Tottenham Hotspur Bantai Newcastle 5-1, Berikut Klasemen Terbaru Liga Inggris

Tottenham sukses geser Arsenal.

Husna Rahmayunita | BolaTimes.com
Senin, 04 April 2022 | 12:15 WIB
Son Heung Min disambut para pemain Tottenham Hotspur usai mencetak gol ke gawang Crystal Palace, Sabtu (15/9/20190. [DANIEL LEAL-OLIVAS / AFP]

Son Heung Min disambut para pemain Tottenham Hotspur usai mencetak gol ke gawang Crystal Palace, Sabtu (15/9/20190. [DANIEL LEAL-OLIVAS / AFP]

Bolatimes.com - Klasemen terbaru Liga Inggris selepas Tottenham Hotspur menang telak atas Newcastle United dengan skor 5-1, Senin (4/4/2022) dini hari WIB.

Tottenham Hotspur menapaki lanjutan Liga Inggris dengan manis. Kemenangan atas Newcastle membuat Tottenham menggeser Arsenal di posisi keempat klasemen sementara.

Menilik jalannya laga

Baca Juga: Promosi ke Liga 1, Dewa United Sudah Kantongi Nama Pelatih Baru

Duel sengit terjadi pada pertandingan Tottenham vs Newcastle yang digelar di  Tottenham Hotspur Stadium, London semalam. Tuan rumah tampil mendominasi.

Lima gol Spurs dicetak oleh Ben Davies, Matt Doherty, Son Heung-min, Emerson Royal dan Steven Bergwijn. Sedangkan satu-satunya gol tim tamu dibuat oleh Fabian Schar.

Spurs bermain menyerang sejak menit awal dengan mengandalkan trio Son Heung-min, Harry Kane, dan Dejan Kulusevski, tetapi gagal menembus gawang Martin Dubravka.

Baca Juga: Persija Jakarta Resmi Datangkan Dua Pemain Berlabel Timnas, Firza Andika dan Hanif Sjahbandi

Newcastle mengandalkan serangan balik dan membuahkan hasil pada menit ke-39 saat Fabian Schar menjebol gawang Hugo Lloris lewat sepakan bebas di depan kotak penalti.

Anak asuh Antonio Conte sempat memprotes gol itu karena bola dianggap lebih dulu menyentuh tangan Chris Wood, tetapi VAR memastikan skor 1-0.

Cuma butuh empat menit untuk tuan rumah menyamakan kedudukan ketika Ben Davies mencatatkan namanya dalam papan skor usai menanduk bola umpan silang Son Heung-min yang tiidak bisa dihalau Dubravka.

Baca Juga: Sambut Liga 1 Musim Depan, Bali United Lepas 3 Pemain Senior

Spurs langsung berbalik unggul 2-1 pada menit ke-48 manakala umpan Javi Manquillo dipotong Dejan Kulusevski untuk diberikan kepada Kane.

Penyerang Inggris itu langsung melepaskan umpan silang yang tidak bisa dijangkau Son, tetapi Doherty dengan cepat menyambarnya untuk menjebol jala Dubravka.

Satu menit kemudian Newcastle hampir menyamakan kedudukan lewat Chris Wood. Sebaliknya Spurs mencetak gol ketiganya pada menit ke-54. Kulusevski memberikan umpan matang kepada Son yang berlari ke kotak penalti dan menahan bola sejenak, sebelum menembak ke gawang Dubravka.

Baca Juga: Bangga Pernah Latih Timnas Indonesia, Luis Milla Bagikan Pengalaman di Universitas Zaragoza

Pada menit ke-63, The Lilywhites semakin jauh mengungguli lawannya setelah bek sayap Emerson Royal mendahului Fabian Schar untuk menyontek bola umpan tarik Doherty.

Pemain pengganti Steven Bergwijn membuat Spurs unggul 5-1 pada menit ke-83. Diawali bola yang direbut dari Allan Saint-Maximin, Son memberikannya kepada Lucas Moura yang berlari menuju kotak penalti.

Moura mengoper bola kepada Bergwijn sebelum ditekel. Pemain Belanda itu kemudian masuk kotak penalti untuk menaklukkan Dubravka dari jarak dekat. Skor 5-1 untuk kemenangan Tottenham bertahan hingga laga usai, seperti dimuat Antara.

