Jatim Media Summit: Forum Kolaborasi yang Pertemukan Lebih 100 Stakeholder Media Lokal Siap Digelar

Jangan ketinggalan event Jatim Media Summit akan digelar 24-25 Mei. Buruan daftar.

Arif Budi Setyanto | BolaTimes.com
Sabtu, 20 Mei 2023 | 17:23 WIB
Event Jatim Media Summit.

Event Jatim Media Summit.

Bolatimes.com - Acara Jatim Media Summit (JMS) 2023 yang diinisiasi oleh Suara.com bersama Beritajatim.com serta didukung International Media Support (IMS) siap digelar di Suabaya 24-25 Mei 2023.

JMS 2023 merupakan forum yang bakal dihadiri sekitar 100-an pengelola media lokal se-Jawa Timur dan sekitarnya. Event ini direncanakan bertempat di Whiz Luxe Hotel Spazio Surabaya.

Forum bertemu "Kolaborasi Media Lokal Jawa Timur Menembus Batas untuk Naik Kelas" ini mempertemukan berbagai pihak, baik platform global, agensi periklanan nasional, agensi periklanan programatik, praktisi teknologi informasi, para CEO pelaku industri media lokal, media segmen khusus dan media nasional, lembaga donor, pakar marketing, perguruan tinggi, BUMN, lembaga pemerintah dan lain-lain.

Baca Juga: Gagal Raih Medali Emas karena Dikalahkan Timnas Indonesia U-22, Vietnam Belum Move On

Tujuan pertamuan berbagai pihak ini diharapkan mampu meningkatkan kapasitas pengelola media lokal dan segmentasi khusus, menambah wawasan dan update perkembangan bisnis media digital, menambah jaringan dan peluang bisnis baru antara pengelola media lokal dengan biro iklan, platform global, dan para pendukung media lokal dan segmentasi khusus. Harapan dari kegiatan ini adalah bisa menjadi awal bagi media di Jawa Timur naik kelas.

Ajang ini akan berisi rangkaian kegiatan yang antara lain terdiri dari dua conference atau diskusi panel, beberapa talkshow, workshop, hingga coaching clinic dan networking. Topik yang diketengahkan pun beragam, mulai dari seputar kondisi kekinian dan masa depan media lokal, peluang bisnis, hingga aspek-aspek khusus seperti manajemen, pendanaan, model bisnis, konten dan distribusi, teknologi, serta revenue termasuk dari iklan digital dan lain-lain.

Sejumlah pembicara penting dan pemateri kenamaan pun bakal hadir mengisi rangkaian kegiatan JMS 2023 ini. Di antaranya adalah Sapto Anggoro (dari Dewan Pers), Ajar Edi (Microsoft Indonesia), Amir Suherlan (Dentsu/Wavemaker Indonesia), Yuswohady (Inventure), Heru Tjatur (MNC/ICT Watch), Then Triyadi (Huawei Cloud), serta Aliefah Permata Fikri (MGID).

Baca Juga: Menpora Dito Ariotedjo Buka Suara usai Ada Atlet yang Merasa Timnas Indonesia U-22 Diistimewakan

Akan hadir pula berbagi pengetahuan Eva Danayanti (International Media Support) dan Asep Saefullah (Suara), Subagja Hamara (Harapan Rakyat), Dimas Sagita (Suara.com/Nexus), Iramdani (Arkadia Production), serta para pembicara sesi conference kedua yakni Sherlita Agustin (Kadiskominfo Jatim), Arief Rahman (AMSI Jatim), Arya Dwi Paramita (Pertamina), dan Dwi Setyawan (FTMM Unair).

CEO PT Arkadia Digital Media Tbk yang juga Pemimpin Redaksi Suara.com, Suwarjono, direncanakan berbagi pengalaman seputar pendanaan media digital, media lokal dan segmentasi khusus. Sementara itu, CEO Beritajatim.com Dwi Eko Lokononto akan memberikan sambutan, selain Konsul Jenderal Amerika Serikat di Surabaya Jonathan Alan yang juga dikabarkan akan hadir. Akan halnya keynote speech, rencananya akan disampaikan oleh Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa yang sekaligus dijadwalkan membuka acara.

Kegiatan penting bagi media lokal se-Jawa Timur dan sekitarnya ini memang mendapat dukungan dari Pemprov Jatim, bersama dengan Diskominfo Jatim dan Universitas Airlangga, selain juga dukungan dari berbagai pihak lain termasuk swasta. Di antaranya adalah USAID melalui program IUWASH, MGID, Sinarmas, perbankan seperti BCA, Bank Danamon, juga perusahaan dan institusi migas seperti Pertamina, ExxonMobil, PGN, SKK Migas, dan lain sebagainya.

Baca Juga: Ditunjuk Erick Thohir Latih Timnas Indonesia U-22 di Asian Games, Indra Sjafri: Saya Sesuai Perintah Saja

CEO Beritajatim.com Dwi Eko Lokononto menyatakan bahwa pihaknya selaku penyelenggara bersama Suara.com, dan dengan dukungan IMS, siap memastikan event ini terselenggara maksimal. Dalam hal ini, harapan utamanya adalah akan banyaknya manfaat, tidak saja pengetahuan namun juga manfaat langsung yang bisa diperoleh peserta media-media lokal dari kegiatan ini.

