James Garner, Gelandang Man United di Balik Promosinya Nottingham Forest

Apakah James Garner bakal ditarik Manchester United?

Irwan Febri Rialdi | Rully Fauzi | BolaTimes.com
Senin, 30 Mei 2022 | 14:53 WIB
Gelandang Manchester United, James Garner, yang dipinjamkan ke Nottingham Forest. (AFP/Adrian Dennis

Gelandang Manchester United, James Garner, yang dipinjamkan ke Nottingham Forest. (AFP/Adrian Dennis

Bolatimes.com - Nottingham Forest akhirnya berhasil promosi Premier League. Pemilik dua gelar Liga Champions tersebut butuh 23 tahun untuk kembali ke kasta utama.

Kemenangan atas Huddersfield pada laga play-off Divisi Championship (divisi dua) Inggris tadi malam di Wembley memastikan Forest kembali ke kasta tertinggi.

Tentu saja hal ini disambut suka cita oleh para pendukung. Namun, ada klub Liga Inggris yang risau dengan promosinya Forest.

Baca Juga: Main di Toulon Cup 2022, Ronaldo Kwateh Disebut Berpotensi Bertemu Juniornya Lionel Messi

Adalah Manchester United (MU yang ikut dibuat pusing dengan hal tersebut. Pasalnya, Setan Merah memiliki pemain yang sedang dipinjamkan ke kubu Forest.

Gelandang sentral James Garner merupakan pemain MU yang dipinjamkan ke klub tersebut. Keputusan tim meminjamkan Garner tak sia-sia. Ia mampu tampil secara reguler dan menjadi tumpuan tim di lini tengah.

Pemain berusia 21 tahun itu bahkan berperan besar dalam kemenangan Nottingham Forest atas Huddersfield. Tembakan luar kotak penaltinya membuat bek lawan bingung untuk mengantisipasi. Bola yang membentur kaki bek lawan langsung masuk ke jala Huddersfield sendiri.

Baca Juga: Profil Nottingham Forest, Klub Dua Kali Juara Liga Champions yang Kembali ke Premier League setelah 23 Tahun

Garner juga mampu mengatur aliran bola antarlini berlajan dengan baik. Kemampuannya semakin matang dengan jam terbang melimpah yang diberikan Forest.

Hal inilah yang menjadikan Manchester United ada dalam posisi dilema. Di satu sisi, mereka membutuhkan tambahan pemain tengah. Hengkangnya Nemanja Matic menjadi satu di antara faktor perlunya penambahan personel di tengah.

Selain itu, ada sosok Erik Ten Hag yang kini menjadi pelatih Setan Merah. Ia terbiasa memoles pemain muda menjadi andalan dalam racikannya.

Baca Juga: Daftar 23 Pemain Timnas Bangladesh yang Akan Dihadapi Indonesia di FIFA Matchday

Garner kemungkinan besar masuk dalam daftar pemain incaran Ten Hag tersebut. Jika Garner memilih kembali ke MU, ia barangkali tak akan main sesering saat membela Nottingham Forest.

Pasalnya ia harus bersaing dengan Fred, McTominay dan Bruno Fernandes untuk memperebutkan satu tempat di lini tengah. Keputusan kini berada di tangan Erik Ten Hag.

Pelatih asal Belanda itu jelas akan memanfaatkan laga pramusim tim untuk meninjau skuatnya.

Baca Juga: Jelang Indonesia Masters 2022, Atlet Malaysia Akui Kualitas Ganda Putra Indonesia

Sekaligus, ia bisa menilai pemain muda yang pantas membela Manchester United musim depan.

Dengan kontribusi yang ia berikan kepada Nottingham Forest, tak mengejutkan bila nama James Garner masuk dalam radar Erik Ten Hag.

Andai ia bermain lagi untuk Nottingham Forest, Garner berpeluang besar mendapat menit bermain lebih banyak.

Yang menarik, Garner kabarnya diminati banyak tim di bursa transfer musim panas 2022 ini. Pelatih Leicester City, Brendan Rodgers kabarnya sangat kepincut dengan sang playmaker.

Dua tim Premier League lainnya, Everton dan Brighton juga kabarnya sangat meminati Garner, selain Forest yang juga berniat kembali meminjam sang pemain.

