3 Pemain Kunci yang Bikin Napoli Juara Serie A Italia 2022/2023, Ada Eks Anak Asuh Shin Tae-yong

Inilah para pemain kunci di balik kesuksesan Napoli menjuarai Serie A Italia 2022/2023

Irwan Febri Rialdi | BolaTimes.com
Jum'at, 05 Mei 2023 | 13:50 WIB
Aksi Kim Min Jae bersama Napoli. (AFP)

Aksi Kim Min Jae bersama Napoli. (AFP)

Bolatimes.com - Berikut tiga pemain yang berhasil mengantarkan Napoli merengkuh Scudetto atau gelar Serie A Italia untuk kali pertama sejak 33 tahun silam.

Napoli baru saja menahbiskan dirinya sebagai kampiun Serie A Italia 2022/2023 usai menahan imbang tuan rumah Udinese, Jumat (5/5).

Dalam laga di pekan ke-33 tersebut, tim yang dijuluki Partenopei itu sempat tertinggal dari Udinese lewat gol Sandi Lovric di menit ke-13.

Baca Juga: Hadir Langsung ke Kamboja, Bos Madura United Tertarik Rekrut 3 Pemain Timnas Indonesia U-22

Di posisi yang tertinggal itu, Napoli yang gencar mengurung pertahanan Udinese, mampu menyamakan kedudukan di babak kedua lewat gol Victor Osimhen di menit ke-52.

penyerang asal Nigeria itu pun membuat kedudukan 1-1 bertahan hingga laga imbang. Berkat hasil imbang itu, Napoli pun meraih satu poin dan memastikan gelar juara.

Raihan satu poin dari markas Udinese itu membuat poin Napoli di puncak klasemen, yakni 80 poin, tak akan terkejar oleh pesaing terdekatnya, Lazio, dengan lima laga tersisa.

Baca Juga: Media Vietnam Soroti Selebrasi Indra Sjafri Tiap Pemain Timnas Indonesia U-22 Cetak Gol

Keberhasilan meraih gelar Serie A Italia 2022/2023 itu pun mengakhiri puasa gelar Napoli, yang terakhir kali meraih Scudetto pada 1990 silam.

Selain itu, gelar Serie A Italia 2022/2023 ini menjadi gelar ketiga dalam sejarah klub asal kota Naples tersebut selama berkompetisi di kasta teratas.

Di balik kesuksesan Napoli meraih gelar pertama sejak 1990 itu, ada tiga pemain yang memberi sumbangsih besar, di mana dua di antaranya berstatus pemain anyar.

Baca Juga: Timnas Indonesia U-22 Bantai Myanmar 5-0, Bos Madura United: Medali Emas Sudah di Depan Mata

Siapa saja pemain itu? Berikut daftarnya.

1. Khvicha Kvaratskhelia

Khvicha Kvaratskhelia menjadi salah satu kunci keberhasilan Napoli merengkuh gelar Serie A Italia 2022/2023 berkat performa impresifnya.

Baca Juga: Hitung-hitungan Timnas Indonesia U-22 Lolos ke Semifinal SEA Games 2023, Butuh Satu Kemenangan Lagi

Pemain yang baru bergabung pada Juli 2022 lalu ini menjadi otak serangan Napoli dari sisi sayap. Hal ini terbukti dari sumbangan 12 gol dan 12 assistnya dari 29 laga.

Berkat penampilan impresif itu, pemain berusia 22 tahun ini mendapat julukan 'Kvaradona' dari pendukung Napoli yang merujuk pada sosok legenda klub, Diego Maradona.

2. Victor Osimhen

Victor Osimhen merupakan pemain yang telah lama membela Napoli. Ia bergabung Partenopei sejak 2020 lalu dari Lille.

Sejak bergabung, penyerang berusia 24 tahun ini baru mencatatkan catatan apiknya di musim 2022/2023 ini, dengan sumbangan 22 gol dari 27 laga di Serie A Italia.

