Aston Villa Boyong Pemain Top Lagi, Kali Ini Calum Chambers dari Arsenal

Aston Villa terus mendatangkan nama-nama beken

Irwan Febri Rialdi | BolaTimes.com
Jum'at, 28 Januari 2022 | 13:24 WIB
Calum Chambers saat tampil untuk Arsenal dalam pertandingan Liga Inggris melawan Chelsea di Stadion Stamford Bridge, London, Inggris, pada 12 Mei 2021. (ANTARA/REUTERS/POOL/Adam Davy)

Calum Chambers saat tampil untuk Arsenal dalam pertandingan Liga Inggris melawan Chelsea di Stadion Stamford Bridge, London, Inggris, pada 12 Mei 2021. (ANTARA/REUTERS/POOL/Adam Davy)

Bolatimes.com - Aston Villa resmi mendatangkan pemain ternama usai Philipe Coutinho. Kali ini, mereka menggaet bek serbabisa Calum Chambers dari Arsenal secara permanen.

Kedua tim tak mengungkapkan berapa nilai transfer bek berusia 27 tahun tersebut, tetapi media-media Inggris melaporkan Chambers bergabung dengan Villa secara cuma-cuma mengingat kontraknya di Arsenal bakal kadaluarsa akhir musim nanti.

Villa mengumumkan bahwa Chambers telah menandatangani kontrak berdurasi tiga setengah musim.

Baca Juga: Akrab Banget, Anak Shin Tae-yong dan Asnawi Nobar Indonesia vs Timor Leste

Chambers jadi rekrutan keempat Villa di level tim senior dalam bursa transfer Januari ini, setelah Steven Gerrard mendatangkan Lucas Digne secara permanen dan meminjam Philippe Coutinho serta kiper Robin Olsen.

Chambers mengakui bahwa sosok Gerrard menjadi salah satu alasannya hijrah ke Villa Park.

"Sang manajer melakukan pekerjaan baik di Rangers. Dia masih muda, manajer dengan masa depan cerah dan saya tidak sabar untuk segera memulai bekerja sama dengannya," kata Chambers dalam situs resmi Villa.

Baca Juga: Tak Mau Salahkan Dedik, Shin Tae-yong Tegur Semua Pemain Timnas Indonesia

Chambers merupakan jebolan akademi Southampton yang diboyong ke Arsenal pada 2014, tetapi musim ini menit bermainnya berkurang drastis di bawah Mikel Arteta di mana ia baru tampil dalam lima pertandingan di semua kompetisi.

(Antara)

Baca Juga: Jadi Bintang Kemenangan atas Timor Leste, Pratama Arhan Ogah Besar Kepala

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Roony Bardghji, resmi mendarat di Barcelona pada Jumat sore waktu setempat

liga | 16:05 WIB

Luis Enrique kini bisa dibilang sebagai pelatih terbaik dunia.

liga | 15:49 WIB

Klub raksasa Spanyol, Barcelona, kedatangan wajah baru berbakat, junior Kevin Diks di FC Copenhagen.

liga | 23:14 WIB

Presiden Napoli, Aurelio De Laurentiis, melontarkan pernyataan tajam soal nasib Alejandro Garnacho di Manchester United.

liga | 21:09 WIB

Putra legenda Manchester United, Rio Ferdinand, resmi gabung klub Premier League, Brighton & Hove Albion.

liga | 21:04 WIB

Real Madrid menelan kekalahan telak 0-4 dari Paris Saint-Germain (PSG) dalam semifinal Piala Dunia Antarklub 2025.

liga | 19:25 WIB

Gelandang asal Argentina itu tengah dalam proses negosiasi untuk bergabung dengan Inter Miami

liga | 23:11 WIB

Inter Milan memberikan batas waktu kepada Hakan Calhanoglu untuk menentukan masa depannya.

liga | 23:05 WIB

Carlo Ancelotti, dijatuhi hukuman satu tahun penjara oleh Pengadilan Provinsi Madrid karena terbukti melakukan penggelapan pajakterbukti melakukan penggelapan pajak

liga | 21:54 WIB

Real Madrid dan Adidas secara resmi meluncurkan jersey tandang terbaru untuk musim 2025/2026.

liga | 21:22 WIB

FC Barcelona secara resmi meluncurkan jersey kandang terbaru mereka untuk musim 2025/2026

liga | 21:09 WIB

Momen unik sekaligus menggelitik terjadi dalam laga kualifikasi Liga Champions UEFA

liga | 21:02 WIB

SS Lazio, secara resmi memperkenalkan jersey kandang dan tandang terbaru mereka untuk musim 2025/2026.

liga | 14:34 WIB

Klub ibu kota Italia, AS Roma, dikabarkan akan mengenakan jersey kandang bernuansa klasik

liga | 14:26 WIB

Inter Milan dan Nike resmi meluncurkan jersey kandang terbaru untuk musim 2025/26

liga | 14:18 WIB

AC Milan bekerja sama dengan Puma resmi meluncurkan jersey tandang (away kit) untuk musim 2025/26.

liga | 14:09 WIB

Juventus telah merilis desain resmi jersey mereka untuk musim 2025/26 dengan membawa nuansa segar

liga | 14:00 WIB

Bagi pecinta sepak bola, khususnya Serie A Italia, siapa yang tidak kenal dengan sosok Arrigo Sacchi.

liga | 11:58 WIB
Tampilkan lebih banyak