Liga
Pemain Watford Heran, Sudah di Rumah Terus tapi Kena Corona
Ia merasa tak pernah keluar rumah
Irwan Febri Rialdi

Bolatimes.com - Pemain Watford, Adrian Mariappa, dipastikan positif terjangkit virus corona setelah menjalani tes medis bersama klub pada Selasa (19/5/2020).
Divonis positif virus corona membuat Mariappa bingung. Sebab, selama Liga Inggris ditangguhkan sementara dan pemerintah Inggris menerapkan lockdown, ia selalu di rumah.
"Sejak saya dinyatakan positif, saya telah menggaruk-garuk kepala saya untuk mencoba mencari tahu bagaimana saya mendapatkan virus corona," kata Mariappa dilansir dari Mirror.
"Itu kejutan besar karena saya belum benar-benar meninggalkan rumah, terlepas dari beberapa olahraga dan jalan-jalan di halaman dengan anak-anak," lanjutnya.
Baca Juga
Biasanya Plontos, Begini Penampilan N'Golo Kante ketika Punya Rambut
Pamer Foto Jemur Celanda Dalam, Pacar Matthijs de Ligt Bikin Netizen Salfok
Viral Lelang Keperawanan, Ini Olahraga Kegemaran Selebgram Sarah Keihl
Kontraknya Diperpanjang, Manuel Neuer di Bayern Munich hingga 2023
Jika Kompetisi Dilanjutkan, Pemerintah Inggris Berencana Gratiskan Siaran
"Gaya hidup saya sangat tenang. Tentu tidak ada pesta , pergi keluar, atau apapun. Jadi, saya benar-benar tidak tau bagaimana saya mendapatkannya," tuturnya menambahkan.
Namun, Mariappa kerap menerima paket barang atau makanan. Ia merasa kegiatan itu yang mungkin membuatnya terkena virus corona meski tak meninggalkan rumah.
"Seperti kebanyakan orang, kami memiliki lebih banyak menerima pengiriman makanan dan barang-barang. Jadi, mungkin itu salah satu cara penyebarannya. Pasangan saya juga telah ke supermarket beberapa kali," ujar pemain berpaspor Jamaika itu.
Mariappa diminta menjalani karantina selama tujuh hari usai dinyatakan positif virus corona. Setelah itu, pemain 33 tahun tersebut akan dites ulang oleh tim medis Watford.