Agen Kontroversial Bantah Tudingan Paul Scholes pada Paul Pogba

Mino Raiola meminta Paul Pogba mulai pikirkan klub baru.

Stephanus Aranditio | BolaTimes.com
Selasa, 21 Agustus 2018 | 16:37 WIB
Agen Mino Railoa (AFP)

Agen Mino Railoa (AFP)

Bolatimes.com - Agen kontroversial Mino Raiola mengomentari pendapat legenda Manchester United Paul Scholes yang mengatakan kliennya Paul Pogba tak pantas menjadi kapten Manchester United.

Menurut eks kapten Man United tersebut mempertanyakan kemampuan pemain yang baru membawa Prancis juara Piala Dunia 2018 itu, padahal dirinya sempat mendukung keputusan Jose Mourinho menunjuk Pogba menjadi kapten.

Pernyataan Scholes itu muncul ketika Pogba tampil mengecewakan saat MU dikalahkan Brighton dengan skor 2-3.  

Baca Juga: Stefano Lilipaly, Sang Pemecah Kebuntuan Timnas Indonesia U-23

''Ada kekurangan pemimpin di tim ini, itulah sebabnya kami pikir Paul Pogba mungkin menjadi kandidat ideal untuk menjadi pemimpin, tapi ia sebenarnya tidak. Ia menjalani laga yang benar-benar buruk. dia tidak konsisten,'' kata Paul Scholes dilansir Bolatimes.com dari Manchester Evening News.

Paul Scholes (AFP)
Paul Scholes (AFP)

Setelah kritikan itu keluar dari mulut Scholes, sang agen Mino Raiola menilai Scholes belum sepenuhnya mengerti arti jiwa seorang pemimpin yang ada di dalam Paul Pogba. 

''Beberapa orang perlu berbicara karena takut terlupakan. Paul Scholes tidak akan mengenali seorang pemimpin jika dia berada di depan Sir Winston Churchill (tokoh politisi britania -red),'' tulis Raiola lewat akun twitternya.

Baca Juga: Desa Fuentealbilla Buat Tiga Monumen Hormati Jasa Iniesta

Raiola juga menyarankan Paul Scholes untuk menjadi direktur sepak bola Manchester United dan menyarankan Ed Woodward (pemilik MU) untuk menjual Pogba. 

''Paul Scholes harus menjadi direktur olahraga dan menyarankan Woodward untuk menjual Pogba. Akan menjadi tanpa tidur malam saat melihat Pogba dengan klub baru Paul Pogba,'' jelas Raiola.

Baca Juga: Selain Madrid, Barcelona Juga Mengalami Penurunan Penonton

Eksekusi penalti Paul Pogba ke gawang Brighton (Glyn Kirk/AFP)
Eksekusi penalti Paul Pogba ke gawang Brighton (Glyn Kirk/AFP)

Komentar ini lantas ditanggapi oleh rekan Paul Scholes yang juga legenda MU, Gary Neville yang meminta Pogba untuk membungkam Raiola.

"Semoga Paul Pogba menuntun agennya dan menutupnya!" kata Gary Neville lewat twitternya.

Hubungan antara Paul Pogba dan pelatih Jose Mourinho sendiri dikabarkan sedang mengalami keretakan. Jose Mourinho meminta Pogba untuk lebih berhati-hati kala berbicara dihadapan media terkait masa depannya, jika inggin meninggalkan MU Mourinho meminta Pogba untuk langsung berbicara kepadanya.

Baca Juga: Rahmad Darmawan Puji Timnas Malaysia

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Chelsea akan menghadapi tagihan pajak sekitar 10 juta atau sekitar Rp210 miliar akibat pendapatan besar yang mereka raih

liga | 01:38 WIB

Kejutan besar datang dari skuad FC Barcelona jelang tur pramusim mereka ke Asia.

liga | 01:32 WIB

Masa depan Hakan Calhanoglu di Inter Milan tengah berada di ujung tanduk.

liga | 23:19 WIB

Arsenal resmi mengumumkan kedatangan Noni Madueke dari rival sekota, Chelsea,

liga | 23:12 WIB

Manchester City tampaknya akan kehilangan salah satu pilar penting mereka.

liga | 22:20 WIB

Lantas seperti apa rekam jejak Bryan Mbeumo?

liga | 22:08 WIB

Manchester United akhirnya mendapatkan tanda tangan Bryan Mbeumo, bintang Brentford yang telah lama mereka incar.

liga | 21:53 WIB

Penyerang andalan Sporting CP itu absen dari agenda pramusim klub Portugal, memanaskan spekulasi soal kepindahannya ke Liga Inggris.

liga | 21:11 WIB

Rafael Leao, kembali menjadi sasaran sindiran dari mantan striker timnas Italia, Antonio Cassano.

liga | 15:16 WIB

Pelatih Barcelona Hansi Flick, mulai menyiapkan skuatnya untuk tur pramusim ke Jepang

liga | 15:05 WIB

Napoli akhirnya memberi ultimatum tegas kepada Galatasaray terkait transfer Victor Osimhen.

liga | 14:58 WIB

Viktor Gyokeres selangkah lagi resmi bergabung dengan Arsenal

liga | 14:52 WIB

PSG bersiap melakukan perombakan besar-besaran dalam skuad mereka.

liga | 14:23 WIB

Nathan gagal gabung ke klub kasta kedua Liga Denmark, Lyngby Boldklub.

liga | 13:50 WIB

Manchester United tengah bersiap membuka pusat latihan baru senilai 50 juta (sekitar Rp1 triliun) di Carrington

liga | 05:37 WIB

Salah satu nama yang masuk dalam radar klub raksasa Spanyol itu adalah penyerang Manchester United, Marcus Rashford

liga | 04:12 WIB

Lamine Yamal, tengah menjalani pekan yang sibuk namun bukan hanya soal sepak bola.

liga | 04:04 WIB

Pelatih Lazio, Maurizio Sarri, menunjukkan dedikasi luar biasa setelah kembali memimpin sesi latihan tim hanya beberapa jam usai keluar dari rumah sakit.

liga | 03:58 WIB
Tampilkan lebih banyak