Christian Vieri: Inter Tim Terkuat Apalagi Jika Rekrut Ademola Lookman

Christian Vieri menilai Inter Milan saat ini unggul dibanding Milan dan Juventus.

Galih Prasetyo | BolaTimes.com
Kamis, 17 Juli 2025 | 22:10 WIB
Christian Vieri: Inter Tim Terkuat Apalagi Jika Rekrut Ademola Lookman [Instagram Ademola Lookman]

Christian Vieri: Inter Tim Terkuat Apalagi Jika Rekrut Ademola Lookman [Instagram Ademola Lookman]

Bolatimes.com - Legenda Serie A dan Timnas Italia, Christian Vieri menilai Inter Milan saat ini unggul dibanding Milan dan Juventus.

Lebih lanjut, Vieri pun menyebut keinginan Inter Milan untuk datangkan Ademola Lookman jadi langkah yang bagus.

“Untuk sekarang, Inter punya skuat terbaik. Apalagi kalau mereka berhasil mendapatkan Lookman,” katanya kepada Gazzetta dello Sport.

Lookman, yang musim lalu mencetak 15 gol untuk Atalanta di Serie A, menjadi incaran utama Inter untuk memperkuat lini serang.

Pemain asal Nigeria itu sudah mencetak dua digit gol dalam tiga musim terakhir, menjadikannya opsi ideal di lini depan.

Vieri pun menyebut Lookman sebagai pemain yang "mengubah jalannya pertandingan."

“Kalau kamu bisa dapatkan pemain seperti Lookman, langsung ambil. Dia pengalaman, punya determinasi, dan bisa bikin perbedaan,” ucapnya.

Selain Lookman, Vieri juga memuji rekrutan muda Inter seperti Ange-Yoan Bonny yang disebutnya “sangat cepat, dan kecepatan seperti itu adalah senjata mematikan.”
Napoli dan De Bruyne, Kombinasi Berbahaya

Meski Inter dinilai paling kuat saat ini, Vieri juga menyoroti manuver transfer Napoli yang dikabarkan mendekati Kevin De Bruyne.

“Kalau kamu datangkan De Bruyne, itu sudah berbicara sendiri. Tidak perlu dijelaskan lagi,” tegas Vieri soal kualitas sang bintang Belgia.

Baca Juga: Demi Pemain Keturunan Indonesia, Manchester City Rela Lakukan Apapun

Terakhir, Vieri berharap Cristian Chivu, pelatih anyar Inter, diberi waktu untuk membangun proyek jangka panjang.

“Saya harap dia diberi waktu lebih banyak daripada yang biasanya diberikan klub-klub besar di Italia seperti Inter, Milan, dan Juve,” kata Vieri.

Kontributor: Adam Ali

×
Zoomed
Berita Terkait TERKINI

Manajer PSIM, Razzi Taruna, mengungkapkan bahwa perekrutan Fase berdasarkan rekomendasi pelatih Jean-Paul Van Gastel.

liga | 11:52 WIB

Menghadapi Persib, yang berstatus sebagai raksasa Liga 1, jelas bukan tugas mudah bagi Persijap sebagai pendatang baru.

liga | 11:48 WIB

Pelatih Napoli, Antonio Conte, menegaskan bahwa klubnya memilih jalur yang tepat dengan tidak berlebihan dalam belanja pemain

liga | 09:20 WIB

Pelatih Juventus, Igor Tudor, mengungkapkan kekecewaannya terhadap ulah sebagian suporter yang mencemooh striker, Dusan Vlahovic

liga | 09:11 WIB

Debut kiper baru PSG, Lucas Chevalier, justru mencuri perhatian karena blunder yang memicu gelombang candaan dari penggemar

liga | 09:06 WIB

Newcastle United secara resmi mengumumkan kedatangan bek Malick Thiaw dari AC Milan

liga | 08:00 WIB

Lucas Chevalier, yang mendapat pujian tinggi dari pelatih Luis Enrique dan rekan setimnya.

liga | 07:37 WIB

Luis Enrique menyebut keputusannya sebagai 100% pilihan saya untuk mencari profil berbeda di posisi penjaga gawang.

liga | 07:30 WIB

PSG sempat mencetak gol melalui Bradley Barcola, tetapi dianulir wasit karena offside.

liga | 07:21 WIB

Darwin Nunez resmi meninggalkan Liverpool untuk bergabung dengan klub Arab Saudi, Al-Hilal

liga | 07:15 WIB