2023/2024, laga Persib vs Persija di Stadion Si Jalak Harupat harus berakhir dengan skor 2-1, pada Sabtu (9/3/2024).

liga | 12:33 WIB

Dalam jadwal Liga 1 2023/2024 pekan ke-28, Persib sukses menuai tiga poin saat menjamu Persija, pada Sabtu, 9 Maret 2024.

liga | 12:15 WIB

Nonton Persib Bandung vs Persija Jakarta dalam jadwal Liga 1 2023/2024 pekan ke-28 di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Sabtu 9 Maret 2024, pukul 15.00 WIB.

liga | 14:07 WIB
Tampilkan lebih banyak