Ini Risiko Besar yang Ditanggung AC Milan Jika Tak Lolos Liga Champions

AC Milan butuh keajaiban untuk dapat satu tiket ke Liga Champions musim depan.

Galih Priatmojo | BolaTimes.com
Minggu, 26 Mei 2019 | 15:30 WIB
Selebrasi pemain AC Milan usai merayakan gol ke gawang Bologna. (Miguel Medina/AFP).

Selebrasi pemain AC Milan usai merayakan gol ke gawang Bologna. (Miguel Medina/AFP).

Bolatimes.com - AC Milan bakal menanggung risiko besar jika gagal lolos ke fase grup Liga Champions 2019-2020.

Jelang melakoni laga pamungkas Serie A, AC Milan dalam situasi deg-degan. Bagaimana tidak, mereka wajib menang atas SPAL.

Tak hanya menang, skuat asuhan Gennaro Gattuso juga wajib berdoa agar rivalnya Inter Milan tergelincir saat menghadapi Empoli, Senin (27/5/2019) dini hari besok.

Baca Juga: PSS Sleman Ditahan Imbang 1-1 atas Semeng Padang

Sebab, akan menjadi percuma jikalau menang menghadapi SPAL, namun di pertandingan lain Inter mampu mempecundangi Empoli.

Apabila ini terjadi, bisa dipastikan peluang AC Milan untuk tembus ke fase grup Liga Champions musim depan bakal pupus.

Seperti diketahui saat ini AC Milan berada di posisi kelima klasemen sementara Serie A dengan raihan 65 poin. Jumlah itu hanya selisih satu poin dari Inter Milan yang bertengger di posisi keempat klasemen.

Baca Juga: Kalah dari Stade Reims, Ini Kecemasan Tuchel di Akhir Musim 2018-2019

Nah, gagal lolos ke Liga Champions bagi AC Milan bukanlah sesuatu yang mudah untuk diterima. Lantaran ada sejumlah konsekuensi besar yang bakal ditanggung.

Pelatih AC Milan, Gennaro Gattuso di bench saat timnya menjamu Lazio pada laga giornata ke-13 Liga Italia 2018/2019 di San Siro, Senin (26/11/2018) [Filippo MONTEFORTE / AFP]
Pelatih AC Milan, Gennaro Gattuso di bench saat timnya menjamu Lazio pada laga giornata ke-13 Liga Italia 2018/2019 di San Siro, Senin (26/11/2018) [Filippo MONTEFORTE / AFP]

Dilansir dari Calciomercato, kalau AC Milan tak mampu menembus empat besar Serie A atau dengan kata lain tak bisa melenggang ke fase grup Liga Champions, maka dapat dipastikan Rossoneri bakal kehilangan sumber dana yang cukup besar. Jika dihitung dari skala paling kecil, Milan bisa kehilangan dana mulai dari 50 juta euro atau sekitar Rp809 miliar.

Seandainya ini benar terjadi, Milan mau tak mau harus menjual sejumlah pemain bintangnya demi menyeimbangkan neraca keuangan klub. Mereka diyakini tak mampu menghindar dari aksi cuci gudang ini sebab kalau nekat maka Milan akan berurusan dengan pelanggaran Financial Fair Play (FFP) yang diterapkan UEFA.

Baca Juga: Gara-gara Pogba, Netizen ini Berniat Ingin Masuk Islam

Lantas siapakah pemain bintang yang bakal dikorbankan? rumor beredar bahwa Milan kemungkinan akan melego Gianluigi Donnarumma, Alessio Romagnoli, Suso hingga Krzysztof Piatek. Alasan keempatnya yang bakal jadi target cuci gudang terutama mempertimbangkan nilai jualnya yang tinggi.

Sebut saja seperti Donnarumma. Pemain yang masih memiliki kontrak hingga 2021 ini punya bandrol hingga 50 juta euro atau sekitar Rp800 miliar. Sedangkan Romagnoli memiliki nilai sebesar 60 juta euro atau setara dengan Rp 967 miliar.

Dan, jika pada akhirnya opsi cuci gudang ini harus diambil, Milan akan menanggung efek yang tak ringan. Penurunan kualitas tim bakal jadi momok di musim mendatang.

Baca Juga: Usai Boyong Bugatti La Voiture, Ronaldo Beli Mobil 'Murah' Ini

 

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Dalam video viral, Andre Onana tampak mengenakan kaus tanpa lengan berwarna hitam dan celana pendek.

liga | 18:40 WIB

Dewan direksi Lyon menunjuk Michele Kang, pebisnis asal Amerika Serikat keturunan Korea sebagai presiden gantikan Textor.

liga | 18:27 WIB

Rasa haru tak bisa dibendung oleh pemain berbandrol Rp280 miliar usai resmi di musim depan bakal menjadi pemain tim berjersey, Merah Putih, AS Monaco.

liga | 14:46 WIB

Striker yang sempat dirumorkan memiliki darah Indonesia, Joel Piroe punya ambisi pribadi di Premier League musim depan.

liga | 14:37 WIB

Bintang muda Lamine Yamal tampaknya siap melangkah ke panggung yang lebih besar bersama FC Barcelona.

liga | 12:20 WIB

Rocco Reitz yang sejatinya bisa jadi rekan Kevin Diks di Gladbach musim depan dikabarkan jadi rebutan klub Premier League.

liga | 11:57 WIB

Luka Modric yang mengalami masa kelam saat kecil kini boleh berbangga hati karena mampu mengalahkan pesepak bola hebat

liga | 21:05 WIB

Gelandang legendaris asal Kroasia, Luka Modric, resmi bergabung dengan AC Milan untuk musim depan.

liga | 20:55 WIB

Adam Lallana, resmi mengumumkan pensiun dari dunia sepak bola pada Rabu (25/6) pagi waktu setempat.

liga | 20:44 WIB

Bek timnas Indonesia, Jay Idzes, dikabarkan semakin dekat dengan kepindahannya ke Udinese.

liga | 19:47 WIB

Real Madrid menjadi salah satu klub tersibuk di bursa transfer musim panas ini.

liga | 19:24 WIB

Arsenal bersiap menambah kekuatan di sektor penjaga gawang dengan merekrut Kepa Arrizabalaga dari Chelsea.

liga | 19:19 WIB

Sejak menembus tim utama Blaugrana pada usia 15 tahun di tahun 2023, performa Lamine Yamal terus menanjak.

liga | 16:15 WIB

Setelah resmi merekrut Dean Huijsen dan Trent Alexander-Arnold musim panas ini, Real Madrid belum berhenti memperkuat lini pertahanan mereka.

liga | 16:08 WIB

Barcelona sedang menjajaki kemungkinan mendatangkan Rashford dengan status pinjaman

liga | 13:45 WIB

Juventus menjadi salah satu klub yang lebih dulu menghubungi perwakilan De Bruyne setelah pemain berusia 33 tahun itu memutuskan untuk meninggalkan Manchester City.

liga | 12:41 WIB

Kevin De Bruyne sempat menjalin komunikasi dengan Liverpool, klub yang pernah ia idolakan sejak kecil.

liga | 11:31 WIB

Barcelona tengah menjalani era kebangkitan dengan strategi yang jelas, bertaruh pada talenta muda.

liga | 11:19 WIB
Tampilkan lebih banyak