4 Cara Mudah Menghilang Kantung Mata, Wajib Dicoba!

Berikut cara menghilangkan kantung mata dengan mudah dan cepat.

Rauhanda Riyantama | BolaTimes.com
Kamis, 06 April 2023 | 02:45 WIB
Ilustrasi kantung mata. (freepik)

Ilustrasi kantung mata. (freepik)

Bolatimes.com - Berikut cara menghilangkan mata panda, sebuah kondisi di mana terdapat sebuah lingkaran hitam di sekitar mata yang dapat mempengaruhi penampilan.

Mata panda menjadi salah satu kondisi yang dihindari oleh banyak orang karena merupakan masalah kesehatan ringan yang cukup mengganggu penampilan.

Pasalnya, wajah seseorang akan terlihat menua karena kehadiran mata panda, sehingga membuat seseorang kadang merasa tak percaya diri.

Adapun penyebab mata panda pun disebabkan banyak hal, seperti pigmentasi berlebihan, penumpukan lemak, munculnya kerutan, serta penipisan kulit di sekitar area mata.

Selain itu, ada pula penyebab lainnya seperti kekurangan Vitamin, sinusitis, efek terapi estrogen, trauma, dan bahkan paling awam adalah kurang tidur.

Karenanya, banyak yang menghindari hadirnya mata panda di sekitar area mata agar penampilannya tak begitu mengganggu.

Banyak cara yang bisa dilakukan untuk menghindari atau menghilangkan mata panda di sekitar area mata. Lantas, apa saja cara-cara tersebut? Berikut rangkumannya.

1. Gunakan Eye Cream Mata

Salah satu cara menghilangkan mata panda adalah dengan menggunakan Eye Cream yang memiliki formula aktif untuk mencegah Hiperpigmentasi.

Formula aktif tersebut antara lain seperti Vitamin C, Azelaic Acid, atau Retinoid secara teratur agar mata panda bisa hilang.

2. Peremajaan Kulit

Peremajaan kulit di area wajah bisa dilakukan untuk menghilangkan mata panda. Salah satu caranya dengan melakukan tindakan medis.

Tindakan medis yang dilakukan untuk menghilangkan mata panda bisa dilakukan dengan cara PRP atau Platelet-Rich Plasma yang merupakan plasma darah yang telah diperkaya dengan trombosit.

3. Transplantasi Lemak Autologus

Bagi mata panda yang disebabkan karena kurangnya fleksibilitas kulit, maka bisa dihilangkan dengan cara transplantasi lemak autologus.

Transplantasi lemak autologus ini merupakan sebuah metode pencangkokan lemak sel induk agar kulit bisa lebih elastis sekaligus mencerahkan warna kulit.

4. Suntik Filler Hyaluronic Acid

Suntik Filler Hyaluronic Acid menjadi salah satu metode menghilangkan mata panda yang disebabkan garis-garis halus di bawah mata.

Senyawa Filler Hyaluronic Acid ini bisa menarik ari dan meningkatkan volume air di kulit wajah. Pasalnya, seiring bertambahnya usia, kadar asam hialuronat berkurang sehingga kulit tak lagi kencang dan muncul kerutan.

5. Menggunakan Kompres Dingin

Mata panda bisa dihilangkan dengan cara mengkompres menggunakan air dingin, karena pembuluh darah di bawah sekitar mata melebar.

Sehingga, cara untuk mengecilkan pembuluh darah yang besar bisa dilakukan dengan mengkompres bagian bawah mata dengan es batu.

6. Menggunakan Minyak Almond atau Gel Lidah Buaya

Jika ingin menggunakan bahan alami, mata panda bisa dihilangkan dengan menggunakan minyak almond atau gel lidah buaya.

Menurut penelitian, bahan-bahan itu memiliki antioksidan dan antiradang yang bisa mengurangi warna gelap dan pembengkakan pada mata.

7. Waktu Tidur yang Cukup

Salah satu cara ampuh untuk menghilangkan mata panda adalah mencukupi waktu tidur yakni sekitar 7-9 jam setiap malamnya.

Hindari kebiasaan begadang atau kebiasaan tidur larut malam agar tubuh bisa istirahat dengan cukup agar tidak kelelahan dan area sekitar mata menghitam.

Kontributor: Felix Indrajaya
Berita Rekomendasi
TERKINI

Pelatih Prawira Harum Bandung, David Singleton bangga dengan keberhasilan timnya melangkah ke putaran kedua Kualifikasi Basketball Champions League (BCL) Asia 2024. Keberhasilan tersebut jadi momen indah buat semua orang.

timespedia | 01:40 WIB

Prawira Harum Bandung berhasil melaju ke putaran kedua kualifikasi Basketball Champions League (BCL) Asia 2024. Mereka mengikuti jejak tim bola basket senegaranya, Pelita Jaya.

timespedia | 01:26 WIB

Prawira Harum Bandung akan menjalani laga hidup dan mati saat berjumpa Ulaanbaatar XAC Broncos pada laga play off putaran pertama Kualifikasi Basketball Champions League (BCL) Asia di UG Arena, Ulaanbaatar, Mongolia, Minggu (7/4).

timespedia | 00:30 WIB

Mike Tyson (57) dan Jake Paul akan adu jotos pada 20 Juli di AT&T Stadium Texas, yang merupakan markas klub NFL Dallas Cowboys.

timespedia | 09:02 WIB

kartu merah yang dikeluarkan wasit bentuknya tidak persegi seperti biasanya, melainkan berupa lingkaran

timespedia | 20:58 WIB

berikut adalah teknik dasar bola voli untuk pemula agar bisa mahir dan jadi atlet seperti Shella Bernadetha.

timespedia | 06:00 WIB

Sriartha mulai bermain basket sejak SD. Ia kemudian bergabung dengan tim ekstrakurikuler basket di sekolahnya dan mendapat kesempatan berlatih di klub Merpati Denpasar.

timespedia | 16:50 WIB

Bikini memiliki desain yang simpel dan nyaman, sehingga dapat mendukung gerakan renang yang dinamis.

timespedia | 14:47 WIB

Untuk bermain sepak bola, diperlukan lapangan yang sesuai dengan standar. Ukuran lapangan sepak bola standar nasional di Indonesia adalah sebagai berikut:

timespedia | 14:21 WIB

Marshella Aprilia ngaku baru putus dengan Pratama Arhan sebulan lalu sebelum ditinggal nikah.

timespedia | 20:00 WIB

Apa itu Premier League Summer Series 2023?

timespedia | 10:15 WIB

Berikut ulasan sejarah olahraga panahan.

timespedia | 19:30 WIB

Berikut ulasan jenis-jenis strategi dalam bola voli.

timespedia | 18:00 WIB

Wajib tahu, berikut istilah-istilah dalam catur.

timespedia | 15:30 WIB

Jangan heran jika nantinya ada pemain keturunan Jawa di Timnas Kaledonia Baru U-17 yang tampil pada Piala Dunia U-17 2023 Indonesia

timespedia | 17:56 WIB

Intip perbedaan mini soccer dengan sepak bola dan futsal.

timespedia | 11:00 WIB

Raket harus sesuai dengan gaya permainan Anda yang cenderung gemar bertahan atau menyerang

timespedia | 17:09 WIB

Di ajang ini, Jakarta Bhayangkara Presisi berhasil lolos ke final

timespedia | 08:14 WIB
Tampilkan lebih banyak