Masa Kecil James Milner Dididik untuk Benci Manchester United

James Milner: Warna merah itu dilarang!

Stephanus Aranditio | BolaTimes.com
Jum'at, 21 September 2018 | 17:00 WIB
Pemain Manchester United, Marcus Rashford (kanan) menghadang pemain Liverpool, James Milner saat pertandingan Liga Primer Inggris di Stadion Anfield, Liverpool (17/10/2016) (AFP)

Pemain Manchester United, Marcus Rashford (kanan) menghadang pemain Liverpool, James Milner saat pertandingan Liga Primer Inggris di Stadion Anfield, Liverpool (17/10/2016) (AFP)

Bolatimes.com - Gelandang Liverpool, James Milner bercerita tentang masa kecilnya yang dibesarkan di keluarga suporter setia Leeds United klub kebanggaan kota Leeds, kota kelahirannya.

Milner bercerita bagaimana ia dibesarkan untuk membenci klub rival dari Manchester yaitu Manchester United, ia sampai dilarang mengenakan atribut berwarna merah khas MU.

Petualangan sepak bola Milner dimulai di Leeds United pada 2002, kemudian ia sempat bermain di Newcastle United dan Aston Villa, bahkan pada 2010 ia mencari uang di Manchester tapi bersama Manchester City bukan Setan Merah. Terakhir ia kini membela Liverpool sejak 2015.

Baca Juga: Jadwal Siaran Langsung Liga 1 Pekan ke-23, Persib vs Persija

Kebencian Milner terhadap MU tumbuh seiring rivalitas antara Leeds dan United yang memiliki sejarah rivalitas sejak dulu meski kini sudah mulai mereda seiring prestasi minor Leeds United.

''Tentunya suporter Leeds dibesarkan untuk benci Manchester United, sebagai rival, jadi warna merah itu dilarang,” kata Milner dilansir Bolatimes.com dari fourfourtwo.

Pemain Liverpool, James Milner menjebol gawang Manchester United yang dikawal kiper David de Gea saat pertandingan Liga Primer Inggris di Old Trafford, Manchester (15/1/2017) (AFP)
Pemain Liverpool, James Milner menjebol gawang Manchester United yang dikawal kiper David de Gea saat pertandingan Liga Primer Inggris di Old Trafford, Manchester (15/1/2017) (AFP)

Keputusannya untuk bergabung dengan Liverpool yang notabene klub jersey merah pertama yang ia bela justru membuat sang ayah semakin bangga karena Liverpool memiliki 'musuh' yang sama dengan Leeds yaitu Manchester United.

Baca Juga: 5 Pemain yang Tampil Impresif di Pekan Pertama Liga Champions

''Ayah saya bercanda ketika saya bergabung dengan Liverpool, dengan mengatakan bahwa itu adalah kali pertama dia merasa senang untuk melihat saya secara reguler memakai warna merah,'' cerita Milner.

Kini usianya sudah 32 tahun, sudah saatnya bagi Milner untuk memikirkan masa depan, jalan menjadi pelatih adalah jalan satu-satunya yang kini sedang ia tata.

''Saya pikir itu akan sia-sia jika tidak menggunakan pengalaman yang telah saya bangun selama lebih dari 16 tahun,” lanjut Milner. Saya harap saya bisa menggunakan itu sekarang dengan para pemain muda di sini di Liverpool, dengan membantu mereka sebanyak mungkin,'' jelas Milner.

Baca Juga: Prediksi Timnas Indonesia U-16 vs Iran di Piala Asia U-16

Sebagai catatan, Leeds adalah sebuah tim Inggris yang sukses pada era 1990-an dengan koleksi gelar Piala FA 1972, Piala Liga 1968, menjadi finalis Piala Eropa (kini Liga Champions -red) 1975, dan bahkan menjuarai Liga Inggris sebanyak tiga kali (1969, 1974, dan 1992). Namun krisis financial membuat mereka bangkrut dan terpuruk turun kasta ke divisi championship pada 2004.

