Merapat ke AS Roma, Justin Kluivert akan Diikat Selama 5 Musim

Justin Kluivert akhirnya menentukan pilihan. Klub Italia, AS Roma yang beruntung mendapatkan jasa pemain 19 tahun itu.

Selasa, 12 Juni 2018 | 09:21 WIB
Justin Kluivert. (Sumber: Instagram/@justink_).

Justin Kluivert. (Sumber: Instagram/@justink_).

Bolatimes.com - AS Roma segera mengamankan tanda tangan Justin Kluivert, bintang muda Ajax Amsterdam. Saat ini pemain 19 tahun itu telah tiba di Roma dan akan segara merampungkan proses kepindahan.

Justin Kluivert telah tiba di Bandara Fiumicino, Roma, Senin (11/6/2018) malam waktu setempat. Kedatangannya pun disambut oleh para fan AS Roma.

Ia akan menjalani tes medis pada Selasa (12/6/2018) waktu setempat. Kabarnya, putra legenda Belanda Patrick Kluivert itu akan bekerjasama dengan AS Roma selama lima musim depan.

 

Justin Kluivert

Sebuah kiriman dibagikan oleh AS Roma (@officialasroma) pada

Dilansir dari Football Italia, untuk menyepakati kerjasama keduanya, Giallorossi harus membayar transfer Kluivert senilai 18 juta euro atau Rp 294,8 miliar plus bonus 2 juta euro dan potongan sembilan persen untuk Ajax jika AS Roma menjualnya di masa mendatang.

Seberapa hebat Justin Kluivert?

Sebelum bergabung AS Roma, bintang muda Belanda ini santer dirumorkan akan bergabung banyak klub besar Eropa seperti Barcelona dan Real Madrid.

Prestasinya bersama Ajax di Eredivisie atau kasta teringgi Liga Belanda menjadi daya tarik bagi klub besar untuk memboyong Kluivert. Pada musim 2017/2018, pemuda 19 tahun itu kerap menjadi pemain reguler di usia yang terbilang masih muda. Total 30 laga berhasil ia catatkan bersama Ajax dan turut menyumbang 10 gol dan lima assist.

Baca Juga: GALERI FOTO - Bergaya Nyentrik, Nigeria Telah Tiba di Rusia

Sumber: Instagram/@justink_

Terbaru, ia baru saja mendapat panggilan di tim nasional senior Belanda untuk pertama kalinya. Tepatnya ketika Belanda melakoni laga uji coba kontra Portugal di Stade de Geneve, Jenewa, Swiss, Selasa (27/3/2018) dini hari WIB.

Saat itu usia Kluivert baru 18 tahun (dan 325 hari). Prestasi yang hampir memecahkan rekor ayahnya sendiri, Patrick Kluivert yang mencatatkan debut di tim senior di usia 18 tahun (plus 138 hari), saat menghadapi Republik Ceko pada tahun 1994.

Sebagai informasi, Justin Kluivert menjadi pembelian ke lima klub Serigala Ibu Kota pada bursa transfer musim panas ini. Sebelumnya, semifinalis Liga Champions musim 2017/2018 itu sudah mendapatkan Ante Coric, Ivan Marcano, dan Bryan Cristante.

 

Bolatimes.com/Irwan Febri Rialdi

×
Zoomed
Berita Terkait TERKINI

Manajer PSIM, Razzi Taruna, mengungkapkan bahwa perekrutan Fase berdasarkan rekomendasi pelatih Jean-Paul Van Gastel.

liga | 11:52 WIB

Menghadapi Persib, yang berstatus sebagai raksasa Liga 1, jelas bukan tugas mudah bagi Persijap sebagai pendatang baru.

liga | 11:48 WIB

Pelatih Napoli, Antonio Conte, menegaskan bahwa klubnya memilih jalur yang tepat dengan tidak berlebihan dalam belanja pemain

liga | 09:20 WIB

Pelatih Juventus, Igor Tudor, mengungkapkan kekecewaannya terhadap ulah sebagian suporter yang mencemooh striker, Dusan Vlahovic

liga | 09:11 WIB

Debut kiper baru PSG, Lucas Chevalier, justru mencuri perhatian karena blunder yang memicu gelombang candaan dari penggemar

liga | 09:06 WIB

Newcastle United secara resmi mengumumkan kedatangan bek Malick Thiaw dari AC Milan

liga | 08:00 WIB

Lucas Chevalier, yang mendapat pujian tinggi dari pelatih Luis Enrique dan rekan setimnya.

liga | 07:37 WIB

Luis Enrique menyebut keputusannya sebagai 100% pilihan saya untuk mencari profil berbeda di posisi penjaga gawang.

liga | 07:30 WIB

PSG sempat mencetak gol melalui Bradley Barcola, tetapi dianulir wasit karena offside.

liga | 07:21 WIB

Darwin Nunez resmi meninggalkan Liverpool untuk bergabung dengan klub Arab Saudi, Al-Hilal

liga | 07:15 WIB