Cristiano Ronaldo Pecahkan Dua Rekor, Lampaui Ole Gunnar Solskjaer

Ronaldo kembali pecahkan rekor bersama Manchester United.

Husna Rahmayunita
Rabu, 03 November 2021 | 16:51 WIB
Momen Cristiano Ronaldo cetak gol saat Manchester United tahan imbang Atalanta 2-2 di Liga Champions. (MARCO BERTORELLO / AFP)

Momen Cristiano Ronaldo cetak gol saat Manchester United tahan imbang Atalanta 2-2 di Liga Champions. (MARCO BERTORELLO / AFP)

Bolatimes.com - Megabintang Cristiano Ronaldo kembali dielu-elukan usai menjadi juru selamat Manchester United di Liga Champions 2021. Cristiano Ronaldo mencetak rekor yang melampaui torehan Ole Gunnar Solskjaer.

Pada laga lanjutan Liga Champions yang mempertemukan Manchester United, Cristiano Ronaldo menyumbang brace alias dwigol ke gawang Atalanta.

Sejauh ini, lima gol sudah dibukukan Ronaldo untuk timnya, Manchester United dari empat pertandingan Liga Champions musim ini.

Baca Juga: Mengenal Teknik dan Jenis Kontrol Bola dalam Sepak Bola

Penyerang berusia 36 tahun itu mencetak dua gol yang menyelamatkan Manchester United dari kekalahan di markas Atalanta pada laga matchday 4 Grup F.

Manchester United sempat dua kali tertinggal, Ronaldo bikin dua gol telat di masing-masing babak untuk memaksakan hasil imbang 2-2 di Bergamo, Rabu (3/11/2021) pagi WIB.

Dengan tambahan dua gol ini, Ronaldo pun mengukir dua rekor impresif. Kapten Timnas Portugal itu total telah mengemas 127 gol untuk Manchester United dalam dua periodenya memperkuat klub sejauh ini.

Baca Juga: Ranking Terbaru BWF: Kevin/Marcus Masih Nomor 1, Ginting Masuk Lima Besar

Jumlah tersebut melewati rekor pelatihnya sendiri di Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer.

Solskjaer yang dulunya juga dikenal sebagai penyerang haus gol 'hanya' mengoleksi 126 gol bersama Setan Merah di semua ajang.

Sementara rekor kedua yang diukir Ronaldo yakni sang megabintang menjadi pemain tertua yang mencetak dwigol dalam satu pertandingan untuk Manchester United di pentas Liga Champions. CR7 mencetak rekor ini di usia 36 tahun dan 270 hari.

Baca Juga: Nikita Mirzani Bagikan Momen Olahraga, Netizen Salfok ke Rambutnya

(Suara.com/Rully Fauzi)

Berita Terkait

TERKINI

Berikut hasil Kualifikasi Euro 2024 matchday pertama yang digelar semalam, Jumat (24/3/2023) dini hari WIB.
liga | 08:17 WIB
Ofisial Liga Inggris memastikan akan berhenti sejenak untuk memberi waktu pemain muslim untuk buka puasa
liga | 22:00 WIB
Kualifikasi Piala Eropa 2024 akan dimulai malam ini, Kamis (23/3/2023) antara Kazakhstan Vs Slovenia.
liga | 14:05 WIB
Barcelona menang dramatis atas Real Madrid 2-1 berkat gol telat Franck Kessie.
liga | 06:18 WIB
Napoli makin kokoh di puncak klasemen Liga Italia usai kalahkan Torino 4-0.
liga | 06:13 WIB
Arsenal kini di atas angin menuju gelar juara Liga Inggris usai hajar Crystal Palace 4-1.
liga | 05:58 WIB
Man City melaju ke semifinal Piala FA 2022/2023.
liga | 06:45 WIB
The Blues gagal menang di kandang sendiri.
liga | 06:38 WIB
Dua calon pembeli Manchester United akan melakukan presentasi di Old Trafford pekan ini.
liga | 13:44 WIB
Real Madrid diunggulkan lolos ke perempat final usai menang 5-2 atas Liverpool di leg pertama babak 16 besar.
liga | 20:30 WIB
Liga Champions malam ini akan memaikan laga leg kedua babak 16 besar Liga Champions.
liga | 12:33 WIB
Manchester City lolos ke perempat final dengan agregat 8-1 atas RB Leipzig.
liga | 08:27 WIB
Inter Milan lolos ke perempat final berkat menang agregat 1-0 usai tahan imbang Porto 0-0 di leg kedua babak 16 besar.
liga | 08:17 WIB
Inter Milan punya modal kemenangan 1-0 jelang tandang ke markas Porto pada leg kedua babak 16 besar Liga Champions malam ini.
liga | 18:15 WIB
Berikut jadwal Liga Champions malam ini yang akan memainkan laga kedua kedua babak 16 besar.
liga | 12:41 WIB
Real Madrid perlahan tapi pasti terus menempel Barcelona
liga | 07:46 WIB
Liverpool hancur lagi. Simak hasil lengkap Liga Inggris semalam
liga | 07:41 WIB
Tampilkan lebih banyak