Sah! Bos Persis Solo Kaesang Pangarep Resmi Jadi Suami Erina Gudono

Kaesang Pangerep dan Erina Gudono resmi jadi suami istri.

Husna Rahmayunita | BolaTimes.com
Sabtu, 10 Desember 2022 | 14:29 WIB
Kaesang Pangarep dan Erina Gudono. (Instagram/@kaesangp)

Kaesang Pangarep dan Erina Gudono. (Instagram/@kaesangp)

Bolatimes.com - Bos Persis Solo Kaesang Pangerep resmi menikahi sang kekasih Erina Gudono, Sabtu (10/12/2022). Keduanya kini resmi jadi sepasang suami istri.

Prosesi akad nikah Kaesang Pangarep dan Erina Gudono berlangsung di Pendopo Royal Ambarrukmo, Yogyakarta, Sabtu siang.

Kaesang terlihat sempat cengengesan sebelum akad nikah dimulai. Raut wajahnya menjdi tegang dan sulit tersenyum ketika menghadap penghulu.

Sementara itu, Erina banyak menunduk dan ikut tegang. Meski demikian, mantan finalis Putri Indonesia itu beberapa kali masih bisa menunjukkan senyuman saat mendengar perkataan penghulu.

Setelah lama menanti, tibalah saat kakak lelaki Erina yang menjadi wali nikah, Allen Adam Gudono, menggenggam tangan putra Presiden Jokowi tersebut.

Ijab kabul pun dimulai. Kaesang dengan lancar dan satu tarikan napas berhasil mengucapkan ijab kabul. Ia memberikan mahar pernikahan berupa uang tunai Rp300 ribu, empat batang emas dengan masing-masing seberat 10, 12, 20, 22 gram, beserta seperangkat alat salat.

"Saya terima nikah Erina Sofia Gudono binti Mohammad Gudono dengan mas kawin tersebut dibayar tunai," ujar Kaesang saat mengucapkan ijab kabul seperti dilihat dari kanal YouTube Presiden Joko Widodo.

Begitu resmi mengucap ijab kabul, ketegangan di wajah Kaesang langsung memudar. Ekspresinya seketika berubah menjadi cengegesan saat dinyatakan sah dan langsung mengucapkan "Alhamdulilah" dengan sumringah.

Ekspresi Kaesang itu rupanya membuat geli sang istri, Erina. Erina turut tersenyum lembut saat melihat suaminya melepas kelegaan karena bisa menjalankan akad nikah dengan sempurna.

Adapun dalam proses akad nikah itu, Presiden Jokowi telah meminta dua menterinya untuk menjadi saksi. Mereka adalah Mensesneg Pratikno yang menjadi saksi dari pihak Erina dan Menteri PUPR Basuki Hadimuljono sebagai saksi pihak Kaesang.

Berikunya, acara pernikahan Kaesang akan berlanjut di Solo pada Minggu (11/12/2022). Acara akan dilanjutkan dengan prosesi ngunduh mantu, lalu kirab kereta kencana dan berakhir dengan tasyakuran di Pura Mangkunegaran.

(Suara.com/Ruth Meliana)

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Pemain Australia, Josh Cavallo mengaku sebagai penyuka sesama jenis alia gay.

bolatainment | 10:28 WIB

Eleonora Incardona, presenter DAZN berusia 34 tahun, menjadi bahan perbincangan panas di media sosial.

bolatainment | 22:12 WIB

Grup band legendaris asal Inggris, Oasis, memberikan penghormatan menyentuh untuk Diogo Jota

bolatainment | 21:47 WIB

Ia disebut menyiksa korban selama enam tahun dan memperkosanya lebih dari 39 kali, serta menjadikannya sebagai budak seksual.

bolatainment | 19:36 WIB

Duka mendalam menyelimuti dunia sepak bola setelah kepergian tragis penyerang Liverpool, Diogo Jota, dan adiknya, Andr Silva

bolatainment | 19:16 WIB

Rumor hubungan antara bintang Real Madrid, Vinicius Jr., dengan influencer transgender Isabella Ladera jadi sorotan.

bolatainment | 13:23 WIB

Lionel Messi kini memiliki pemasukan baru yakni menjadi penjual wine premium.

bolatainment | 19:24 WIB

Di laga kontra Porto, Pauline membawa papan bertuliskan, Messi, mau nikah sama aku?

bolatainment | 18:57 WIB

Meski tengah menganggur sebagai pesepak bola, Mario Balotelli justru mencuri perhatian publik dunia.

bolatainment | 15:24 WIB

Megabintang Argentina, Lionel Messi merayakan ulang tahun yang ke-38, Selasa (24/6).

bolatainment | 08:02 WIB

Momen bahagia bintang Arsenal, Martin Odegaard, berubah menjadi insiden memalukan.

bolatainment | 21:22 WIB

si pemuda menyindir serangan roket sebagai siaran pertandingan sepak bola, lengkap dengan narasi dan komentar

bolatainment | 19:57 WIB

Kondisi cuaca di Piala Dunia Antarklub 2025 di Amerika Serikat sangat ekstrem.

bolatainment | 08:50 WIB

Nama Lamine Yamal kembali menjadi sorotan publik karena isu hubungan dengan akrtis film dewasa.

bolatainment | 17:41 WIB

Cristiano diduga mengikuti praktik yang sudah umum dilakukan oleh para petarung Mixed Martial Arts (MMA)

bolatainment | 21:40 WIB

Bintang muda Barcelona, Lamine Yamal, tengah menikmati masa liburan musim panasnya dengan penuh gaya.

bolatainment | 19:59 WIB

Dua bintang muda FC Barcelona tengah menikmati masa libur musim panas dengan cara yang tak biasa

bolatainment | 22:56 WIB

Alexis Mac Allister, tengah menghadapi persoalan besar di luar lapangan.

bolatainment | 21:03 WIB
Tampilkan lebih banyak