Bangkitnya Hantu Shankly yang Tak Ikhlas Anfield Dirobohkan

Benar-benar keramat ya Anfield.

Galih Priatmojo | BolaTimes.com
Minggu, 14 April 2019 | 18:30 WIB
Suasana di salah satu sudut Anfield, markas Liverpool. [LLUIS GENE / AFP]

Suasana di salah satu sudut Anfield, markas Liverpool. [LLUIS GENE / AFP]

Bolatimes.com - Duel seru akan tersaji malam ini, Minggu (14/4/2019), di Anfield antara Liverpool kontra Chelsea. Nah, siapa kira markas kebanggaan The Reds menyimpan kisah mistis kala diwacanakan untuk pindah pada 2012 silam.

Diketahui pada tujuh tahun lalu, Anfield nyaris dirobohkan. Markas kebanggaan Liverpool itu rencananya akan dipindah ke tempat baru di kawasan Stanley Park.

Namun, pada 2010, rencana itu diurungkan. Pemilik baru Liverpool kala itu Tom Hicks dan George Gillet dari Fenway Sports Group, Amerika Serikat membatalkannya dan justru memutuskan opsi untuk memugar kapasitas dan fasilitas di Anfield.

Baca Juga: Duel Liverpool vs Chelsea, Sama-sama Kantongi Tren Oke di Anfield

Kapasitas stadion yang sebelumnya 45 ribu kursi diperluas jadi 54 ribu kursi. Di bagian stand utama mendapat tambahan 8.500 kursi. Lalu logo kebanggaan klub dipajang di stand tersebut. Tak hanya itu, di stand itu juga direnovasi hingga memiliki dua podium tingkat dan ruangan khusus untuk mengenang tragedi Hillsborough.

Nah, di balik batalnya rencana pemindahan Anfield ternyata menyimpan kisah mistis. Siapa kira, ketika muncul rencana bahwa markas Liverpool itu akan dipindah, hantu sang legenda Liverpool, William Bill Shankly tak terima.

Yap, seperti dikutip dari Daily Star, kisah ini bermula ketika para pekerja mulai membersihkan kawasan Stanley Park yang rencananya akan dijadikan stadion baru Liverpool. Namun, seiring berjalannya waktu, sejumlah pekerja melihat sebuah penampakan di kawasan tersebut.

Baca Juga: Bali United Bantai Juara Liga Timor Leste, Teco Puji Pemain Muda Ini

Mereka kerap melihat penampakan seorang lelaki tua beruban. Mereka menyebut sosok itu adalah Bill Shankly, manajer Liverpool tersukses sepanjang sejarah di tanah Britania.

Shankly yang meninggal di usia 68 tahun lantaran serangan jantung, memang dimakamkan tak jauh dari komplek Stanley Park. Lantaran itulah sejumlah pekerja yang melihat penampakan meyakini sosok pria tua itu adalah Shankly sang legenda Liverpool.

"Saya sedang mencampur semen ketika saya melihat sosok kabur ini di kejauhan berjalan di seberang situs," kata seorang pekerja Reds Colin Pike.

Baca Juga: Pertama dalam Sejarah Indonesia Punya Tiga Ganda Putra di Lima Besar Dunia

"Orang-orang berpikir ini lelucon, tapi aku bersumpah dia memiliki rambut abu-abu terang dan pakaian olahraga merah. Dia adalah Shankly. Itu aneh," bebernya.


"Awalnya saya pikir itu orang sungguhan tetapi dia tidak. Dia menghilang begitu saja. Alat-alat juga hilang secara misterius. Saya tahu kedengarannya aneh, tapi saya rasa semuanya terhubung," katanya.

"Saya selalu percaya pada roh dan paranormal dan saya rasa Shankly kembali dari kematian untuk mencoba menghentikan pembangunan stadion ini. Dia hidup dan bernapas di Anfield. Dan dia mungkin membalik makamnya ketika dia mendengar itu sedang dirobohkan," tukasnya.

