Deretan Pemain Indonesia yang Gabung Lebih dari Satu Klub di Luar Negeri

Ada yang berpindah ke dua hingga tiga klub.

Husna Rahmayunita | BolaTimes.com
Kamis, 11 November 2021 | 14:00 WIB
Witan Sulaeman diperkenalkan sebagai pemain baru Lechia Gdansk. (Instagram/lechia_gdansk)

Witan Sulaeman diperkenalkan sebagai pemain baru Lechia Gdansk. (Instagram/lechia_gdansk)

Bolatimes.com - Sejumlah nama-nama pesepak bola Indonesia pernah mencicipi atmosfer kompetisi luar negeri. Tak hanya satu klub, pemain Indonesia ada yang berpindah ke dua hingga tiga klub.

Bolatimes sudah merangkum siapa-siapa saja pemain kebanggaan Merah Putih yang berprestasi di kompetisi luar negeri. Berikut ulasan singkatnya:

1. Rochi Putiray

Baca Juga: Ducati Ngamuk! Panitia Lokal Buka Boks Kargo dan Otak-atik Motor WSBK

Rochi adalah pemain pertama yang kami list. Namanya tenar saat berkarier di Liga Hong Kong bersama Happy Valley dan Kitchee SC.

Saat berbaju Kitchee SC, Rochi mungkin tak akan pernah melupakan kejadian yang mengubah hidupnya. Betapa tidak, dirinya mencetak dua gol ke gawang AC Milan dalam sebuah uji tanding.

2. Andik Vermansyah

Baca Juga: 5 Pemain Penyumbang Assist Terbanyak untuk Lionel Messi

Penyerang Madura United, Andik Vermansah bikin gol menakjubkan saat menghadapi Arema FC di pekan kesepuluh Liga 1 2019, kemarin. [maduraunited.fc / Instagram]
Penyerang Madura United, Andik Vermansah bikin gol menakjubkan saat menghadapi Arema FC di pekan kesepuluh Liga 1 2019, kemarin. [maduraunited.fc / Instagram]

Sebelum ke Bhayangkara FC, Andik pernah menjajal kompetisi di Liga Malaysia. Di Negeri Jiran, pemain binaan Persebaya Surabaya ini bermain di dua klub berbeda.

Andik Vermansyah membela dua klub Malaysia, Selangor FA (2014-2017) dan Kedah FA (2018). Bersama Selangor, Andik mengemas 11 gol dari 67 pertandingan. Sementara saat bareng Kedah, dia mencetak dua gol dari 13 pertandingan.

3. Yanto Basna

Baca Juga: Usai Diserbu Netizen, Pemain FK Senica Pamer Kekompakan Bareng Egy Maulana

Yanto Basna terus mematangkan karier sepak bolanya di luar negeri. Tercatat, sudah tiga klub dia bela sepanjang meninggalkan Tanah Air.

Adapun, eks pemain Persib dan Sriwijaya FC ini bermain untuk Khon Kaen, Sukhothai dan PT Prachuap. Ketiga klub tersebut sama-sama mentas di Liga Thailand.

4. Ryuji Utomo

Baca Juga: Fajar Alfian Soroti Pebulu Tangkis Thailand yang Joget TikTok di Bali

Ryuji Utomo dengan jersey latihan baru Persija Jakarta. (Twitter/@persija_jkt).
Ryuji Utomo dengan jersey latihan baru Persija Jakarta. (Twitter/@persija_jkt).

Ryuji Utomo kini menjadi pemain pijaman Persija di Liga Malaysia. Hingga akhir tahun ini, dirinya mengabdi untuk Penang FA.

Namun, sebelum bermain untuk Penang, Ryuji sudah bermain di dua klub luar negeri yakni Al Najma di Bahrain dan PTT Rayong di Liga Thailand.

5. Saddil Ramdani

Sama seperti Andik Vermansyah, Saddil pernah bermain di Liga Malaysia. Tercatat, ada dua klub yang dibelanya yakni Pahang FA dan Sabah FC.