Berkat sumbangsihnya tersebut, Osimhen pun menjadi salah satu pemain kunci yang membawa Napoli berhasil merengkuh Scudetto.

3. Kim Min-jae

Sepak bola Asia wajib berbangga karena salah satu pemainnya, yakni Kim Min-jae, menjadi alasan di balik solidnya pertahanan Napoli hingga menjadi kampiun Serie A Italia 2022/2023.

Eks anak asuh Shin Tae-yong di Timnas Korea Selatan ini didatangkan Napoli pada Juli 2022 lalu untuk menggantikan Kalidou Koulibaly yang hijrah ke Chelsea.

Sempat diragukan, pemain berusia 26 tahun ini mampu tampil lugas dalam bertahan. Berkatnya, Napoli bisa merengkuh gelar juara dengan status sebagai tim kebobolan paling sedikit hingga pekan ke-33.

Kontributor: Felix Indrajaya
Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Real Madrid resmi mengumumkan kedatangan Alvaro Carreras sebagai rekrutan anyar mereka pada awal pekan ini.

liga | 22:18 WIB

Lamine Yamal, menjadi sorotan media dalam beberapa hari terakhir pasca pesta liarnya yang kontroversial.

liga | 22:10 WIB

Pelatih Barcelona, Hansi Flick, mulai menunjukkan taringnya dalam proyek perombakan besar di tubuh Blaugrana.

liga | 21:46 WIB

Arsenal tengah bersiap menggebrak bursa transfer musim panas 2025 dengan tiga perekrutan besar sekaligus.

liga | 19:56 WIB

Legenda sepak bola Italia, Arrigo Sacchi, angkat bicara soal potensi Napoli di musim kompetisi Serie A 2025/2026.

liga | 19:47 WIB

Sebelumnya gelandang asal Turki ini terlibat perselisihan dengan kapten Lautaro Martinez.

liga | 19:34 WIB

Eks Andy Carroll, harus menjalani debut mengecewakan saat kembali ke sepak bola Inggris bersama klub kasta non-liga, Dagenham & Redbridge.

liga | 14:06 WIB

Keputusan UEFA tersebut memicu kemarahan besar dari para pendukung Palace, yang menggelar aksi protes keras

liga | 14:01 WIB

Liverpool siapkan mahar fanstastis untuk bisa merekrut striker Newcastle United, Alexander Isak.

liga | 13:54 WIB

Kesuksesan Chelsea menjuarai Piala Dunia Antarklub 2025 dengan kemenangan sensasional 3-0 atas Paris Saint-Germain (PSG) kini membawa dampak besar di luar lapangan.

liga | 12:49 WIB

Legenda sepak bola Jerman, Lothar Matthaus, melontarkan komentar tajam soal masa depan penjaga gawang Barcelona, Marc-Andre ter Stegen.

liga | 12:13 WIB

Bursa transfer musim panas 2025 bisa segera diguncang oleh langkah besar dari Liverpool

liga | 22:29 WIB

Manchester United terus meracik strategi untuk memperkuat skuad jelang Premier League musim baru.

liga | 22:12 WIB

Luka Modric, resmi mendarat di Milan, Italia pada Senin (14/7) pagi waktu setempat untuk merampungkan kepindahannya ke AC Milan.

liga | 19:15 WIB

Eks rekan Elkan Baggott di Ipswich Town itu melayangkan gugatan pada 9 Juli 2025

liga | 19:08 WIB

The Gunners akhirnya mencapai kesepakatan untuk mendatangkan Viktor Gyokeres dari Sporting CP.

liga | 18:59 WIB

Terbaru, Barcelona resmi mendatangkan Roony Bardghji, winger muda berbakat asal Swedia, dari FC Copenhagen.

liga | 18:21 WIB

Masa depan Marc-Andre ter Stegen sudah menjadi topik hangat di kalangan penggemar dan media

liga | 14:48 WIB
Tampilkan lebih banyak