Bolatainment
Syuting Iklan, Shin Tae-yong Diledek Gantikan Lee Min Ho
Shin Tae-yong diledek sang penerjemah usai jadi bintang iklan.
Husna Rahmayunita

Bolatimes.com - Gebrakan baru dilakukan oleh pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong yang menjadi bintang iklan produk kopi.
Melalui unggahan di Instagram, Shin Tae-yong mengabarkan kegiatan dirinya syuting iklan produk kopi di Bali.
Baca Juga
Turnamen Pramusim Digelar Sebelum Liga 1, Andritany: Semoga Persija Juara Lagi
Jelang Liga 2 2022, Semen Padang Ikat 11 Pemain
Terlihat di Hotel Tempat Penggawa Garuda Menginap, Jordi Amat Ikut TC Timnas Indonesia?
Timnas Indonesia vs Bangladesh, Shin Tae-yong: Kami Harus Menang!
Sempat Cedera Kepala dan Absen di SEA Games, Elkan Baggott: Kondisi Saya Sudah Lebih Baik
Ia mengaku melakukan syuting iklan untuk pertama kalinya di Indonesia. Tak sendirian, Shin Tae-yong nampak berpose bersama dua anak asuhnya yakni Ramai Rumakiek dan Alfeandra Dewangga.
Disinyalir, ketiganya terlibat proyek bersama, menjadi bintang iklan kopi. Penerjemah Shin Tae-yong, Jeong Seok-seo nampak menemani pelatihnya.
Bahkan, ia juga mengunggah potret bersama Coach STY dengan lantar belakang stadion. Sebagai narasi, Jeje menyeletuk jika Shin menggantikan posisi aktor Lee Min Ho yang mana diketahui sebagai bintang iklan produk kopi yang sama.
"Coach Shin kuu yang gantikan posisi Lee Minho," tulisnya,

Ada juga penggalan ucapan Shin Tae-yong saat menjadi bintang iklan kopi yang dituliskan oleh Jeje dalam unggahannya itu.
"Coach Shin, Luwak hitam Gula Aren," ungkapnya.
Para followers Jeong Seok-seo pun bereaksi. Mereka banyak memberikan komentar menggelitik. Sebagian penasaran dengan iklan yang dibintangi oleh Shin Tae-yong.
"Kok belum pernah lihat di TV, sudah release kah?? Atau masih syuting," kata @asaga***.
"Kelihatan muda banget, kukira bukan coach Shin tadi," timpal @the_prayo***.
"In STY dan jeje we trust," tulis @gig***.
Terlepas dari semuanya, kontrak Park Seok-seo sebagai penerjemah Shin Tae-yong dilaporkan akan berakhir pada Januari 2022 ini.
Banyak yang berharap Jeje tetap bertahan sebagai penyambung lidah Coach STY di skuad Timnas Indonesia.