Jadwal Liga Inggris Malam Ini: Ada Arsenal vs Aston Villa, Liverpool vs Newcastle United

Berikut jadwal Liga Inggris malam ini, Kamis (1/9/2022) dini hari WIB yang akan memainkan pekan kelima.

Rauhanda Riyantama | BolaTimes.com
Rabu, 31 Agustus 2022 | 14:30 WIB
Penyerang Arsenal, Gabriel Jesus. (AFP)

Penyerang Arsenal, Gabriel Jesus. (AFP)

Bolatimes.com - Jadwal Liga Inggris malam ini, (Kamis (1/9/2022) dini hari WIB akan memainkan laga pekan kelima. Total ada lima pertandingan yang siap digelar, antara lain Arsenal vs Aston Villa hingga Liverpool vs Newcastle United.

Arsenal akan menjamu Aston Villa di Emirates Stadium. The Gunners pun siap membidik tiga poin demi memperkokoh posisi di puncak klasemen.

Sebagaimana diketahui, Arsenal adalah satu-satunya tim yang masih sempurna di Liga Inggris musim ini. Mereka menyapu bersih 12 poin di empat pertandingan pertamanya.

Baca Juga: Jadwal MNC International Futsal Cup 2022: Timnas Futsal Indonesia Lawan Korea Selatan di Laga Perdana

Skuat besutan Mikel Arteta telah menaklukkan Crystal Palace 2-0, mengalahkan Leicester City 4-2, melibas Bournemouth 3-0, dan terakhir mengatasi Fulham 2-1 pada laga akhir pekan kemarin.

Roberto Firmino borong dua gol saat Liverpool hajar Bournemouth 9-0 pada pekan keempat Liga Inggris. (AFP)
Roberto Firmino borong dua gol saat Liverpool hajar Bournemouth 9-0 pada pekan keempat Liga Inggris. (AFP)

Kemudian ada pertandingan antara Liverpool vs Newcastle United di Anfield. The Reds tengah on fire setelah mengamuk dengan membantai Bournemouth 9-0 dalam laga pekan keempat.

Kemenangan telak itu diharapkan membangkitkan moral dan mentalitas Mohamed Salah dan kawan-kawan setelah sempat terpuruk di awal musim ditambah badai cedera yang sampai saat ini masih melanda mereka.

Baca Juga: Profil Scott Parker, Pelatih Bournemouth yang Dipecat Usai Timnya Dihajar Liverpool 0-9

Liverpool untuk sementara menduduki peringkat 12 klasemen Liga Inggris dengan lima poin. Mereka terpaut tujuh poin dari Arsenal selaku pemuncak klasemen yang selalu meraih kemenangan dalam empat laga perdana Liga Inggris musim ini.

Di sisi lain, Newcastle United memiliki hasil yang lebih baik dari Liverpool dalam empat laga perdananya. Meski baru meraih satu kemenangan, mereka tidak pernah kalah dengan tiga laga lainnya berakhir imbang.

Newcastle United asuhan Eddie Howe untuk sementara menduduki peringkat 10 klasemen dengan koleksi 10 poin dari empat laga.

Baca Juga: Juara Futsal Pro League 2021, Bintang Timur Surabaya Wakili Indonesia di AFF Futsal Cup 2022

Berikut jadwal Liga Inggris malam ini, Kamis (1/9/2022) dini hari WIB.

