Bukan Juara, Ini yang Dikhawatirkan Jurgen Klopp di Tengah Pandemi Corona

Jurgen Klopp mengaku cemas hingga memikirkannya setiap hari.

Irwan Febri Rialdi | BolaTimes.com
Senin, 23 Maret 2020 | 20:00 WIB
Ekspresi Jurgen Klopp setelah Liverpool dikalahkan Napoli pada laga penyisihan Liga Champions, Kamis (18/9/2019) dini hari tadi. [ALBERTO PIZZOLI / AFP]

Ekspresi Jurgen Klopp setelah Liverpool dikalahkan Napoli pada laga penyisihan Liga Champions, Kamis (18/9/2019) dini hari tadi. [ALBERTO PIZZOLI / AFP]

Bolatimes.com - Liga Inggris 2019/2020 di ambang ketidakjelasan karena wabah virus corona. Kompetisi tersebut ditunda lebih lama, yakni hingga 30 April 2020.

Setelah tanggal itu, tidak ada jaminan bahwa Liga Inggris akan dilanjutkan. Jika kondisi belum memungkinkan, kompetisi itu barangkali kembali ditangguhkan.

Kondisi ini membuat manajer Liverpool, Jurgen Klopp, turut khawatir. Namun, bukan karena perkara gelar juara, melainkan kondisi anak asuhnya.

Baca Juga: Shin Tae-yong Siap Bawa Muka-muka Baru ke Timnas, Siapa Saja?

Jurgen Klopp mengaku terus memikirkan Mohamed Salah dan kolega. Ia bahkan memikirkan itu sepanjang hari, di setiap terbangun dari tidur.

"Selain saat tidur, kupikir sepanjang hari saya memikirkan para pemain. Saya sebenarnya tidak mau, tapi itu terjadi karena banyaknya informasi yang Anda miliki," kata Klopp kepada Sky Sports.

"Bagi saya, hal yang paling penting adalah supaya para pemain selalu berada dalam kondisi terbaiknya. Itu penting dan kami mencoba melakukan itu dengan menjaga nutrisi, berlatih, dan taktik," imbuhnya.

Baca Juga: PT LIB akan Ubah Jadwal Liga 1 2020 usai Agenda Timnas Indonesia Batal

Liverpool sedang dalam situasi yang kurang menguntungkan. Di tengah performa apik di Liga Inggris, kompetisi harus dihentikan sementara karena wabah virus corona.

Sebagai informasi, Liverpool sedang berada di puncak klasemen Liga Inggris 2019/2020 dengan perolehan 82 poin. Mereka butuh enam poin lagi untuk memastikan gelar juara.

Baca Juga: Kritik Pemain Timnas, Shin Tae-yong Sebut Mereka Cuma Kuat Main 20 Menit

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Manchester United terus meracik strategi untuk memperkuat skuad jelang Premier League musim baru.

liga | 22:12 WIB

Luka Modric, resmi mendarat di Milan, Italia pada Senin (14/7) pagi waktu setempat untuk merampungkan kepindahannya ke AC Milan.

liga | 19:15 WIB

Eks rekan Elkan Baggott di Ipswich Town itu melayangkan gugatan pada 9 Juli 2025

liga | 19:08 WIB

The Gunners akhirnya mencapai kesepakatan untuk mendatangkan Viktor Gyokeres dari Sporting CP.

liga | 18:59 WIB

Terbaru, Barcelona resmi mendatangkan Roony Bardghji, winger muda berbakat asal Swedia, dari FC Copenhagen.

liga | 18:21 WIB

Masa depan Marc-Andre ter Stegen sudah menjadi topik hangat di kalangan penggemar dan media

liga | 14:48 WIB

Spekulasi masa depan Rodrygo Goes di Real Madrid semakin memanas usai kegagalan Los Blancos di ajang Piala Dunia Antarklub 2025.

liga | 13:10 WIB

Atletico Madrid bersiap melakukan perombakan besar menjelang musim 2025/26.

liga | 13:07 WIB

Napoli bergerak cepat dalam bursa transfer musim panas ini.

liga | 13:02 WIB

Roony Bardghji, winger muda asal Swedia keturunan Suriah itu sudah terlihat mengikuti tes medis awal musim bersama para pemain Barcelona B.

liga | 23:45 WIB

Masa depan bek Timnas Indonesia, Elkan Baggott makin tak menentu di Ipswich Town.

liga | 23:38 WIB

Penyerang Manchester United, Marcus Rashford dikaitkan serius dengan Barcelona

liga | 23:16 WIB

Masa depan Dusan Vlahovic bersama Juventus semakin tidak menentu.

liga | 23:10 WIB

Masa depan Jack Grealish di Manchester City masih jadi teka-teki.

liga | 23:05 WIB

Eks striker Timnas Inggris, Andy Carroll, resmi membuat kejutan besar dalam kariernya.

liga | 22:59 WIB

Salah satu nama yang menyita perhatian dari daftar pemain yang dipanggil adalah Jay Idzes

liga | 22:32 WIB

Masa depan Mees Hilgers bersama FC Twente semakin tak pasti.

liga | 22:22 WIB

Rumor terbaru menyebut Jay Idzes masuk radar Napoli, peraih scudetto musim lalu.

liga | 22:12 WIB
Tampilkan lebih banyak