4 Pemain Ini Harga Pasarnya Meroket Naik di Bursa Transfer

Bahkan ada yang mencapai lima kali lipat harga sebelumnya.

Selasa, 07 Agustus 2018 | 13:00 WIB
Kylian Mbappe/Twitter

Kylian Mbappe/Twitter

Bolatimes.com - Dalam dunia sepak bola, performa dan kualitas di lapangan hijau bakal setimpal dengan nilainya di bursa transfer. Tak bisa dipungkiri, semakin hebat pemain itu, semakin mahal pula biaya untuk memboyongnya.

Nilai pemain pun bisa turun naik begitu saja. Sekali lagi itu tergantung dengan performa di atas lapangan.

Kali ini, Bolatimes.com bakal menyajikan empat pemain yang tengah naik daun. Nilai transfernya merokrt naik dibanding tahun sebelumnya.

Baca Juga: Gabung Barcelona, Arturo Vidal Merasa Mengalami Peningkatan Karir

Melansir dari Sportkeeda, simak ulasan berikut.

1. Kevin de Bruyne

Gelandang Manchester City Kevin De Bruyne. Oli SCARFF / AFP
Gelandang Manchester City Kevin De Bruyne. Oli SCARFF / AFP

Kevin de Bruyne merupakan gelandang andalan dari Manchester City di Liga Primer Inggris. Pada Juli 2017, ia memiliki harga pasar sebesar 65 juta euro atau Rp1,09 triliun.

Baca Juga: Willian Ungkap Jose Mourinho Ingin Membawanya ke Old Trafford

Namun, pada bursa transfer musim panas ini, pemain 27 tahun itu memiliki harga pasar yang meningkat drastis, yakni 150 juta euro atau Rp2,5 triliun.

Kenaikan tersebut disinyalir karena performa eks pemain Chelsea itu kala mengantarkan The Citizens meraih gelar Liga Primer Inggris musim 2017/2018 dan mengantarkan negaranya meraih tempat ketiga Piala Dunia 2018.

2. Harry Kane

Baca Juga: SUGBK Hadirkan Teknologi Canggih Jelang Asian Games 2018

Harry Kane merayakan golnya/Twitter
Harry Kane merayakan golnya/Twitter

Harry Kane dinilai sebagai salah satu pemain tertajam di dunia saat ini. Keahlian dalam mengecoh kiper lawan telah terbukti di Liga Primer Inggris dan Piala Dunia 2018.

Di kompetisi domestik, ia telah menciptakan 30 gol. Sementara di ajang turnamen empat tahunan itu, Kane berhasil menjadi top skor dengan raihan enam gol.

Prestasi mentereng itu menjadikan harga pasar pemain 24 tahun itu naik dua kali lipat lebih. Dari semula 60 juta euro (Rp1 triliun) menjadi 150 juta euro (Rp2,5 triliun).

Baca Juga: Cetak Hat-trick ke Gawang Kamboja, Bagus Kahfi Cetak Rekor Baru

3. Mohamed Salah

Mohamed Salah menerima penghargaan en Boot di Premier League musim 2017/2018.
Mohamed Salah menerima penghargaan en Boot di Premier League musim 2017/2018.

Mohamed Salah adalah pemain yang fenomenal pada musim 2017/2018. Ia sukses meraih berbagai gelar individu seperti pemain terbaik Liga Inggris dan top skor Liga Primer Inggris.

Salah juga sukses mengantarkan Liverpool melaju ke babak final Liga Champions, meskipun harus kalah dari Real Madrid.

Namun, capaian itu membuat Salah kini menjadi pemain yang berbandrol mahal. Pada Juli 2017, harga pasar pemain asal Mesir itu adalah 35 juta euro (Rp150 juta euro), akan tetapi kini melonjak lima kai lipat menjadi 150 juta euro (Rp2,5 triliun).

4. Kylian Mbappe

mbappe/twitter
mbappe/twitter

Boleh dibilang, Mbappe adalah pemain muda paling potensial saat ini. Ia yang masih 19 tahun sudah semakin matang dan telah sukses meraih berbagai prestasi.

Di Piala Dunia 2018, ia sukses mencuri perhatian dunia dengan keluar sebagai juara bersama Prancis dan dinobatkan sebagai pemain muda terbaik.

