Petinggi Puas, Inter Milan akan Perpanjang Kontrak Simone Inzaghi

Simone Inzaghi akan perpanjang kontrak hingga 2024

Irwan Febri Rialdi | BolaTimes.com
Rabu, 08 Juni 2022 | 08:12 WIB
Pelatih Inter Milan, Simone Inzaghi. (AFP/Oscar Del Pozo)

Pelatih Inter Milan, Simone Inzaghi. (AFP/Oscar Del Pozo)

Bolatimes.com - Simone Inzaghi dikabarkan akan segera memperpanjang kontraknya Inter Milan hingga musim panas 2024. Manajemen skuat Nerazzurri puas meski gagal mempertahankan Scudetto musim ini.

Dikutip dari football-italia, Selasa, Presiden Inter Steven Zhang puas dengan kinerja Inzaghi musim ini dan dia memberikan apresiasi kepada pelatih berusia 46 tahun itu dengan perpanjangan kontrak.

Selain itu, mantan pelatih Lazio itu turut mendapatkan kenaikan gaji dari 4 juta euro (sekitar Rp61 miliar) menjadi 5,5 juta euro atau sekitar Rp85m miliar per musim dan kontrak tersebut juga termasuk klausul perpanjangan satu tahun.

Simone Inzaghi kini diperkirakan akan mengharapkan datangnya beberapa pemain anyar pada bursa transfer musim panas ini karena ia memiliki ambisi untuk memenangi gelar Liga Italia pertamanya sebagai pelatih bersama Inter musim depan.

Beberapa waktu lalu, Steven Zhang dan CEO Inter Giuseppe Marotta telah melakukan pertemuan dengan Inzaghi soal kemungkinan mendatangkan beberapa pemain anyar seperti penyerang Paulo Dybala yang akan berstatus bebas agen pada Juli mendatang.

Musim ini, Inter merengkuh dua gelar yaitu Piala Super Italia dan Piala Italia, namun gagal mempertahankan Scudetto setelah terpaut dua poin dari AC Milan yang menjadi juara musim ini.

Pada Liga Champions, Inzaghi bersama Inter mampu lolos dari fase grup setelah menduduki peringkat kedua Grup D di bawah Real Madrid dan selanjtunya kandas pada babak 16 besar usai kalah 2-3 secara agregat dari Liverpool.

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Presiden Napoli, Aurelio De Laurentiis, melontarkan pernyataan tajam soal nasib Alejandro Garnacho di Manchester United.

liga | 21:09 WIB

Putra legenda Manchester United, Rio Ferdinand, resmi gabung klub Premier League, Brighton & Hove Albion.

liga | 21:04 WIB

Real Madrid menelan kekalahan telak 0-4 dari Paris Saint-Germain (PSG) dalam semifinal Piala Dunia Antarklub 2025.

liga | 19:25 WIB

Gelandang asal Argentina itu tengah dalam proses negosiasi untuk bergabung dengan Inter Miami

liga | 23:11 WIB

Inter Milan memberikan batas waktu kepada Hakan Calhanoglu untuk menentukan masa depannya.

liga | 23:05 WIB

Carlo Ancelotti, dijatuhi hukuman satu tahun penjara oleh Pengadilan Provinsi Madrid karena terbukti melakukan penggelapan pajakterbukti melakukan penggelapan pajak

liga | 21:54 WIB

Real Madrid dan Adidas secara resmi meluncurkan jersey tandang terbaru untuk musim 2025/2026.

liga | 21:22 WIB

FC Barcelona secara resmi meluncurkan jersey kandang terbaru mereka untuk musim 2025/2026

liga | 21:09 WIB

Momen unik sekaligus menggelitik terjadi dalam laga kualifikasi Liga Champions UEFA

liga | 21:02 WIB

SS Lazio, secara resmi memperkenalkan jersey kandang dan tandang terbaru mereka untuk musim 2025/2026.

liga | 14:34 WIB

Klub ibu kota Italia, AS Roma, dikabarkan akan mengenakan jersey kandang bernuansa klasik

liga | 14:26 WIB

Inter Milan dan Nike resmi meluncurkan jersey kandang terbaru untuk musim 2025/26

liga | 14:18 WIB

AC Milan bekerja sama dengan Puma resmi meluncurkan jersey tandang (away kit) untuk musim 2025/26.

liga | 14:09 WIB

Juventus telah merilis desain resmi jersey mereka untuk musim 2025/26 dengan membawa nuansa segar

liga | 14:00 WIB

Bagi pecinta sepak bola, khususnya Serie A Italia, siapa yang tidak kenal dengan sosok Arrigo Sacchi.

liga | 11:58 WIB

Legenda Real Madrid Predrag Mijatovic memperingatkan Xabi Alonso soal Gonzalo Garcia.

liga | 11:45 WIB

Barcelona serius mengincar Luis Daz sebagai alternatif setelah kegagalan merekrut Nico Williams

liga | 22:12 WIB

FC Barcelona berada di ambang menyelesaikan proses transfer Roony Bardghji

liga | 21:49 WIB
Tampilkan lebih banyak