Dalam komentar senada, Pemred Suara.com Suwarjono juga menggarisbawahi pentingnya event ini bagi media-media lokal di Jawa Timur khususnya. Terutama di tengah kenyataan bahwa dari ribuan media digital yang tumbuh di daerah ini, baru sebagian kecil yang memiliki model bisnis yang jelas apalagi sustainable, bahkan hampir belum ada yang benar-benar menonjol secara nasional.

"Padahal kita tahu, daerah Jawa Timur memiliki sejarah panjang dan kuat di dunia pers dan jurnalisme sejak sebelum era digital, antara lain misalnya era media cetak berjaya, ada media konvensional berbasis cetak dari Jawa Timur menjadi media nasional,” tutur Suwarjono.

Baca Juga: Sejumlah Event yang Akan Dihadapi Timnas Indonesia U-22 Usai Raih Medali Emas SEA Games 2023

Event Jatim Media Summit sendiri saat ini masih membuka kesempatan bagi para pengelola maupun personel media-media lokal yang belum terdaftar, untuk mendaftarkan diri mengikuti kegiatan ini. Namun dengan jumlah peserta yang terdaftar saat ini sudah mencapai sekitar 100-an nama, jumlah yang masih akan diterima pendaftarannya mungkin akan sedikit terbatas.

Yang pasti, sebagaimana diungkapkan Suwarjono pula, ini kesempatan berharga yang mustinya tidak dilewatkan oleh para pengelola media lokal di Jatim. Hal itu karena tidak saja sejumlah pengetahuan hingga tips-tips teknis yang bisa didapat, ajang ini juga bisa menjadi wadah besar untuk saling berjejaring atau berkolaborasi, baik dengan sesama media maupun dengan stakeholders lain yang tentunya dapat membuka peluang untuk lebih berkembang.

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Pelatih Prawira Harum Bandung, David Singleton bangga dengan keberhasilan timnya melangkah ke putaran kedua Kualifikasi Basketball Champions League (BCL) Asia 2024. Keberhasilan tersebut jadi momen indah buat semua orang.

timespedia | 01:40 WIB

Prawira Harum Bandung berhasil melaju ke putaran kedua kualifikasi Basketball Champions League (BCL) Asia 2024. Mereka mengikuti jejak tim bola basket senegaranya, Pelita Jaya.

timespedia | 01:26 WIB

Prawira Harum Bandung akan menjalani laga hidup dan mati saat berjumpa Ulaanbaatar XAC Broncos pada laga play off putaran pertama Kualifikasi Basketball Champions League (BCL) Asia di UG Arena, Ulaanbaatar, Mongolia, Minggu (7/4).

timespedia | 00:30 WIB

Mike Tyson (57) dan Jake Paul akan adu jotos pada 20 Juli di AT&T Stadium Texas, yang merupakan markas klub NFL Dallas Cowboys.

timespedia | 09:02 WIB

kartu merah yang dikeluarkan wasit bentuknya tidak persegi seperti biasanya, melainkan berupa lingkaran

timespedia | 20:58 WIB

berikut adalah teknik dasar bola voli untuk pemula agar bisa mahir dan jadi atlet seperti Shella Bernadetha.

timespedia | 06:00 WIB

Sriartha mulai bermain basket sejak SD. Ia kemudian bergabung dengan tim ekstrakurikuler basket di sekolahnya dan mendapat kesempatan berlatih di klub Merpati Denpasar.

timespedia | 16:50 WIB

Bikini memiliki desain yang simpel dan nyaman, sehingga dapat mendukung gerakan renang yang dinamis.

timespedia | 14:47 WIB

Untuk bermain sepak bola, diperlukan lapangan yang sesuai dengan standar. Ukuran lapangan sepak bola standar nasional di Indonesia adalah sebagai berikut:

timespedia | 14:21 WIB

Marshella Aprilia ngaku baru putus dengan Pratama Arhan sebulan lalu sebelum ditinggal nikah.

timespedia | 20:00 WIB

Apa itu Premier League Summer Series 2023?

timespedia | 10:15 WIB

Berikut ulasan sejarah olahraga panahan.

timespedia | 19:30 WIB

Berikut ulasan jenis-jenis strategi dalam bola voli.

timespedia | 18:00 WIB

Wajib tahu, berikut istilah-istilah dalam catur.

timespedia | 15:30 WIB

Jangan heran jika nantinya ada pemain keturunan Jawa di Timnas Kaledonia Baru U-17 yang tampil pada Piala Dunia U-17 2023 Indonesia

timespedia | 17:56 WIB

Intip perbedaan mini soccer dengan sepak bola dan futsal.

timespedia | 11:00 WIB

Raket harus sesuai dengan gaya permainan Anda yang cenderung gemar bertahan atau menyerang

timespedia | 17:09 WIB

Di ajang ini, Jakarta Bhayangkara Presisi berhasil lolos ke final

timespedia | 08:14 WIB
Tampilkan lebih banyak