Bikin Gol Cepat, Naby Keita Susul Rekor Legenda Liverpool

Gol tercepat dalam sejarah Liverpool dicetak oleh Jack Balmer saat melawan tim sekotanya Everton pada Februari 1938 dengan detik ke-10.

Rauhanda Riyantama | BolaTimes.com
Sabtu, 27 April 2019 | 10:59 WIB
Aksi gelandang Liverpool, Naby Keita saat mencetak gol ke gawang Huddersfield Town pada detik ke-15 di Stadion Anfield, Sabtu (27/4/2019) dini hari WIB. (OLI SCARFF / AFP)

Aksi gelandang Liverpool, Naby Keita saat mencetak gol ke gawang Huddersfield Town pada detik ke-15 di Stadion Anfield, Sabtu (27/4/2019) dini hari WIB. (OLI SCARFF / AFP)

Bolatimes.com - Liverpool tampil ganas saat melakoni laga melawan Huddersfield Town pada pekan ke-36 Liga Primer Inggris di Stadion Anfield, Sabtu (28/4/2019) dini hari WIB. Pasukan Jurgen Klopp menang lima gol tanpa balas.

pertama Liverpool tercipta berkat lesakan Naby Keita pada detik ke-15. Gelandang asal Guinea itu berhasil memanfaatkan umpan dari Mohamed Salah yang menerima sodoran dari gelandang tim tamu, Jon Stankovic. 

Melansir dari Opta, torehan tersebut menjadi gol tercepat Liverpool dalam sejarah Liga Primer Inggris. Hal ini pun dipertegas FIFA melalui akun Twitter resminya.

Baca Juga: Kasihan, Cuma Klub Ini yang Mau Menampung Alexis Sanchez

cepat Naby Keita datang hanya selang beberapa hari setelah Shane Long mencetak gol tercepat di kompetisi ini dalam waktu 7,69 detik. Pemain Southampton itu mengukir sejarah dalam laga melawan Watford yang berakhir seri 1-1 tengan pekan ini.

Setelah gol cepat Naby Keita, Liverpool seolah tak terbendung dalam laga tersebut. Empat gol selanjutnya berhasil dilanjutkan oleh Mohamed Salah dan Sadio Mane yang sama-sama mencetak dua gol. 

Baca Juga: Songong! Begini Sindiran Zidane ke Barcelona yang Bakal Juara La Liga

"Seorang gelandang sejati. Dribblingnya luar biasa," kata manaje Liverpool, Jurgen Klopp seusai laga, seperti dikutip dari ESPN.

"Hari ini dia menunjukkan permainan terbaiknya dalam semua situasi defensif, sangat sulit untuk dihadapi. Dia sangat cepat saat dalam tekanan," imbuhnya.

Kendati demikian, adaptasi Naby Keita di Liverpool terbilang cukup lambat setelah kepindahannya dari RB Leipzig dengan 28 pertandingan tanpa satu gol pun. Kini dia mulai memanas dengan tiga gol dari total lima pertandingan yang sudah dilalui.

Baca Juga: Jadwal Lengkap La Liga Pekan ke-35, Barcelona Diambang Juara La Liga

Menengok ke belakang, gol tercepat dalam sejarah Liverpool dicetak oleh Jack Balmer saat melawan tim sekotanya Everton pada Februari 1938 dengan detik ke-10. Sejak itu, rekor gol tercepat dari The Reds baru disabet Martin Skrtel pada Februari 2014 dalam kemenangan 5-1 atas Arsenal, yang berhasil merobek gawang pada menit pertama pertandingan.

Dari hasil pertandingan dini hari tadi, Liverpool berada di puncak klasemen sementara Liga Primer Inggris. Mohamed Salah dan kolega unggul dua poin di atas Manchester Cit, yang baru akan bertanding melawan Burnley pada Minggu (27/4/2019).

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Roony Bardghji, resmi mendarat di Barcelona pada Jumat sore waktu setempat

liga | 16:05 WIB

Luis Enrique kini bisa dibilang sebagai pelatih terbaik dunia.

liga | 15:49 WIB

Klub raksasa Spanyol, Barcelona, kedatangan wajah baru berbakat, junior Kevin Diks di FC Copenhagen.

liga | 23:14 WIB

Presiden Napoli, Aurelio De Laurentiis, melontarkan pernyataan tajam soal nasib Alejandro Garnacho di Manchester United.

liga | 21:09 WIB

Putra legenda Manchester United, Rio Ferdinand, resmi gabung klub Premier League, Brighton & Hove Albion.

liga | 21:04 WIB

Real Madrid menelan kekalahan telak 0-4 dari Paris Saint-Germain (PSG) dalam semifinal Piala Dunia Antarklub 2025.

liga | 19:25 WIB

Gelandang asal Argentina itu tengah dalam proses negosiasi untuk bergabung dengan Inter Miami

liga | 23:11 WIB

Inter Milan memberikan batas waktu kepada Hakan Calhanoglu untuk menentukan masa depannya.

liga | 23:05 WIB

Carlo Ancelotti, dijatuhi hukuman satu tahun penjara oleh Pengadilan Provinsi Madrid karena terbukti melakukan penggelapan pajakterbukti melakukan penggelapan pajak

liga | 21:54 WIB

Real Madrid dan Adidas secara resmi meluncurkan jersey tandang terbaru untuk musim 2025/2026.

liga | 21:22 WIB

FC Barcelona secara resmi meluncurkan jersey kandang terbaru mereka untuk musim 2025/2026

liga | 21:09 WIB

Momen unik sekaligus menggelitik terjadi dalam laga kualifikasi Liga Champions UEFA

liga | 21:02 WIB

SS Lazio, secara resmi memperkenalkan jersey kandang dan tandang terbaru mereka untuk musim 2025/2026.

liga | 14:34 WIB

Klub ibu kota Italia, AS Roma, dikabarkan akan mengenakan jersey kandang bernuansa klasik

liga | 14:26 WIB

Inter Milan dan Nike resmi meluncurkan jersey kandang terbaru untuk musim 2025/26

liga | 14:18 WIB

AC Milan bekerja sama dengan Puma resmi meluncurkan jersey tandang (away kit) untuk musim 2025/26.

liga | 14:09 WIB

Juventus telah merilis desain resmi jersey mereka untuk musim 2025/26 dengan membawa nuansa segar

liga | 14:00 WIB

Bagi pecinta sepak bola, khususnya Serie A Italia, siapa yang tidak kenal dengan sosok Arrigo Sacchi.

liga | 11:58 WIB
Tampilkan lebih banyak