Kualitas Mbappe membuat dirinya kini memiliki harga pasar 150 juta euro (Rp2,5 triliun) dari harga sebelumnya yakni 35 juta euro atau Rp587 miliar. Jumlah tersebut adalah nominal yang fantastis mengingat untuk pemain yang baru 19 tahun.

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Bek Persib Bandung Henhen Herdiana tidak pernah menyangka akan melakoni 100 pertandingan bersama Pangeran Biru. Sejak promosi dari Diklat Persib 2016 silam, Henhen tak pernah membayangkan bisa bermain hingga sejauh ini.

liga | 11:07 WIB

David da Silva akhirnya berdamai dengan Persib Bandung setelah proses administasi telah diselesaikan

liga | 16:08 WIB

Berbagai pertimbangan dilakukan oleh PT Liga Indonesia Baru sebelum memutuskan kembali menggulirkan Liga 1 2023/2024 pada 15 April 2024 mendatang

liga | 15:35 WIB

FIFA menjatuhkan sanksi untuk lima tim Indonesia, satu di antaranya Persija Jakarta. Macan Kemayoran tak bisa melakukan transfer pemain selama tiga musim.

liga | 13:04 WIB

Pelatih Persib Bojan Hodak memberikan waktu libur untuk anak asuhnya selama tiga hari. Jeda kompetisi Liga 1 2023/2024 selama Piala Asia U-23 2024 di Qatar membuat tim punya waktu luang dalam masa persiapan

liga | 16:08 WIB

Gelandang Persib Bandung Stefano Beltrame tak mau santai walau Liga 1 2023/2024 terjeda selama gelaran Piala Asia U-23 2024 di Qatar.

liga | 14:13 WIB

Pemain Persib Bandung Ryan Kurnia mengambil sisi positif dari jeda Liga 1 2023/2024 selama gelaran Piala Asia U-23 2024 di Qatar. Ryan bisa menjalani pemulihan cedera selama jeda kompetisi.

liga | 13:57 WIB

Adapun jadwal Liga 1 pekan ke-31 hingga pekan ke-34, dan jadwal Championship Series dijadwalkan kembali oleh operator komisi, yakni PT Liga Indonesia Baru (LIB) dalam waktu dekat.

liga | 19:50 WIB

Pelatih Persib Bandung Bojan Hodak melihat sisi positif dari penundaan kompetisi Liga 1 2023/2024 selama Piala Asia 2023

liga | 16:04 WIB

Sementara dalam jadwal Liga 1 2023/2024 pekan ke-31, Persib akan melakukan lawatan ke markas Persita Tangerang, pada Selasa (2/4/2024).

liga | 14:04 WIB

Duel Bali United vs Persija akan berlangsung di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, pada Sabtu, (30/3/2024) kick off pukul 20.00 WIB.

liga | 13:27 WIB

Pebalap Marc Marquez angkat bicara mengenai insiden yang menimpanya dengan Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo) pada balapan di Sirkuit Algarve, Portimao, seri MotoGP Portugal, pada Minggu, (24/3/2024).

liga | 20:01 WIB

Beckham Putra akan bergabung dengan Timnas U-23 Indonesia yang akan berlaga di ajang Piala Asia U-23 2024 yang bertempat di Qatar.

liga | 17:02 WIB

Beckham Putra dan rekan-rekan Persib lainnya ingin menjaga ritme kemenangan karena tengah berada dalam tren positif di empat laga terakhir.

liga | 16:31 WIB

Waktu yang tersedia bagi Ten Hag bersama Man United disebut-sebut tidak banyak, terutama setelah kedatangan Sir Jim Ratcliffe.

liga | 08:00 WIB

Thomas Tuchel, pelatih saat ini dari Bayern Muenchen, juga mungkin tersedia setelah dia memutuskan untuk meninggalkan klub tersebut pada musim panas.

liga | 07:30 WIB

David da Silva tak jemawa meski berhasil mencetak brace dan membawa kemenangan Persib 1-3 atas Persikabo. Sebaliknya, ia mengucapkan selamat kepada rekan-rekannya usai pertandingan.

liga | 15:00 WIB

Persikabo harus mengakui keunggulan tamunya, Persib Bandung pada pekan 29 Liga 1 2023/2024. Persikabo takluk 1-3 dari Persib. Kekalahan tersebut menodai debut pelatih baru Persikabo, Djajang Nurdjaman.

liga | 13:45 WIB
Tampilkan lebih banyak