01.30 Arsenal vs Aston Villa (Vidio)
01.30 Bournemouth vs Wolves Vidio)
01.30 Manchester City vs Nottingham Forest Vidio)
01.45 West Ham vs Tottenham Hotspur Vidio)
02.00 Liverpool vs Newcastle United Vidio)

Baca Juga: Dibutuhkan Timnas Thailand di Piala AFF 2022, Chanathip Songkrasin Bersikukuh Pilih Absen

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Pebalap Marc Marquez angkat bicara mengenai insiden yang menimpanya dengan Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo) pada balapan di Sirkuit Algarve, Portimao, seri MotoGP Portugal, pada Minggu, (24/3/2024).

liga | 20:01 WIB

Beckham Putra akan bergabung dengan Timnas U-23 Indonesia yang akan berlaga di ajang Piala Asia U-23 2024 yang bertempat di Qatar.

liga | 17:02 WIB

Beckham Putra dan rekan-rekan Persib lainnya ingin menjaga ritme kemenangan karena tengah berada dalam tren positif di empat laga terakhir.

liga | 16:31 WIB

Waktu yang tersedia bagi Ten Hag bersama Man United disebut-sebut tidak banyak, terutama setelah kedatangan Sir Jim Ratcliffe.

liga | 08:00 WIB

Thomas Tuchel, pelatih saat ini dari Bayern Muenchen, juga mungkin tersedia setelah dia memutuskan untuk meninggalkan klub tersebut pada musim panas.

liga | 07:30 WIB

David da Silva tak jemawa meski berhasil mencetak brace dan membawa kemenangan Persib 1-3 atas Persikabo. Sebaliknya, ia mengucapkan selamat kepada rekan-rekannya usai pertandingan.

liga | 15:00 WIB

Persikabo harus mengakui keunggulan tamunya, Persib Bandung pada pekan 29 Liga 1 2023/2024. Persikabo takluk 1-3 dari Persib. Kekalahan tersebut menodai debut pelatih baru Persikabo, Djajang Nurdjaman.

liga | 13:45 WIB

Tampil dengan 10 pemain tak mempengaruhi kekuatan Persib Bandung saat hadapi Persikabo. Sebaliknya, tim besutan Bojan Hodak seolah mendapat durian runtuh usai Dedi Kusnandar mendapat kartu kuning kedua dari wasit pada menit 36

liga | 12:57 WIB

Pertandingan Persikabo vs Persib akan berlangsung di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali pada Jumat, (15/3/2024) kick off pukul 20.30 WIB.

liga | 10:15 WIB

Duel Persikabo vs Persib bakal dilangsungkan di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali dengan kick off 20.30 WIB live Indosiar.

liga | 09:57 WIB

Persib Bandung akan menghadapi Persikabo pada pekan 29 Liga 1 2023/2024 yang berlangsung di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, malam ini. Laga kontra Laskar Pajajaran dinilai akan berbeda karena berkaitan dengan posisi lawan di klasemen.

liga | 08:40 WIB

Pertandingan Persikabo vs Persib akan berlangsung di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali dengan kick off pukul 20.30 WIB live televisi Indosiar.

liga | 20:27 WIB

Duel Persikabo vs Persib pada pekan ke-29 dalam jadwal Liga 1 2023/2024 akan digelar di Stadion Kapten I Wayan Dipta, pada Jumat (15/3/2024).

liga | 20:04 WIB

Laga Persikabo vs Persib akan digelar di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali pada Jumat, (15/3/2024).

liga | 20:22 WIB

Persib Bandung akan melanjutkan perjuangannya di Liga 1 2023/2024 dengan memainkan laga tandang melawan Persikabo 1973, pada Jumat, (15/3/2024).

liga | 20:01 WIB

Pada pekan ke-28 dalam jadwal Liga 1 2023/2024, laga Persib vs Persija di Stadion Si Jalak Harupat harus berakhir dengan skor 2-1, pada Sabtu (9/3/2024).

liga | 12:33 WIB

Dalam jadwal Liga 1 2023/2024 pekan ke-28, Persib sukses menuai tiga poin saat menjamu Persija, pada Sabtu, 9 Maret 2024.

liga | 12:15 WIB

Nonton Persib Bandung vs Persija Jakarta dalam jadwal Liga 1 2023/2024 pekan ke-28 di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Sabtu 9 Maret 2024, pukul 15.00 WIB.

liga | 14:07 WIB
Tampilkan lebih banyak