Berikut klasemen terbaru Liga Inggris usai Tottenham pesta gol.

Klasemen terbaru Liga Inggris usai Tottenham bantai Newcastle. (dok.flaschore)
Klasemen terbaru Liga Inggris usai Tottenham bantai Newcastle. (dok.flashcore)

 

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Pebalap Marc Marquez angkat bicara mengenai insiden yang menimpanya dengan Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo) pada balapan di Sirkuit Algarve, Portimao, seri MotoGP Portugal, pada Minggu, (24/3/2024).

liga | 20:01 WIB

Beckham Putra akan bergabung dengan Timnas U-23 Indonesia yang akan berlaga di ajang Piala Asia U-23 2024 yang bertempat di Qatar.

liga | 17:02 WIB

Beckham Putra dan rekan-rekan Persib lainnya ingin menjaga ritme kemenangan karena tengah berada dalam tren positif di empat laga terakhir.

liga | 16:31 WIB

Waktu yang tersedia bagi Ten Hag bersama Man United disebut-sebut tidak banyak, terutama setelah kedatangan Sir Jim Ratcliffe.

liga | 08:00 WIB

Thomas Tuchel, pelatih saat ini dari Bayern Muenchen, juga mungkin tersedia setelah dia memutuskan untuk meninggalkan klub tersebut pada musim panas.

liga | 07:30 WIB

David da Silva tak jemawa meski berhasil mencetak brace dan membawa kemenangan Persib 1-3 atas Persikabo. Sebaliknya, ia mengucapkan selamat kepada rekan-rekannya usai pertandingan.

liga | 15:00 WIB

Persikabo harus mengakui keunggulan tamunya, Persib Bandung pada pekan 29 Liga 1 2023/2024. Persikabo takluk 1-3 dari Persib. Kekalahan tersebut menodai debut pelatih baru Persikabo, Djajang Nurdjaman.

liga | 13:45 WIB

Tampil dengan 10 pemain tak mempengaruhi kekuatan Persib Bandung saat hadapi Persikabo. Sebaliknya, tim besutan Bojan Hodak seolah mendapat durian runtuh usai Dedi Kusnandar mendapat kartu kuning kedua dari wasit pada menit 36

liga | 12:57 WIB

Pertandingan Persikabo vs Persib akan berlangsung di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali pada Jumat, (15/3/2024) kick off pukul 20.30 WIB.

liga | 10:15 WIB

Duel Persikabo vs Persib bakal dilangsungkan di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali dengan kick off 20.30 WIB live Indosiar.

liga | 09:57 WIB

Persib Bandung akan menghadapi Persikabo pada pekan 29 Liga 1 2023/2024 yang berlangsung di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, malam ini. Laga kontra Laskar Pajajaran dinilai akan berbeda karena berkaitan dengan posisi lawan di klasemen.

liga | 08:40 WIB

Pertandingan Persikabo vs Persib akan berlangsung di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali dengan kick off pukul 20.30 WIB live televisi Indosiar.

liga | 20:27 WIB

Duel Persikabo vs Persib pada pekan ke-29 dalam jadwal Liga 1 2023/2024 akan digelar di Stadion Kapten I Wayan Dipta, pada Jumat (15/3/2024).

liga | 20:04 WIB

Laga Persikabo vs Persib akan digelar di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali pada Jumat, (15/3/2024).

liga | 20:22 WIB

Persib Bandung akan melanjutkan perjuangannya di Liga 1 2023/2024 dengan memainkan laga tandang melawan Persikabo 1973, pada Jumat, (15/3/2024).

liga | 20:01 WIB

Pada pekan ke-28 dalam jadwal Liga 1 2023/2024, laga Persib vs Persija di Stadion Si Jalak Harupat harus berakhir dengan skor 2-1, pada Sabtu (9/3/2024).

liga | 12:33 WIB

Dalam jadwal Liga 1 2023/2024 pekan ke-28, Persib sukses menuai tiga poin saat menjamu Persija, pada Sabtu, 9 Maret 2024.

liga | 12:15 WIB

Nonton Persib Bandung vs Persija Jakarta dalam jadwal Liga 1 2023/2024 pekan ke-28 di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Sabtu 9 Maret 2024, pukul 15.00 WIB.

liga | 14:07 WIB
Tampilkan lebih banyak