Bolatainment
5 Potret Tsania Marwa, Artis Cantik yang Ngebet Pacari Pesepak Bola
Saat ABG, Tsania Marwa memiliki cita-cita menikah dengan pesepak bola
Irwan Febri Rialdi

Bolatimes.com - Artis Tsania Marwa baper usai melihat pertandingan Timnas Indonesia di Piala AFF 2020. Gara-gara melihat aksi Asnawi Mangkualam dan kolega, dia jadi teringat cita-citanya untuk menikah dengan pesepak bola.
Tsania Marwa mengungkapkan ceritanya lewat unggahan TikTok yang dibuat pada Sabtu (1/1/2022). Dalam ceritanya, ia mengaku sempat ragu bisa mewujudkan impiannya karena menikah dengan Atalarik Syah.
Baca Juga
Kalahkan Bhayangkara FC, Nil Maizar Minta Pemain Dewa United Tak Cepat Puas Diri
Usai Kalahkan PSIS, Persib Segera Bersiap Hadapi PSS Sleman
Link Live Streaming Liverpool vs Crystal Palace di Liga Inggris
Link Live Streaming Juventus vs Sassuolo di Liga Italia
Didekati Juventus, Pelatih PSG Bicara Soal Masa Depan Leandro Paredes
Setelah nonton timnas bola malam ini. Baru inget lagi kalo pas ABG punya cita-cita mau nikah sama atlet sepak bola, kirain udah gak mungkin karena nikah umur 21, eh tau-tau cere," tulis Tsania Marwa, Sabtu (1/1/2022).
Lebih lanjut, Tsania Marwa meminta warga TikTok untuk mencomblangkan dirinya dengan bintang sepak bola Tanah Air. Caranya, tag nama pemain sepak bola yang dianggap cocok dengan Tsania Marwa.
"TikTok do your magic! Coba comblangin aku gaiz. Aku percaya kekuatan netizen Indonesia," pungkas Tsania Marwa dalam unggahan TikTok miliknya.
Terlepas dari itu, Tsania Marwa merupakan artis yang terkenal karena peran-peran antagonisnya. Selain itu, dia juga tersorot karena memiliki paras yang ayu dan gaya fashion yang stylish loh.
Tsania Marwa pun kerap memamerkan beberapa penampilan stylish-nya dengan padu padan fashion item yang kekinian. Berikut penampilan Tsania Marwa yang memikat dengan busana yang stylish.
Berikut potret Tsania Marwa yang berhasil dirangkum Matamata.com :
1. Busana gold

Tsania Marwa terlihat elegan dan modis saat mengenakan shirt dress. Tampak ia memadukannya dengan sling bag dan open toe heels hitam.
2. Pakai kaftan

Tampak simpel dan stylish, Tsania Marwa mengenakan kaftan simpel berwarna cokelat muda dan wedges saat menghadiri sebuah kondangan.
3. Bodycon dress

Tsania Marwa terlihat memikat dengan bodycon dress yang pas di badan. Dress yang satu ini memiliki motif leopard nuansa merah dan dipadukan dengan big belt hitam.
4. Jumpsuit motif

Tsania Marwa tampil cantik dengan jumpsuit motif nuansa pastel. Ia pun mengenakan sepatu heels transparan yang menyempurnakan penampilannya.
5. Outer transparan

Tampilan Tsania Marwa tampil memikat dengan atasan hitam dan outer transparan floral yang memikat. Ia pun memadukannya dengan straight jeans sebagai bawahan.
Duh stylish juga ya, Tsania Marwa?