Juara di MotoGP Qatar, Enea Bastianini Bikin Bangga Sponsor Indonesia

Enea Bastianini raih kemenangan perdana di MotoGP.

Rauhanda Riyantama | BolaTimes.com
Senin, 07 Maret 2022 | 09:15 WIB
Pebalap Gresini Racing, Enea Bastianini saat juara MotoGP Qatar 2022. (KARIM JAAFAR / AFP)

Pebalap Gresini Racing, Enea Bastianini saat juara MotoGP Qatar 2022. (KARIM JAAFAR / AFP)

Bolatimes.com - Pebalap Gresini RacingEnea Bastianini berhasil meraih kemenangan perdana di kelas MotoGP setelah menjuarai balapan pembuka di Sirkuit Losail, Qatar pada Minggu (6/3/2022) malam WIB. Hasil ini sekaligus bikin bangga sponsor Indonesia.

Bastianini membuktikan dirinya sebagai salah satu penantang serius musim ini di atas motor Ducatinya, setelah pada sesi tes pramusim di Sepang bulan lalu mencatatkan waktu tercepat dari rival-rivalnya.

Sang pebalap Italia kembali menunjukkan kecepatannya setelah mengklaim posisi start kedua di babak kualifikasi MotoGP Qatar dan tampil kompetitif di balapan sepanjang 22 putaran di Sirkuit Internasional Losail tersebut.

Baca Juga: Hajar Manchester United 4-1, Guardiola Sanjung Mental Juara Manchester City

Meski sempat mendapati posisinya melorot setelah start yang buruk, Bastianini tak kehilangan kecepatan dan mampu menjaga performa bannya hingga menjuarai balapan 0,346 detik di depan Brad Binder dari tim KTM dan Pol Espargaro dari tim Repsol Honda.

"Susah bagi saya untuk bicara saat ini, saya dedikasikan kemenangan ini untuk Fausto," kata Bastianini setelah lomba, terkenang dengan mendiang pendiri tim Gresini yang meninggal karena komplikasi COVID-19 pada musim lalu itu.

Kemenangan ini tentu saja bikin bangga Indonesia, sebab Gresini Racing MotoGP penuh dengan dukungan sponsor asal Tanah Air. Antara lain merek pelumas Federal Oil dan logo Wonderful Indonesia yang menghiasi motor Ducati Desmosedici GP tunggangan Enea Bastianini.

Baca Juga: Kalahkan Napoli 1-0 Sudah Cukup Bikin AC Milan ke Puncak Klasemen Liga Italia

Bahkan Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Uno turut senang setelah Enea Bastianini juara MotoGP Qatar 2022. Hal itu disampaikan lewat unggahan di Instagram pribadinya.

''Forza @bestia23! Motor yang memasang logo Wonderful Indonesia ini berhasil menduduki podium pertamanya lagi tadi malam setelah 16 tahun penantian,'' ujar Sandiaga Uno.

Pebalap tim Pramac Racing Jorge Martin, menjadi salah satu favorit namun gagal melaju dengan sempurna dari pole, bahkan nyaris bertabrakan dengan pebalap lain, sehingga membuka jalan bagi Marc Marquez untuk memimpin lomba menuju tikungan pertama.

Baca Juga: Hasil Liga Spanyol Semalam: Barcelona Menang Tipis Lawan Elche, Atletico Hajar Real Betis

Belum genap satu putaran, Pol Espargaro yang start dari P6 mengambil alih pimpinan lomba dari rekan satu timnya di Honda tersebut dan membawa dua motor RC213V, yang mengalami perubahan radikal musim ini, unjuk gigi sejak awal balapan.

Di lap ke-6, Brad Binder menyalip Marquez yang melebar di tikungan pertama dan Enea Bastianini melewati Joan Mir dan tak lama berselang menyalip Marquez untuk masuk zona podium.

Bastianini, dengan sembilan lap tersisa, tampil menekan sekuat tenaga dan mendapatkan celah untuk menyalip Binder demi tempat kedua dan mengejar Espargaro yang berjarak 1,2 detik di depan.

Baca Juga: Hasil Liga Italia Semalam: Juventus Tumbangkan Spezia, AC Milan Kalahkan Napoli

Pebalap Gresini Racing MotoGP, Enea Bastianini. (KARIM JAAFAR / AFP)
Pebalap Gresini Racing MotoGP, Enea Bastianini. (KARIM JAAFAR / AFP)

Sang pebalap Italia, yang pernah merasakan manisnya dua podium MotoGP di tahun debutnya musim lalu, semakin memangkas defisit jaraknya dari sang pebalap Honda.

Memanfaatkan kekuatan Ducati di lintasan lurus utama, Bastianini mempecundangi Espargaro yang kemudian melebar ke runoff tikungan pertama dengan lima lap tersisa.

Kesalahan Espargaro itu membuka jalan bagi Binder yang tampil fenomenal mengklaim runner-up untuk KTM setelah sang pebalap Honda gagal merestorasi posisinya.

Terlempar dari perebutan podium, Marquez bertahan mati-matian dari gempuran Aleix Espargaro, namun harus menyerah pada sang pebalap Aprilia yang melewatinya di enam lap terakhir.

Aleix Espargaro membawa pulang hasil positif untuk tim Aprilia di peringkat empat dan Marquez harus berpuas diri melengkapi lima besar.

Duet Suzuki Joan Mir dan Alex Rins finis P6 dan P7 di depan Johann Zarco dari tim Pramac.

