Soal Aaron Ramsey, Manajemen Arsenal Dapat Kecaman dari Legenda

Aaron Ramsey hampir dipastikan pergi dari Arsenal pada bursa transfer musim panas 2019.

Rabu, 09 Januari 2019 | 21:00 WIB
Gelandang Arsenal, Aaron Ramsey (Ben Stansall/AFP)

Gelandang Arsenal, Aaron Ramsey (Ben Stansall/AFP)

Bolatimes.com - Legenda Arsenal, Paul Merson, geram dengan kebijakan Meriam London mengenai kontrak Aaron Ramsey. Ia menilai para pengurus Arsenal telah membuat kesalahan besar setelah membiarkan gelandang asal Wales pergi dengan gratis.

Aaron Ramsey hampir dipastikan akan meninggalkan Arsenal pada bursa transfer musim panas 2019. Hal tersebut terjadi karena manajemen Meriam London enggan memberikan kontrak baru. Alhasil, pada Juni nanti, ia akan pergi dengan cuma-cuma.

Juventus merupakan klub yang santer dikabarkan bakal menjadi labuhan baru gelandang 28 tahun tersebut.

Baca Juga: Sudah Lamar Carolina Dias, Ini 5 Potret Kecantikan Calon Istri Kaka

Merson pun tak senang dengan kondisi tersebut. Ia mengklaim Ramsey adalah pemain yang layak dihargai oleh manajemen tim karena telah menghabiskan lebih dari satu dekade di Emirates Stadium.

"Membiarkan kontrak pemain habis di umurnya yang sekarang, betapa besarnya pemain ini telah beri, dan berapa nilainya merupakan sebuah tindakan kriminal," kata Paul Merson seperti dikutip dari Talksport, Rabu (9/1/2019).

"Membiarkannya meninggalkan klub dan pergi dengan gratis, seseorang dalam masa puncaknya pergi tanpa meninggalkan apapun, itu adalah kriminalitas dalam sepakbola," tuturnya menutup.

Baca Juga: Bangganya! Jakarta International Velodrome Jadi yang Terbaik di Dunia

Aaron Ramsey bergabung bersama Arsenal sejak 2008 setelah diboyong dari Cardiff City. Namun, karier gelandang asal Wales itu kerap pasang surut karena cedera yang kerap kali datang.

Selama lebih dari 10 bersama Arsenal, Ramsey telah bermain sebanyak 252 pertandingan di semua kompetisi dengan sumbangan 62 gol dan 63 assist. Prestasi itu pun turut mengantarkan Arsenal meraih tiga trofi Piala FA dan dua piala Super Cup.

Baca Juga: Alasan Klub Juara 3 Kali Liga Champions Asia Datangkan Striker Persebaya

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Pebalap Marc Marquez angkat bicara mengenai insiden yang menimpanya dengan Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo) pada balapan di Sirkuit Algarve, Portimao, seri MotoGP Portugal, pada Minggu, (24/3/2024).

liga | 20:01 WIB

Beckham Putra akan bergabung dengan Timnas U-23 Indonesia yang akan berlaga di ajang Piala Asia U-23 2024 yang bertempat di Qatar.

liga | 17:02 WIB

Beckham Putra dan rekan-rekan Persib lainnya ingin menjaga ritme kemenangan karena tengah berada dalam tren positif di empat laga terakhir.

liga | 16:31 WIB

Waktu yang tersedia bagi Ten Hag bersama Man United disebut-sebut tidak banyak, terutama setelah kedatangan Sir Jim Ratcliffe.

liga | 08:00 WIB

Thomas Tuchel, pelatih saat ini dari Bayern Muenchen, juga mungkin tersedia setelah dia memutuskan untuk meninggalkan klub tersebut pada musim panas.

liga | 07:30 WIB

David da Silva tak jemawa meski berhasil mencetak brace dan membawa kemenangan Persib 1-3 atas Persikabo. Sebaliknya, ia mengucapkan selamat kepada rekan-rekannya usai pertandingan.

liga | 15:00 WIB

Persikabo harus mengakui keunggulan tamunya, Persib Bandung pada pekan 29 Liga 1 2023/2024. Persikabo takluk 1-3 dari Persib. Kekalahan tersebut menodai debut pelatih baru Persikabo, Djajang Nurdjaman.

liga | 13:45 WIB

Tampil dengan 10 pemain tak mempengaruhi kekuatan Persib Bandung saat hadapi Persikabo. Sebaliknya, tim besutan Bojan Hodak seolah mendapat durian runtuh usai Dedi Kusnandar mendapat kartu kuning kedua dari wasit pada menit 36

liga | 12:57 WIB

Pertandingan Persikabo vs Persib akan berlangsung di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali pada Jumat, (15/3/2024) kick off pukul 20.30 WIB.

liga | 10:15 WIB

Duel Persikabo vs Persib bakal dilangsungkan di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali dengan kick off 20.30 WIB live Indosiar.

liga | 09:57 WIB

Persib Bandung akan menghadapi Persikabo pada pekan 29 Liga 1 2023/2024 yang berlangsung di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, malam ini. Laga kontra Laskar Pajajaran dinilai akan berbeda karena berkaitan dengan posisi lawan di klasemen.

liga | 08:40 WIB

Pertandingan Persikabo vs Persib akan berlangsung di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali dengan kick off pukul 20.30 WIB live televisi Indosiar.

liga | 20:27 WIB

Duel Persikabo vs Persib pada pekan ke-29 dalam jadwal Liga 1 2023/2024 akan digelar di Stadion Kapten I Wayan Dipta, pada Jumat (15/3/2024).

liga | 20:04 WIB

Laga Persikabo vs Persib akan digelar di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali pada Jumat, (15/3/2024).

liga | 20:22 WIB

Persib Bandung akan melanjutkan perjuangannya di Liga 1 2023/2024 dengan memainkan laga tandang melawan Persikabo 1973, pada Jumat, (15/3/2024).

liga | 20:01 WIB

Pada pekan ke-28 dalam jadwal Liga 1 2023/2024, laga Persib vs Persija di Stadion Si Jalak Harupat harus berakhir dengan skor 2-1, pada Sabtu (9/3/2024).

liga | 12:33 WIB

Dalam jadwal Liga 1 2023/2024 pekan ke-28, Persib sukses menuai tiga poin saat menjamu Persija, pada Sabtu, 9 Maret 2024.

liga | 12:15 WIB

Nonton Persib Bandung vs Persija Jakarta dalam jadwal Liga 1 2023/2024 pekan ke-28 di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Sabtu 9 Maret 2024, pukul 15.00 WIB.

liga | 14:07 WIB
Tampilkan lebih banyak