Cedera Patah Tulang, Lionel Messi Absen di El Clasico

Lionel Messi absen tiga pekan.

Minggu, 21 Oktober 2018 | 11:00 WIB
Lionel Messi cedera di laga Barcelona vs Sevilla. (Lluis Gene/AFP).

Lionel Messi cedera di laga Barcelona vs Sevilla. (Lluis Gene/AFP).

Bolatimes.com - Kemenangan Barcelona atas Sevilla pada pekan kesembilan La Liga harus dibayar mahal dengan cedera Lionel Messi. Keadaan tersebut membuat pemain berjuluk La Pulga tersebut terpaksa harus absen di laga El Clasico melawan Real Madrid,  Minggu (28/10/2018).

Lionel Messi tak bisa melanjutkan pertandingan pada menit ke-26 ketika Barcelona menjamu Sevilla di Stadion Camp Nou, Minggu (21/10/2018) dini hari WIB. Kapten Timnas Argentina itu mengalami sakit lengan kanan karena salah tumpuan ketika terjatuh setelah berduel Franco Vazquez pada menit ke-16.

Pemain 31 tahun itu sempat mendapat perawatan selama 10 menit oleh tim medis. Namun, ia akhirnya dinyatakan tak mampu melanjutkan pertandingan dan digantikan oleh Ousmane Dembele.

Baca Juga: Hasil & Klasemen Liga Inggris: Chelsea Imbang, Man City Pesta Gol

Selepas pertandingan yang berkesudahan 4-2 untuk kemenangan Barcelona tersebut, pihak klub mengonfirmasi cedera Lionel Messi. Melalui Twitter resmi, Barcelona menyatakan bintangnya mengalami cedera patah tulang radial di lengan kanannya dan terpaksa harus absen selama tiga pekan.

Lionel Messi cedera di laga Barcelona vs Sevilla. (Twitter/@FCBarcelona).
Lionel Messi cedera di laga Barcelona vs Sevilla. (Twitter/@FCBarcelona).

''Tes yang dilakukan pada Lionel Messi telah mengkonfirmasi dia mengalami patah tulang radial di lengan kanannya. Dia akan absen sekitar tiga minggu. #FuerzaLeo,'' tulis Barcelona di Twitter.

Akibat vonis istirahat selama tiga pekan, Messi dipastikan akan absen pada laga El Clasico antara Barcelona versus Real Madrid dalam lanjutan La Liga. Di mana rencananya, laga itu akan berlangsung di Stadion Camp Nou, Minggu (28/10/2018).

Baca Juga: Hasil & Klasemen Serie A: AS Roma Tumbang, Juventus Tersandung

Dengan demikian, El Clasico pekan depan akan menjadi pertarungan Barcelona versus Real Madrid yang pertama tanpa Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo dalam 11 tahun terakhir.

El Clasico yang digelar tanpa dua peraih lima Ballon d'Or tersebut terakhir kali terjadi pada 24 Desember 2007. Kala itu, Real Madrid menang tipis 1-0 di Camp Nou melalui gol semata wayang Julio Baptista. Sejak El Clasico saat itu, setidaknya ada 36 El Clasico yang tersaji di semua kompetisi dan Messi atau Ronaldo hadir dalam laga panas tersebut.

Baca Juga: Pelatih Barcelona Angkat Bicara soal Rumor Kembalinya Neymar

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Chelsea akan menghadapi tagihan pajak sekitar 10 juta atau sekitar Rp210 miliar akibat pendapatan besar yang mereka raih

liga | 01:38 WIB

Kejutan besar datang dari skuad FC Barcelona jelang tur pramusim mereka ke Asia.

liga | 01:32 WIB

Masa depan Hakan Calhanoglu di Inter Milan tengah berada di ujung tanduk.

liga | 23:19 WIB

Arsenal resmi mengumumkan kedatangan Noni Madueke dari rival sekota, Chelsea,

liga | 23:12 WIB

Manchester City tampaknya akan kehilangan salah satu pilar penting mereka.

liga | 22:20 WIB

Lantas seperti apa rekam jejak Bryan Mbeumo?

liga | 22:08 WIB

Manchester United akhirnya mendapatkan tanda tangan Bryan Mbeumo, bintang Brentford yang telah lama mereka incar.

liga | 21:53 WIB

Penyerang andalan Sporting CP itu absen dari agenda pramusim klub Portugal, memanaskan spekulasi soal kepindahannya ke Liga Inggris.

liga | 21:11 WIB

Rafael Leao, kembali menjadi sasaran sindiran dari mantan striker timnas Italia, Antonio Cassano.

liga | 15:16 WIB

Pelatih Barcelona Hansi Flick, mulai menyiapkan skuatnya untuk tur pramusim ke Jepang

liga | 15:05 WIB

Napoli akhirnya memberi ultimatum tegas kepada Galatasaray terkait transfer Victor Osimhen.

liga | 14:58 WIB

Viktor Gyokeres selangkah lagi resmi bergabung dengan Arsenal

liga | 14:52 WIB

PSG bersiap melakukan perombakan besar-besaran dalam skuad mereka.

liga | 14:23 WIB

Nathan gagal gabung ke klub kasta kedua Liga Denmark, Lyngby Boldklub.

liga | 13:50 WIB

Manchester United tengah bersiap membuka pusat latihan baru senilai 50 juta (sekitar Rp1 triliun) di Carrington

liga | 05:37 WIB

Salah satu nama yang masuk dalam radar klub raksasa Spanyol itu adalah penyerang Manchester United, Marcus Rashford

liga | 04:12 WIB

Lamine Yamal, tengah menjalani pekan yang sibuk namun bukan hanya soal sepak bola.

liga | 04:04 WIB

Pelatih Lazio, Maurizio Sarri, menunjukkan dedikasi luar biasa setelah kembali memimpin sesi latihan tim hanya beberapa jam usai keluar dari rumah sakit.

liga | 03:58 WIB
Tampilkan lebih banyak