Karier Mario Balotelli di Nice akan Segera Berakhir

Presiden Nice enggan memberikan perpanjangan kontrak kepada Balotelli.

Jum'at, 07 Desember 2018 | 11:00 WIB
Mario Balotelli/Instagram

Mario Balotelli/Instagram

Bolatimes.com - Striker asal Italia, Mario Balotelli, diperkirakan tak akan kembali bermain bersama Nice di Ligue 1 musim depan. Pasalnya, pihak klub tidak menyediakan perpanjangan kontrak.

Mario Balotelli pernah digadang sebagai calon striker terbaik dunia. Namun, sikap indisipliner membuat dirinya gagal bersinar ketika membela berbagai klub Eropa seperti AC Milan, Manchester City, dan Liverpool.

Ketika sudah tak ada lagi yang melirik, Balotelli kembali sukses mencuri perhatian publik setelah mengemas 33 gol bersama Nice dalam dua musim terakhir di Ligue 1. Alhasil, dirinya kembali ramai diperebutkan tim-tim besar Eropa pada bursa transfer musim panas lalu, walau pada akhirnya memilih bertahan di Nice.

Baca Juga: Ogah Dibandingkan, Pele Sebut Lionel Messi Tak Selevel

Namun, penampilan Balotelli pada musim ini jauh dari apa yang dilakukan pada musim lalu. Ia yang dipertanyakan soal kebugaran dan berat badan itu belum mencetak sebiji gol pun di Ligue 1. Dalam 10 pertandingan terakhir, Balotelli cuma memberi satu assist.

Presiden Nice, Jean-Pierre Rivere, enggan menyebut Balotelli tengah krisis. Ia optimis talenta asal Italia itu butuh waktu untuk menemukan kembali performa terbaiknya.

''Mario, bagi kami, hengkang [di musim panas lalu] jadi ia melewatkan persiapannya. Saya pikir setiap pemain yang melewatkan persiapannya sangat menderita untuk paruh pertama musim,'' kata Rivere seperti dikutip dari Goal.

Baca Juga: Pesta 6-1, Real Madrid Lolos ke Babak 16 Besar Copa del Rey

''Sekarang ia menemukan kembali fisiknya, namun tidak beruntung [di depan gawang]. Jadi ia frustrasi. Namun Mario tidak kehilangan bakatnya [dalam semalam]. Hari berganti hari, kemudian gol itu akan datang. Mari jangan menyesal,'' imbuhnya.

Namun, meski masih percaya dengan Balotelli, Rivere tidak berencana untuk memberi penawaran kontrak baru. Artinya, Balotelli akan didepak pada musim panas mendatang setelah kontraknya habis.

''Perpanjangan kontrak? Tidak, saya pikir ini akan berakhir,'' tegas Rivere menutup.

Baca Juga: Komdis PSSI Panggil Penggawa Sriwijaya FC Gara-gara Kasus Ini

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Roony Bardghji, resmi mendarat di Barcelona pada Jumat sore waktu setempat

liga | 16:05 WIB

Luis Enrique kini bisa dibilang sebagai pelatih terbaik dunia.

liga | 15:49 WIB

Klub raksasa Spanyol, Barcelona, kedatangan wajah baru berbakat, junior Kevin Diks di FC Copenhagen.

liga | 23:14 WIB

Presiden Napoli, Aurelio De Laurentiis, melontarkan pernyataan tajam soal nasib Alejandro Garnacho di Manchester United.

liga | 21:09 WIB

Putra legenda Manchester United, Rio Ferdinand, resmi gabung klub Premier League, Brighton & Hove Albion.

liga | 21:04 WIB

Real Madrid menelan kekalahan telak 0-4 dari Paris Saint-Germain (PSG) dalam semifinal Piala Dunia Antarklub 2025.

liga | 19:25 WIB

Gelandang asal Argentina itu tengah dalam proses negosiasi untuk bergabung dengan Inter Miami

liga | 23:11 WIB

Inter Milan memberikan batas waktu kepada Hakan Calhanoglu untuk menentukan masa depannya.

liga | 23:05 WIB

Carlo Ancelotti, dijatuhi hukuman satu tahun penjara oleh Pengadilan Provinsi Madrid karena terbukti melakukan penggelapan pajakterbukti melakukan penggelapan pajak

liga | 21:54 WIB

Real Madrid dan Adidas secara resmi meluncurkan jersey tandang terbaru untuk musim 2025/2026.

liga | 21:22 WIB

FC Barcelona secara resmi meluncurkan jersey kandang terbaru mereka untuk musim 2025/2026

liga | 21:09 WIB

Momen unik sekaligus menggelitik terjadi dalam laga kualifikasi Liga Champions UEFA

liga | 21:02 WIB

SS Lazio, secara resmi memperkenalkan jersey kandang dan tandang terbaru mereka untuk musim 2025/2026.

liga | 14:34 WIB

Klub ibu kota Italia, AS Roma, dikabarkan akan mengenakan jersey kandang bernuansa klasik

liga | 14:26 WIB

Inter Milan dan Nike resmi meluncurkan jersey kandang terbaru untuk musim 2025/26

liga | 14:18 WIB

AC Milan bekerja sama dengan Puma resmi meluncurkan jersey tandang (away kit) untuk musim 2025/26.

liga | 14:09 WIB

Juventus telah merilis desain resmi jersey mereka untuk musim 2025/26 dengan membawa nuansa segar

liga | 14:00 WIB

Bagi pecinta sepak bola, khususnya Serie A Italia, siapa yang tidak kenal dengan sosok Arrigo Sacchi.

liga | 11:58 WIB
Tampilkan lebih banyak