(Suara.com/Rully Fauzi)

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Sporting Director PT Persib Teddy Tjahjono membantah tudingan yang menyebutkan dirinya sebagai saksi yang memberatkan dalam persidangan kasus kericuhan yang melibatkan Bobotoh

liga | 17:40 WIB

Bek Persib Bandung Henhen Herdiana tidak pernah menyangka akan melakoni 100 pertandingan bersama Pangeran Biru. Sejak promosi dari Diklat Persib 2016 silam, Henhen tak pernah membayangkan bisa bermain hingga sejauh ini.

liga | 11:07 WIB

David da Silva akhirnya berdamai dengan Persib Bandung setelah proses administasi telah diselesaikan

liga | 16:08 WIB

Berbagai pertimbangan dilakukan oleh PT Liga Indonesia Baru sebelum memutuskan kembali menggulirkan Liga 1 2023/2024 pada 15 April 2024 mendatang

liga | 15:35 WIB

FIFA menjatuhkan sanksi untuk lima tim Indonesia, satu di antaranya Persija Jakarta. Macan Kemayoran tak bisa melakukan transfer pemain selama tiga musim.

liga | 13:04 WIB

Pelatih Persib Bojan Hodak memberikan waktu libur untuk anak asuhnya selama tiga hari. Jeda kompetisi Liga 1 2023/2024 selama Piala Asia U-23 2024 di Qatar membuat tim punya waktu luang dalam masa persiapan

liga | 16:08 WIB

Gelandang Persib Bandung Stefano Beltrame tak mau santai walau Liga 1 2023/2024 terjeda selama gelaran Piala Asia U-23 2024 di Qatar.

liga | 14:13 WIB

Pemain Persib Bandung Ryan Kurnia mengambil sisi positif dari jeda Liga 1 2023/2024 selama gelaran Piala Asia U-23 2024 di Qatar. Ryan bisa menjalani pemulihan cedera selama jeda kompetisi.

liga | 13:57 WIB

Adapun jadwal Liga 1 pekan ke-31 hingga pekan ke-34, dan jadwal Championship Series dijadwalkan kembali oleh operator komisi, yakni PT Liga Indonesia Baru (LIB) dalam waktu dekat.

liga | 19:50 WIB

Pelatih Persib Bandung Bojan Hodak melihat sisi positif dari penundaan kompetisi Liga 1 2023/2024 selama Piala Asia 2023

liga | 16:04 WIB

Sementara dalam jadwal Liga 1 2023/2024 pekan ke-31, Persib akan melakukan lawatan ke markas Persita Tangerang, pada Selasa (2/4/2024).

liga | 14:04 WIB

Duel Bali United vs Persija akan berlangsung di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, pada Sabtu, (30/3/2024) kick off pukul 20.00 WIB.

liga | 13:27 WIB

Pebalap Marc Marquez angkat bicara mengenai insiden yang menimpanya dengan Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo) pada balapan di Sirkuit Algarve, Portimao, seri MotoGP Portugal, pada Minggu, (24/3/2024).

liga | 20:01 WIB

Beckham Putra akan bergabung dengan Timnas U-23 Indonesia yang akan berlaga di ajang Piala Asia U-23 2024 yang bertempat di Qatar.

liga | 17:02 WIB

Beckham Putra dan rekan-rekan Persib lainnya ingin menjaga ritme kemenangan karena tengah berada dalam tren positif di empat laga terakhir.

liga | 16:31 WIB

Waktu yang tersedia bagi Ten Hag bersama Man United disebut-sebut tidak banyak, terutama setelah kedatangan Sir Jim Ratcliffe.

liga | 08:00 WIB

Thomas Tuchel, pelatih saat ini dari Bayern Muenchen, juga mungkin tersedia setelah dia memutuskan untuk meninggalkan klub tersebut pada musim panas.

liga | 07:30 WIB

David da Silva tak jemawa meski berhasil mencetak brace dan membawa kemenangan Persib 1-3 atas Persikabo. Sebaliknya, ia mengucapkan selamat kepada rekan-rekannya usai pertandingan.

liga | 15:00 WIB
Tampilkan lebih banyak