Saddil Ramdani berseragam Pahang FC di Liga Super Malaysia 2018. Saat itu dari 21 pertandingan, Saddil Ramdani mengemas dua gol. Sementara musim ini Saddil Ramdani sydag mencetak tiga gol dari 18 pertandingan bersama Sabah FC. 

6. Egy Maulana Vikri

Egy Maulana Vikri perkuat FK Senica. (Dok. FK Senica/Instagram @fk_senica)
Egy Maulana Vikri perkuat FK Senica. (Dok. FK Senica/Instagram @fk_senica)

Pada edisi 2018 hingga 2021, Egy bermain untuk Lechia Gdansk. Itu adalah klub Eropa pertama pemain asal Asam Kumbang, Medan, Sumatera Utara ini.

Setelah tiga musim di Polandia, Egy memutuskan pindah ke Slovakia. Terkini, dirinya bermain untuk FK Senica dengan sudah mengoleksi 6 assist dari 10 laga.

7. Witan Sulaeman

Witan Sulaeman membela Radnik Surdulica di Liga Serbia. Bersama Radnik Surdulica, Witan mentas dalam lima pertandingan. Kekinian,  pemain asal Palu itu membela Lechia Gdansk di Liga Polandia.

8. Irfan Bachdim

Penyerang PSS Sleman, Irfan Bachdim (kiri). [dok. PT LIB]
Penyerang PSS Sleman, Irfan Bachdim (kiri). [dok. PT LIB]

Irfan Bacdim menjadi pemain paling banyak berkarier di luar negeri. Tercatat, ada 4 tim yang sudah dibela pemain naturalisasi Belanda ini.

Sebut saja Chonburi dan Nakhon Ratchasima (Thailand), serta Ventforet Kofu dan Consadole Sapporo (Jepang). Performa terbaik Irfan Bachdim tercipta saat mentas bersama Nakhon Ratchasima. Ketika itu dari 11 pertandingan, pemain yang kini membela Persis Solo ini mengemas tiga gol.

9. Kurniawan Dwi Yulianto

Pada 1994-1995, Kurniawan Dwi Yulianto sempat membela klub asal Swiss, FC Luzern. Dari 12 pertandingan, dia mengemas tiga gol.

Performa apik ditunjukkan Kurniawan saat mentas di Liga Malaysia bersama Sarawak FC (2005-2006) yang mencetak 29 gol dari 31 pertandingan.

10. Bambang Pamungkas

Bambang Pamungkas. (Twitter/@theafcdotcom).
Bambang Pamungkas. (Twitter/@theafcdotcom).

Pada 2000, Bambang Pamungks pernah membela klub level ketiga Liga Belanda, EHC Norad. Bepe, demikian sapanya, dipinjamkan Persija Jakarta selama empat bulan.

Bepe mengemas tujuh gol dari 11 penampilan. Setelah itu, Bepe sempat tiga tahun (2005-2007) berkarier di Malaysia bersama Selangor FC dan menorehkan prestasi gemilang.

Ia sukses membawa Selangor FA merebut treble winner pada 2005  yang terdiri dari Liga Premier Malaysia, Piala Malaysia dan Piala FA Malaysia).

Itulah deretan pemain Indonesia yang bela lebih dari satu klub di luar negeri. 

Kontributor: Kusuma Alan
Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Pertandingan Persib kontra Bhayangkara akan jadi pertandingan alumni Seri A Italia

bolaindonesia | 20:34 WIB

Gelandang Persib Bandung, Marc Klok mengalami cedera dan harus menjalani pemulihan di Singapura.Kondisi itu membuat Klok tak ikut dalam dalam rombongan Tim Nasional Indonesia untuk menghadapi Vietnam

bolaindonesia | 19:26 WIB

Setelah pemanggilan pada Sabtu (23/3/2024) pukul 02.44 WIB, hari ini Ernando Ari sudah terlihat ikut berlatih bersama rekan-rekan Timnas lainnya di Hanoi, Vietnam.