Sementara itu, Yamaha tak bertaji di Qatar ketika Quartararo, yang sepanjang akhir pekan mengeluhkan top speed motor M1, hanya mampu finis P9 terpaut lebih dari 10 detik dari juara lomba.

Belum genap 10 putaran, Jack Miller harus kembali ke garasi Ducati dan menyudahi balapan pertamanya musim ini.

Ducati harus kehilangan lagi dua pebalap mereka ketika di lap-12, Francesco Bagnaia terjatuh setelah kehilangan grip depan saat mengambil tikungan pertama, memicu senggolan dengan Martin yang ikut terlempar ke gravel.

Rookie Marco Bezzecchi, Alex Marquez, Miguel Oliveira juga gagal menyelesaikan lomba setelah terjatuh di lintasan.

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Pebalap Gresini Racing tersebut mengatakan, ingin meraih podium pertamanya di balapan yang berlangsung di Circuit of The Americas (COTA) Austin, Texas, pada akhir pekan ini.

arena | 12:30 WIB

Liberty Media membeli 86 persen saham MotoGP, dengan Dorna Sports mempertahankan 14 persen saham. Nilai perusahaan MotoGP ditaksir bernilai 4,2 miliar euro atau setara dengan Rp72 triliun.

arena | 20:51 WIB

Uji coba privat tim Monster Energy Yamaha bersama Fabio Quartararo dan Alex Rins itu dilakukan sebelum balapan seri ketiga MotoGP Amerika Serikat di Austin.

arena | 14:18 WIB

Pemilik kejuaraan balap mobil Formula 1, Liberty Media disebut siap untuk melakukan finalisasi pembelian, dan mengambil alih kejuaraan balap motor MotoGP, yang diprediksi mencapai angka 4 miliar dolar AS.

arena | 12:56 WIB

Dani Pedrosa merupakan juara dunia tiga kali, yang sebelumnya juga sempat turun sebagai wildcard untuk tim Red Bull KTM, dan finis di posisi keenam pada balapan Sprint, serta posisi ketujuh pada balapan utama GP Spanyol 2023.

arena | 12:37 WIB

Marco Bezzecchi dan Fabio Di Giannantonio tak segera berpuas diri usai sama-sama mencapai daftar 10 besar pada MotoGP Portugal di Sirkuit Algarve, Portimao akhir pekan lalu.

arena | 15:34 WIB

Duo pebalap Gresini Racing, Marc Marquez dan Alex menyatakan, siap mengalihkan fokus dan menatap balapan seri berikut di Sirkuit Austin, MotoGP Amerika Serikat pada 12-15 April 2024.

arena | 15:04 WIB

Pebalap Maverick Vinales mengakui, bahwa dirinya tidak terlalu mempersoalkan kegagalannya finis di MotoGP 2024 seri Portugal di Sirkuit Algarve, Portimao, pada Minggu (24/3/2024).

arena | 20:51 WIB

Pebalap Ducati Lenovo, Francesco Bagnaia langsung menatap balapan MotoGP 2024 seri selanjutnya di Sirkuit Amerika pada 12-14 April mendatang.

arena | 19:37 WIB

Meskipun tidak meraih kemenangan dalam sprint MotoGP Portugal 2024, Francesco Bagnaia dari tim Ducati tetap kokoh di puncak klasemen sementara. Di hari kedua di Sirkuit Internasional Algarve, Portimao, dia bersaing dalam latihan bebas 2, kualifikasi

arena | 06:22 WIB

Marc Marquez mengakui, jika pebalap muda tim Red Bull GASGAS Tech3, Pedro Acosta menjadi satu di antara pesaing yang harus diwaspadai di MotoGP 2024.

arena | 13:01 WIB

Adapun jadwal siaran langsung MotoGP Portugal 2024, pada Sabtu (23/3/2024) akan memulai ajang Sprint Race pukul 22.00 WIB.

arena | 09:29 WIB

Pebalap Marco Bezzecchi berhasil menumbuhkan kepercayaan dirinya menjelang babak kualifikasi, balapan Sprint, dan balapan utama MotoGP Portugal, yang berlangsung di Sirkuit Algarve Portimao, akhir pekan ini.

arena | 09:04 WIB

Bagnaia menjadi bagian sukses baru Ducati, dan Marquez baru menjalani debut yang tergolong gemilang dengan motor dari pabrikan asal Italia itu.

arena | 11:21 WIB

Pebalap Jorge Martin bereaksi setelah hanya memimpin klasemen MotoGP 2024 dalam waktu singkat, pasca Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo) keluar sebagai juara MotoGP Qatar.

arena | 11:06 WIB

Manajer tim Ducati Lenovo, Luigi Dall'Igna menilai strategi Francesco Bagnaia demi meraih kemenangan dalam seri pembuka MotoGP 2024 karena berani mengambil risiko yang besar.

arena | 19:20 WIB

Mereka masing-masing finis di posisi kelima dan tujuh dalam Sprint Race MotoGP Qatar yang berlangsung di Sirkuit Internasional Lusail, pada Sabtu (9/3/2024).

arena | 11:49 WIB

Berstatus sebagai polesitter, Jorge Martin tampil dengan apik sejak lampu hijau dinyalakan pada balapan 11 lap di Sirkuit Internasional Lusai, Sabtu (10/3/2024).

arena | 11:29 WIB
Tampilkan lebih banyak