Jago di Lapangan, Media Korea Selatan Soroti Penampilan Megawati yang Pakai Jilbab

Media Korsel JTBC menyoroti tampilan Megawati yang mereka anggap unik, karena menggunakan hijab, sesuatu yang tidak umum di Korea Selatan termasuk di arena voli putri.

Irwan Febri Rialdi | Arief Apriadi
Jum'at, 27 Oktober 2023 | 16:38 WIB
Megawati Hangestri Pertiwi. (Instagram/@dhvolley)

Megawati Hangestri Pertiwi. (Instagram/@dhvolley)

Bolatimes.com - Megawati Hangestri Pertiwi kembali membuat penampilan yang apik di Liga Voli Putri Korea Selatan atau V-League. Salah satu media Negeri Ginseng pun dibuat penasaran dengan semua hal tentangnya, termasuk soal jilbab.

Media Korsel JTBC menyoroti tampilan Megawati yang mereka anggap unik, karena menggunakan hijab, sesuatu yang tidak umum di Korea Selatan termasuk di arena voli putri.

Mereka pun menanyakan langsung kepada Megawati terkait rahasia tetap tampil apik dan lincah kendati harus menggunakan penutup kepala, leging dan baju lengan panjang saat berlaga.

"Karena alasan agama, dia tidak melepas hijabnya bahkan selama pertandingan, dan menurutnya hal itu tidak membuatnya merasa tidak nyaman sama sekali," tulis JTBC dalam sebuah artikel dikutip pada Jumat (27/10/2023).

Megawati pun menjelaskan bahwa dirinya punya cara khusus agar tetap tampil nyaman meski terus mengenakan hijab sepanjang pertandingan.

Aksi Megawati Hangestri Pertiwi saat tampil bersama Red Sparks di Liga Voli Korea. (Instagram/dhvolley)
Aksi Megawati Hangestri Pertiwi saat tampil bersama Red Sparks di Liga Voli Korea. (Instagram/dhvolley)

"Saya menggunakan 5 pin. Di sini, di depan, di belakang, di atas. Tidak menghalangi gerak dan hijab tidak terbuka. Juga ini tidak menutup matamu. Saya bisa melihat dengan jelas," jelas Megawati.

Bicara Julukan Megatron

Megawati dijuluki "Megatron" oleh para penggemarnya. Sang pemain pun turut mengomentari fenomena tersebut dengan menganggap hal itu sebagai dukungan positif terhadapnya.

"Karena saya mempunyai spike yang kuat," kata Megawati.

"Di film Transformers, robot bernama 'Megatron' adalah salah satu robot terkuat, jadi menurutku itu sebabnya mereka memanggilku 'Megatron'," tambah pevoli 24 tahun itu.

Mulai Membaur dengan Budaya Korea Selatan

Bermain di luar negara sendiri bukanlah suatu hal yang mudah bagi setiap atlet. Hal itu pun termasuk untuk Megawati, pevoli putri andalan Timnas Indonesia.

Megawati mengaku mulai menikmati hari-harinya di Korea Selatan. Bahkan, dia sudah mulai jatuh cinta dengan makanan asal Negeri Ginseng tersebut.

"Bulgogi daging sapi, tteokbokki, ayam, (makanan Korea) semuanya enak. Hotteok juga. Sulit untuk memilih salah satunya," jelas Megawati.

Jadi Bintang Kemenangan

Megawati Hangestri Pertiwi menjadi bintang kemenangan timnya, Jung Kwan Jang Red Sparks atas Life Pink Spiders dalam lanjutan V-League Korea Selatan.

Dalam pertandingan di Samsan World Gymnasium, Incheon, Kamis (26/10/2023), Megawati membantu Red Sparks menang 3-2 atas Pink Spiders setelah sempat tertinggal dua set lebih dulu.

Red Sparks kalah dalam dua set awal 21-25 dan 26-28, sebelum bangkit mengamankan tiga set terakhir dengan skor 25-22, 25-7, 18-16. Megawati tampil cemerlang dengan 31 poin dan keluar sebagai most valuable player (MVP).

Pasca kemenangan dramatis itu, pevoli yang dijuluki "Megatron" itu langsung menangis sambil di lapangan. Rekan-rekannya pun dengan cepat memeluknya.

Dikutip dari wawancara dengan Federasi Bola Voli Korea Selatan (KOVO), Megawati mengungkapkan alasannya tak kuasa menahan air mata pasca pertandingan super sengit itu.

"Saya bersyukur sama Allah dan terima kasih untuk teman-teman, pelatih, staf yang sudah membantu," kata Megawati.

"Semua perjuangannya bagus dan tidak mengalahkan sampai akhir."

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI
Pietrini memulai kariernya di klub Savino Del Bene Scandicci pada tahun 2019. Ia kemudian bergabung dengan klub Dinamo-Ak Bars pada tahun 2023.
arena | 16:15 WIB
Di balik kesuksesan Megawati Hangestri menyabet MVP kedua kalinya di Liga Korea, ada sholawat yang selalu ia lantunkan sepanjang laga.
arena | 15:00 WIB
Ada sejumlah atlet voli asal Indonesia yang tengah merintis kariernya di luar negeri.
arena | 18:00 WIB
Debut pevoli Indonesia, Megawati Hangestri Pertiwi di Liga Voli Korea Selatan musim 2023-2024 berakhir sangat manis dengan torehan MVP.
arena | 14:00 WIB
Evan Soumilena telah menjadi orang Indonesia pertama yang mencetak gol di ajang Liga Futsal Portugal sepanjang sejarah.
arena | 11:00 WIB
Seyed Houssein Mousavi merupakan pemain futsal asal Afghanistan yang ternyata sudah lama menjadi lawan Timnas Futsal Indonesia.
arena | 16:27 WIB
Alonso Lopez Gonzalez menunjukkan kekagumannya dengan aksi tukang duplikat kunci di Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTB).
arena | 17:00 WIB
Pertama dalam sejarah, bulu tangkis Indonesia nihil medali di ajang Asian Games
arena | 17:00 WIB
Sebuah momen unik tercipta cabang olahraga (cabor) sepak bola putra Asian Games 2022 saat pemain Korea Utara kedapatan hendak memukul ofisial Jepang pasca diberi minuman.
arena | 14:47 WIB
Bintang futsal Indonesia, Evan Soumilena, mencatatkan torehan manis bagi ADCR Caxinas di Liga Futsal Portugal (Liga Placard) usai mencetak assist saat hadapi Sporting CP.
arena | 10:46 WIB
Momen menarik tercipta di ajang Asian Games 2022 dari cabang olahraga (cabor) balap sepeda lintasan atau Track Cycling, di mana ada David Beckham dan Ronaldo yang beraksi dalam balapan.
arena | 19:00 WIB
Sebuah video amatir dari olahraga futsal belakangan viral di media sosial, usai salah satu pemain yang tengah berselebrasi sujud mendapat tendangan di kepala dari lawan.
arena | 20:09 WIB
Segini hadiah China Open 2023.
arena | 17:00 WIB
PBSI umumkan struktur pelatih yang baru untuk Timnas Bulu Tangkis Indonesia
arena | 22:30 WIB
Thomas Indratjaja bakal gantikan Coach Naga Api.
arena | 14:00 WIB
Seorang wartawan senior menyebut PBSI sebagai federasi paling benar di Indonesia, ini alasannya.
arena | 07:45 WIB
Tampilkan lebih banyak