Boros! Solskjaer Habiskan Dana Rp 6 Triliun untuk Belanja Pemain Man United

Dana segunung sudah dihabiskan Ole Gunnar Solskjaer.

Husna Rahmayunita | BolaTimes.com
Rabu, 27 Oktober 2021 | 15:52 WIB
Ekspresi Ole Gunnar Solskjaer yang baru saja resmi jadi manajer permanen saat menyaksikan anak asuhnya Manchester United menang atas Watford di Old Trafford, Sabtu (30/3/2019). [PAUL ELLIS / AFP]

Ekspresi Ole Gunnar Solskjaer yang baru saja resmi jadi manajer permanen saat menyaksikan anak asuhnya Manchester United menang atas Watford di Old Trafford, Sabtu (30/3/2019). [PAUL ELLIS / AFP]

Bolatimes.com - Selama menjabat manajer Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer sudah menghabiskan 312,1 juta poundsterling untuk membeli pemain baru.

Dana segunung sudah dihabiskan Ole Gunnar Solskjaer dalam membangun Manchester United seperti saat ini sejak menukangi klub pada 2018 silam.

Ole Gunnar Solskjaer awalnya hanya dipercaya sebagai caretaker, sebelum akhirnya diangkat sebagai manajer permanen Manchester United.

Baca Juga: Pelatih Australia Klaim Kemenangan atas Timnas Indonesia U-23 adalah Hadiah

Seperti kebanyakan manajer Manchester United sebelumnya, Ole Gunnar Solskjaer disokong kekuatan dana yang cukup kuat guna bersaing dalam pembelian pemain incaran.

Tak tanggung-tanggung, selama menjabat manajer klub berjuluk Setan Merah itu sudah menghabiskan dana sekitar Rp 6 triliun.

Dikutip dari The Sun, empat rekrutan Solskjaer saja didatangkan lebih dari 50 juta poundsterling atau sekitar Rp 976 miliar.

Nilai itulah yang membuat Man United sebagai klub yang 'boros' dalam membeli pemain, meskipun para pemain yang dibeli dirasa mampu menutupi celah-celah kekurangan tim.

Baca Juga: Alasan Piala Dunia Digelar 4 Tahun Sekali

Seperti Harry Maguire senilai 85 juta pounds untuk lini pertahanan bersama Aaron Wan-Bissaka (50 juta pounds), Bruno Fernandes senilai 55 juta pounds untuk gelandang.

Kemudian sebagai pelengkap sisi sayap, Jadon Sancho senilai 73 juta pounds didatangkan dari Borussia Dortmund.

Masih belum berhenti, Solskjaer membajak Raphael Varane dari Real Madrid senilai lebih dari 42 juta poundsterling dan beberapa pemain lainnya.

Baca Juga: Ini Alasan Titik Penalti Berjarak 11 Meter di Depan Garis Gawang

Seperti Cristiano Ronaldo, Amad Diallo, Alex Telles hingga Facundo Pellistri yang tentunya tidak dengan harga murah.

Bahkan, Man United juga melakukan pembelian sia-sia saat mendatangkan Donny van de Beek ke Old Trafford hanya sebagai penghuni bangku cadangan pemain.

Tak sedikit gocek yang dirogoh Man United untuk mendapatkan Donny, 40 juta poundsterling dikeluarkan Setan Merah untuk memboyongnya dari Ajax Amsterdam.

Baca Juga: Legenda Man United Minta Solskjaer Jangan Dipecat Dulu, Ini Alasannya

Menurut laporan yang sama, Man United juga menjadi tim paling boros di Liga Inggris dengan pengeluaran bersih senilai 199,6 juta pounds atau sekitar Rp 3,9 triliun.

Kekalahan telak dari Liverpool pada pekan kesembilan Premier League lalu berbanding terbalik dengan jumlah pengeluaran dana untuk membangun tim.

Kontributor: Eko
Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Luka Modric, resmi mendarat di Milan, Italia pada Senin (14/7) pagi waktu setempat untuk merampungkan kepindahannya ke AC Milan.

liga | 19:15 WIB

Eks rekan Elkan Baggott di Ipswich Town itu melayangkan gugatan pada 9 Juli 2025

liga | 19:08 WIB

The Gunners akhirnya mencapai kesepakatan untuk mendatangkan Viktor Gyokeres dari Sporting CP.

liga | 18:59 WIB

Terbaru, Barcelona resmi mendatangkan Roony Bardghji, winger muda berbakat asal Swedia, dari FC Copenhagen.

liga | 18:21 WIB

Masa depan Marc-Andre ter Stegen sudah menjadi topik hangat di kalangan penggemar dan media

liga | 14:48 WIB

Spekulasi masa depan Rodrygo Goes di Real Madrid semakin memanas usai kegagalan Los Blancos di ajang Piala Dunia Antarklub 2025.

liga | 13:10 WIB

Atletico Madrid bersiap melakukan perombakan besar menjelang musim 2025/26.

liga | 13:07 WIB

Napoli bergerak cepat dalam bursa transfer musim panas ini.

liga | 13:02 WIB

Roony Bardghji, winger muda asal Swedia keturunan Suriah itu sudah terlihat mengikuti tes medis awal musim bersama para pemain Barcelona B.

liga | 23:45 WIB

Masa depan bek Timnas Indonesia, Elkan Baggott makin tak menentu di Ipswich Town.

liga | 23:38 WIB

Penyerang Manchester United, Marcus Rashford dikaitkan serius dengan Barcelona

liga | 23:16 WIB

Masa depan Dusan Vlahovic bersama Juventus semakin tidak menentu.

liga | 23:10 WIB

Masa depan Jack Grealish di Manchester City masih jadi teka-teki.

liga | 23:05 WIB

Eks striker Timnas Inggris, Andy Carroll, resmi membuat kejutan besar dalam kariernya.

liga | 22:59 WIB

Salah satu nama yang menyita perhatian dari daftar pemain yang dipanggil adalah Jay Idzes

liga | 22:32 WIB

Masa depan Mees Hilgers bersama FC Twente semakin tak pasti.

liga | 22:22 WIB

Rumor terbaru menyebut Jay Idzes masuk radar Napoli, peraih scudetto musim lalu.

liga | 22:12 WIB

Juventus dilaporkan tengah menyiapkan tawaran kontrak baru untuk bintang muda mereka, Kenan Yildiz

liga | 21:44 WIB
Tampilkan lebih banyak