Momen Jack Grealish Cetak Gol dan Samai Rekor Rooney di Liga Champions

Ia mencetak gol dan assist pada debutnya di Liga Champions.

Irwan Febri Rialdi | BolaTimes.com
Kamis, 16 September 2021 | 13:18 WIB
Aksi Jack Grealish mencetak gol perdana di Manchester City. (ADRIAN DENNIS / AFP)

Aksi Jack Grealish mencetak gol perdana di Manchester City. (ADRIAN DENNIS / AFP)

Bolatimes.com - Pemain termahal Liga Inggris, Jack Grealish, menjadi bintang kemenangan Manchester City atas RB Leipzig pada matchday pertama Liga Champions 2021/2022.

Jack Grealish memberikan kontribusi besar atas kemenangan Manchester City dengan skor 6-3 di Etihad Stadium, Kamus (16/9/2021) dini hari WIB itu.

Pada gol pembuka Man City, Grealish mencetak assist berbuah gol saat Nathan Ake mencatatkan namanya di papan skor pada menit ke-16.

Baca Juga: Profil Ragnar Oratmangoen, Winger Muslim Eredivisie yang Mau Bela Timnas

Kontribusi lain yang dicetak oleh Grealish pada pertandingan ini ialah mencatatkan gol indah pada menit ke-56.

ini berawal dari skema serangan balik cepat tim asuhan Pep Guardiola. Grealish yang mendapat bola dari sisi kiri penyerangan langsung melakukan akselerasi ke jantung pertahanan lawan.

Setelah memasuki area kotak penalti, pemain berusia 26 tahun ini melesakkan bola melengkung yang tak mampu dihalau kiper lawan.

Baca Juga: Zulham Zamrun Diminta Tes Urin usai Bikin Gaduh Lagi di Medsos

Dengan aksi gemilangnya itu, mantan pemain Aston Villa ini menciptakan debut yang luar biasa di pentas Liga Champions.

Sebab, pemain timnas Inggris itu menjadi pemain asal Negeri Ratu Elizabeth pertama yang mencetak gol dan assist pada debutnya di Liga Champions.

Baca Juga: Keras! Laga Perdana Fase Grup Liga Champions Dihiasi dengan 6 Kartu Merah

Terakhir kali pencapaian itu diciptakan ialah oleh Wayne Rooney saat berkostum Manchester United.

Rooney kala itu mencetak gol dan assist saat mencatatkan debut pada laga melawan Fenerbahce pada September 2004.

Tentu saja, ini menjadi pencapaian pribadi yang luar biasa bagi Grealish. 

Baca Juga: Salazar Diskors 4 Tahun karena Doping dan Dilarang Melatih Seumur Hidup

“Sangat menyenangkan bisa meraih kemenangan dan jelas ini menjadi malam yang luar biasa bagi saya secara pribadi,” kata Grealish dikutip dari situs resmi UEFA.

“Mencetak gol sungguh perasaan yang luar biasa. Ruben (Dias) memberikan operan dan saya berhasil melakukan tusukan ke dalam. Saya senang dengan penyelesaiannya. Saya jelas sangat senang,” lanjutnya.

Sementara itu, empat gol lain yang dicetak Man City pada laga ini lahir melalui gol bunuh diri Nordi Mukiele (28’), Riyad Mahrez dari titik putih (45+2’), Joao Canelo (75’), dan Gabriel Jesus (85’).

Di kubu tim tamu, mereka hanya mampu membalas tiga gol lewat hattrick yang dicetak oleh Christopher Nkunku (42’, 51’, dan 73’).

Dengan kemenangan ini, Grealish sukses mengantarkan Man City menjadi pemuncak klasemen smeentara  Grup A Liga Champions 2021-2022 dengan meraih tiga poin.

Selain itu, Man City juga sukses melanjutkan tren positif mereka di kompetisi Eropa. Sebab, ini meneruskan rekor tak terkalahkan Tim Biru Langit pada 18 laga fase grup Liga Champions.

Kontributor: Muh Adif Setyawan
Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

kegemaran Gen-Z berolahraga ini tampak dengan kehadiran mereka yang sangat antusias daat pembukaan toko JD Sport di Bandung. Acara di sana terlihat menjadi sorotan utama bagi generasi muda, khususnya Gen Z.

bolatainment | 15:47 WIB

Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong balik ke kampung halamannya, Korea Selatan ketika tim Garuda memasuki masa libur.

bolatainment | 14:37 WIB

Bidadari voli Indonesia, Yolla Yuliana memperkenalkan sosok yang akan mengubahnya loging status baru. Janda cantik ini membuka sosok lelaki yang akan jadi imamnya.

bolatainment | 12:40 WIB

Pemain Israel, Sagiv Jehezkel yang membela klub Turki, Antalyaspor diamankan aparat setempat usai menunjukkan pesan diduga mengacu pada perang Israel-Hamas.

bolatainment | 06:47 WIB

Azizah Salsha, istri Pratama Arhan salah satu bek Timnas Indonesia blak-blakan alasan belum ingin punya momongan.

bolatainment | 10:24 WIB

Maria Vania, sosok yang familiar dalam acara olahraga di saluran televisi terkemuka Indonesia, terus mempertahankan penampilannya sebagai seorang presenter dan figur publik.

bolatainment | 09:55 WIB

Berikut adalah beberapa pevoli cantik Indonesia yang sebanding dengan kecantikan Yolla.

bolatainment | 22:38 WIB

Budi Sudarsono eks pemain Timnas dengan julukan "Si Piton" membeberkan perbedaan timnas pada zamanya dengan saat ini dibawah asuhan Shin tae-yong

bolatainment | 09:00 WIB

Witan Sulaiman rela meninggalkan istrinya yang tengah hamil tua demi bergabung bersama Timnas Indonesia untuk pemusatan latihan di Turki jelang Piala Asia

bolatainment | 21:17 WIB

Alasan Andre Rosiade Nikahkan Putrinya, Azizah Salsha dengan Pratama Arhan, Bek Timnas Indonesia

bolatainment | 17:00 WIB

Jawab cepat Pratama Arhan, gombalan Bek Timnas bikin Azizah Salsha meleyot hingga sebut coach Shin Tae-yong pelatih paling galak.

bolatainment | 15:58 WIB

Mengenal sosok Aislin Konig, tunangan Justin Hubner pemain Timnas Indonesia dengan nilai pasar tertinggi.

bolatainment | 14:41 WIB

Asnawi Mangkualam kapten Timnas Indonesia selain dirumorkan memiliki hubungan dengan Fuji kini jada sosok artis ini yang juga diisukan sedang dekatnya

bolatainment | 09:15 WIB

Ekspresi Asnawi Mangkualam, Kapten Timnas Indonesia jadi sorotan saat rayakan ulang tahun Steffi Zamora

bolatainment | 08:17 WIB

Tarif endorsment Azizah Salsha, istri Pratama Arhan bikin mata melongok

bolatainment | 15:56 WIB

Istri salah satu pemain Timnas Indonesia Azizah Salsha pakai hijab, Pratama Arhan berikan doa menyentuh untuk sang istri.

bolatainment | 10:43 WIB

Pemain PSIS Semarang sekaligus eks Persib Bandung, Gian Zola yang sempat berpacaran dengan Ghea Youbi kini telah melamar seorang perempuan bernama Putri.

bolatainment | 06:31 WIB

Komentar Asnawi Mangkualam pada unggahan Egy Maulana Vikri jadi sorotan.

bolatainment | 10:52 WIB
Tampilkan lebih banyak