bolaindonesia | 09:19 WIB

Jelang laga lawan Vietnam, Timnas Indonesia hadapkan krisis pemain. Sehingga STY memanggil punggawa tambahan untuk terbang ke Vietnam.

bolaindonesia | 13:47 WIB

Dalam pertandingan putaran pertama, pada Jumat, (22/3/2024) berakhir imbang 1-1, Arkhan Kaka sama sekali tidak mencetak gol akibat rapatnya pertahanan timnas China.

bolaindonesia | 12:35 WIB

Kabarnya, Timnas Indonesia harus kehilangan lima pemain sekaligus lantaran kondisi kesehatan yang terganggu.

bolaindonesia | 08:45 WIB

Lama tak ada kabar soal kebersamaannya bersama Timnas Indonesia, gelandang Persib, Marck Klok tiba-tiba memberi kabar tak sedap.Pemain berdarah Belanda itu mengaku jika dirinya meninggalkan Timnas Indonesia karena alasan pribadi.

bolaindonesia | 07:15 WIB

Timnas U20 Indonesia bermain dengan formasi 4-3-3 di pertandingan ini. Indra Sjafri memposisikan Arkhan Kaka sebagai striker utama, didukung oleh Afrisal dan Ariansyah di sampingnya.

bolaindonesia | 06:15 WIB

ek tim nasional Indonesia, Jay Idzes dalam laga itu mendapat pujian netizen lantaran permainan yang apik.Dia mampu menunjukkan sikap rendah hati setelah mendapat pujian lantaran mampu memimpin lini belakang secara baik.

bolaindonesia | 16:39 WIB

Shin Tae-yong membuat kaget para fans Timnas Indonesia dengan memasang Hokky Caraka sebagai starter, ternyata dibalik semua itu ada ada alasan ini

bolaindonesia | 13:59 WIB

Gol tunggal Egy Maulana Vikri yang sukses mengamankan tiga poin di kandang benar-benar membuat seisi stadion bergemuruh.Tiga poin di kandang berhasil diamankan Timnas Indonesia melalui gol tunggal Egy Maulana Vikri pada menit ke-52.

bolaindonesia | 06:15 WIB

Erik ten Hag masih memegang kendali sebagai pelatih Manchester United pada musim 2023-2024.Namun, kepercayaan terhadap Ten Hag mulai pudar di antara manajemen Setan Merah.

bolaindonesia | 21:11 WIB

Berikut adalah link live streaming pertandingan Indonesia vs Vietnam di Kualifikasi Piala Dunia 2026.

bolaindonesia | 08:45 WIB

Shin Tae-Yong mengkritik kualitas jersey latihan teranyar Timnas Indonesia yang baru saja dipakai dalam latihan perdana pada Senin (18/03/2024) di Stadion Madya, Senayan, Jakarta Pusat.

bolaindonesia | 11:04 WIB

Pemain naturalisasi, Thom Haye mengungkapkan, rasa bahagianya setelah menjadi Warga Negara Indonesia (WNI) pasca merampungkan proses itu seusai melakoni jadwal padat membela klubnya SC Heerenveen di Liga Belanda

bolaindonesia | 09:48 WIB

Sudah diberi kesempatan untuk bergabung bersama Timnas Indonesia, dua pemain keturunan masih saja absen dalam persiapan laga U-20. Hingga latihan terbaru, kedua pemain keturunan Welber Jardim dan Chow Yun Damanik belum terlihat.

bolaindonesia | 18:16 WIB

Seperti fakta di lapangan yang terjadi, Persib harus bermain dengan kekuatan 10 orang sejak menit 36. Persib kehilangan satu pemain setelah Dedi Kusnandar diusir wasit.

bolaindonesia | 17:43 WIB

Do Duy Manh bek Timnas Vietnam baru-baru ini turut mengomentari banyaknya pemain naturalisasi yang dilakukan Timnas Indonesia, Shin Tae-yong memberikan respon seperti ini.

bolaindonesia | 10:12 WIB
Tampilkan lebih banyak