Baca Juga: Tak Ada yang Mau Uji Tanding Lawan Persija, Ivan Kolev Beberkan Alasannya

Seorang sumber di tim produksi Shankly Show mengatakan, "Anda benar-benar dapat merasakan kehadiran selama pertunjukan live. Seolah-olah dia membayangi aktor di atas panggung. Ini sangat menakutkan," ungkapnya.

"Saya tidak akan terkejut sama sekali jika pria hebat itu menghantui calon stadion baru Liverpool. Anfield adalah rumahnya. Dan akan selalu begitu," ujarnya.

Shankly memang punya catatan manis bersama Liverpool. Sosoknya berhasil mengubah The Reds dari tim yang tidak memiliki harapan yang berakar di kaki Divisi Dua yang lama menjadi tim terbaik di negara itu hanya dalam lima tahun.

Selain mengamankan tiga gelar liga, ia memenangkan Piala FA dua kali dan Piala UEFA selama 15 tahun bertugas sebagai manajer klub.

 

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Striker Persija Jakarta, Gustavo Almeida, menggelar sayembara hadiah iPhone 15.

bolatainment | 23:34 WIB

Bek Timnas Indonesia, Justin Hubner saat ini masih berstatus tanpa klub.

bolatainment | 03:16 WIB

Erling Haaland tampil lebih kalem namun tetap stylish.

bolatainment | 22:35 WIB

Kabar bahagia datang dari legenda Liverpool dan Timnas Inggris, Steven Gerrard.

bolatainment | 23:22 WIB

Keberadaan Unidentified Flying Object alias UFO sampai saat ini jadi pro kontra.

bolatainment | 23:15 WIB

Pesta ulang tahun mewah yang digelar bintang muda FC Barcelona, Lamine Yamal, mendadak menjadi sorotan publik dan menuai kecaman luas.

bolatainment | 14:35 WIB

Klub Eredivisie Belanda, Vitesse, resmi memecat pelatih tim U-19 karena kasus pelecehan anak di bawah umur.

bolatainment | 22:51 WIB

Georgina Rodriguez, pasangan setia megabintang sepak bola Cristiano Ronaldo, kembali menyita perhatian publik

bolatainment | 16:48 WIB

Suasana penuh duka menyelimuti Anfield saat Rute Cardoso, istri mendiang Diogo Jota, mengunjungi stadion Liverpool

bolatainment | 16:22 WIB

Pep Guardiola tampil santai dan penuh gaya saat menghadiri konser reuni band legendaris Oasis

bolatainment | 16:14 WIB

Pemain Australia, Josh Cavallo mengaku sebagai penyuka sesama jenis alia gay.

bolatainment | 10:28 WIB

Eleonora Incardona, presenter DAZN berusia 34 tahun, menjadi bahan perbincangan panas di media sosial.

bolatainment | 22:12 WIB

Grup band legendaris asal Inggris, Oasis, memberikan penghormatan menyentuh untuk Diogo Jota

bolatainment | 21:47 WIB

Ia disebut menyiksa korban selama enam tahun dan memperkosanya lebih dari 39 kali, serta menjadikannya sebagai budak seksual.

bolatainment | 19:36 WIB

Duka mendalam menyelimuti dunia sepak bola setelah kepergian tragis penyerang Liverpool, Diogo Jota, dan adiknya, Andr Silva

bolatainment | 19:16 WIB

Rumor hubungan antara bintang Real Madrid, Vinicius Jr., dengan influencer transgender Isabella Ladera jadi sorotan.

bolatainment | 13:23 WIB

Lionel Messi kini memiliki pemasukan baru yakni menjadi penjual wine premium.

bolatainment | 19:24 WIB

Di laga kontra Porto, Pauline membawa papan bertuliskan, Messi, mau nikah sama aku?

bolatainment | 18:57 WIB
Tampilkan lebih banyak