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Pebalap Marc Marquez angkat bicara mengenai insiden yang menimpanya dengan Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo) pada balapan di Sirkuit Algarve, Portimao, seri MotoGP Portugal, pada Minggu, (24/3/2024).

liga | 20:01 WIB

Beckham Putra akan bergabung dengan Timnas U-23 Indonesia yang akan berlaga di ajang Piala Asia U-23 2024 yang bertempat di Qatar.

liga | 17:02 WIB

Beckham Putra dan rekan-rekan Persib lainnya ingin menjaga ritme kemenangan karena tengah berada dalam tren positif di empat laga terakhir.

liga | 16:31 WIB

Waktu yang tersedia bagi Ten Hag bersama Man United disebut-sebut tidak banyak, terutama setelah kedatangan Sir Jim Ratcliffe.

liga | 08:00 WIB

Thomas Tuchel, pelatih saat ini dari Bayern Muenchen, juga mungkin tersedia setelah dia memutuskan untuk meninggalkan klub tersebut pada musim panas.

liga | 07:30 WIB

David da Silva tak jemawa meski berhasil mencetak brace dan membawa kemenangan Persib 1-3 atas Persikabo. Sebaliknya, ia mengucapkan selamat kepada rekan-rekannya usai pertandingan.

liga | 15:00 WIB

Persikabo harus mengakui keunggulan tamunya, Persib Bandung pada pekan 29 Liga 1 2023/2024. Persikabo takluk 1-3 dari Persib. Kekalahan tersebut menodai debut pelatih baru Persikabo, Djajang Nurdjaman.

liga | 13:45 WIB

Tampil dengan 10 pemain tak mempengaruhi kekuatan Persib Bandung saat hadapi Persikabo. Sebaliknya, tim besutan Bojan Hodak seolah mendapat durian runtuh usai Dedi Kusnandar mendapat kartu kuning kedua dari wasit pada menit 36

liga | 12:57 WIB

Pertandingan Persikabo vs Persib akan berlangsung di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali pada Jumat, (15/3/2024) kick off pukul 20.30 WIB.

liga | 10:15 WIB

Duel Persikabo vs Persib bakal dilangsungkan di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali dengan kick off 20.30 WIB live Indosiar.

liga | 09:57 WIB

Persib Bandung akan menghadapi Persikabo pada pekan 29 Liga 1 2023/2024 yang berlangsung di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, malam ini. Laga kontra Laskar Pajajaran dinilai akan berbeda karena berkaitan dengan posisi lawan di klasemen.

liga | 08:40 WIB

Pertandingan Persikabo vs Persib akan berlangsung di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali dengan kick off pukul 20.30 WIB live televisi Indosiar.

liga | 20:27 WIB

Duel Persikabo vs Persib pada pekan ke-29 dalam jadwal Liga 1 2023/2024 akan digelar di Stadion Kapten I Wayan Dipta, pada Jumat (15/3/2024).

liga | 20:04 WIB

Laga Persikabo vs Persib akan digelar di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali pada Jumat, (15/3/2024).

liga | 20:22 WIB

Persib Bandung akan melanjutkan perjuangannya di Liga 1 2023/2024 dengan memainkan laga tandang melawan Persikabo 1973, pada Jumat, (15/3/2024).

liga | 20:01 WIB

Pada pekan ke-28 dalam jadwal Liga 1 2023/2024, laga Persib vs Persija di Stadion Si Jalak Harupat harus berakhir dengan skor 2-1, pada Sabtu (9/3/2024).

liga | 12:33 WIB

Dalam jadwal Liga 1 2023/2024 pekan ke-28, Persib sukses menuai tiga poin saat menjamu Persija, pada Sabtu, 9 Maret 2024.

liga | 12:15 WIB

Nonton Persib Bandung vs Persija Jakarta dalam jadwal Liga 1 2023/2024 pekan ke-28 di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Sabtu 9 Maret 2024, pukul 15.00 WIB.

liga | 14:07 WIB
Tampilkan lebih banyak