Manchester United Dibantai Manchester City, David De Gea Ngamuk

David De Gea kecewa berat Manchester United kalah.

Husna Rahmayunita | BolaTimes.com
Minggu, 07 November 2021 | 09:55 WIB
Kiper Manchester United, David de Gea. (Paul Ellis/AFP).

Kiper Manchester United, David de Gea. (Paul Ellis/AFP).

Bolatimes.com - Manchester United dipermalukan rival sekota Manchester City dalam laga lanjutan Liga Inggris, Sabtu (6/11/2021) malam. Kekalahan ini membuat kiper Manchester United, David De Gea terpukul.

Klub Setan Merah dipermalukan di kandang sendiri, Old Trafford oleh Manchester City dengan skor 0-2. Ini menjadi kekalahan kelima dari tujuh pertandingan yang dilakoni Manchester United.

Meniliki jalannya pertandingan semalam, sejak awal, penampilan anak asuhan Ole Gunnar Solskjaer tampak loyo, sedangkan Manchester City lebih agresif.

Baca Juga: Ada Elkan Baggott, Ini 26 Pemain Timnas Indonesia untuk TC di Turki

Dewi fortuna memihak ke The Citizens, usai pemain Man United Eric Bailly melakukan aksi bunuh diri dengan menjebol gawang David De Gea pada menit ketujuh. Setelah itu, Cristiano Ronaldo Cs berusaha menyamakan skor namun gagal.

Mereka justru dibuat pening setelah Bernardo Silva menggandakan keunggulan Manchester City pada menit ke-45. Skor 0-2 bertahan hingga turun minum.

Memasuki babak kedua, Manchester United coba tampil lebih menyerang untuk menembus benteng pertahanan rivalnya. Anak asuhan Pep Guardiola pun tak mau kalah dan beberapa kali mendapat peluang untuk menambah gol.

Baca Juga: Juventus Bungkam 10 Pemain Fiorentina, Berikut Klasemen Terbaru Serie A

Namun rivalitas kedua klub Manchester di babak kedua berujung tanpa tambahan gol. Pertandingan berakhir dengan skor 0-2 untuk kemenangan Manchester City.

Hasil ini membuat Manchester City naik ke peringkat kedua menggusur Liverpool di klasemen sementara Liga Inggris dengan koleksi 23 poin. Sedangkan Manchester United tak beranjak dari peringkat kelima dengan 17 poin.

David de Gea kecewa berat Manchester United kalah dari Manchester City. (Instagram/@dgeaofficial)
David De Gea kecewa berat Manchester United kalah dari Manchester City. (Instagram/@dgeaofficial)

Hasil buruk yang diperoleh Manchester United membuat David De Gea kecewa berat. Itu terlihat seusai pertandingan.

Baca Juga: Barcelona Diimbangi Celta Vigo 3-3, Berikut Klasemen Terbaru Liga Spanyol

Pemain asal Spanyol itu meluapkan ekspresi kekecewaannya lewat sebuah foto di Instagram. Ia lalu menuliskan, "Saya terluka," sebagai caption.

Tak hanya itu, beredar video David De Gea emosi saat berjalan ke tepi lapangan. Dikutip dari The Sun, saat itu babak pertama pertandingan Man United vs Man City baru usai.

David De Gea nampak kesal lalu memukul bagian lorong untuk bergegas menuju ruang ganti. Kemarahannya diduga semakin membara setelah hingga akhir laga Man United tak bisa menyamai raihan Man City.

Baca Juga: Neymar Bagikan Kabar Duka, Idolanya Tewas dalam Kecelakaan Pesawat

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Luka Modric, resmi mendarat di Milan, Italia pada Senin (14/7) pagi waktu setempat untuk merampungkan kepindahannya ke AC Milan.

liga | 19:15 WIB

Eks rekan Elkan Baggott di Ipswich Town itu melayangkan gugatan pada 9 Juli 2025

liga | 19:08 WIB

The Gunners akhirnya mencapai kesepakatan untuk mendatangkan Viktor Gyokeres dari Sporting CP.

liga | 18:59 WIB

Terbaru, Barcelona resmi mendatangkan Roony Bardghji, winger muda berbakat asal Swedia, dari FC Copenhagen.

liga | 18:21 WIB

Masa depan Marc-Andre ter Stegen sudah menjadi topik hangat di kalangan penggemar dan media

liga | 14:48 WIB

Spekulasi masa depan Rodrygo Goes di Real Madrid semakin memanas usai kegagalan Los Blancos di ajang Piala Dunia Antarklub 2025.

liga | 13:10 WIB

Atletico Madrid bersiap melakukan perombakan besar menjelang musim 2025/26.

liga | 13:07 WIB

Napoli bergerak cepat dalam bursa transfer musim panas ini.

liga | 13:02 WIB

Roony Bardghji, winger muda asal Swedia keturunan Suriah itu sudah terlihat mengikuti tes medis awal musim bersama para pemain Barcelona B.

liga | 23:45 WIB

Masa depan bek Timnas Indonesia, Elkan Baggott makin tak menentu di Ipswich Town.

liga | 23:38 WIB

Penyerang Manchester United, Marcus Rashford dikaitkan serius dengan Barcelona

liga | 23:16 WIB

Masa depan Dusan Vlahovic bersama Juventus semakin tidak menentu.

liga | 23:10 WIB

Masa depan Jack Grealish di Manchester City masih jadi teka-teki.

liga | 23:05 WIB

Eks striker Timnas Inggris, Andy Carroll, resmi membuat kejutan besar dalam kariernya.

liga | 22:59 WIB

Salah satu nama yang menyita perhatian dari daftar pemain yang dipanggil adalah Jay Idzes

liga | 22:32 WIB

Masa depan Mees Hilgers bersama FC Twente semakin tak pasti.

liga | 22:22 WIB

Rumor terbaru menyebut Jay Idzes masuk radar Napoli, peraih scudetto musim lalu.

liga | 22:12 WIB

Juventus dilaporkan tengah menyiapkan tawaran kontrak baru untuk bintang muda mereka, Kenan Yildiz

liga | 21:44 WIB
Tampilkan lebih banyak