Mengenal Jack Wilshere, Talenta Emas yang Kini Meredup dan Tak Punya Klub

Wilshere dulunya disebut sebagai wonderkid terbaik Inggris

Husna Rahmayunita | BolaTimes.com
Kamis, 09 September 2021 | 13:30 WIB
Jack Wilshere. (sumber: Arsenal.com).

Jack Wilshere. (sumber: Arsenal.com).

Bolatimes.com - Nama Jack Wilshere sempat melejit sebagai talenta emas Inggris. Sayangnya di usia yang kini baru menginjak 29 tahun, ia malah berstatus tanpa klub.

Jack Wilshere menjadi salah satu pemain yang digadang-gadang akan menjadi bintang masa depan saat muda, namun malah berakhir mengenaskan. Nama Jack Wilshere melejit di usia muda bersama Arsenal.

Ia bergabung di akademi The Gunners pada 2001. Kehebatan Wilshere tergambar jelas saat Arsene Wenger memainkannya di usia yang baru 16 tahun 256 hari saat turun sebagai pemain pengganti Robin van Persie di Premier League.

Baca Juga: Action Figure Conor McGregor saat Kalah Dijual, Segini Harganya

Debut tersebut menahbiskan Jack Wilshere sebagai debutan termuda Arsenal sepanjang masa yang sebelumnya dipegang Cesc Fabregas.

Tak cukup sampai di situ, Wilshere kian menjadi perbincangan karena 10 hari pasca debutnya ia mampu mencetak gol pertamanya di level profesional di ajang Piala Liga Inggris melawan Sheffield United pada 2008.

Start apik Wilshere pun membuat Arsenal menganugerahinya kontrak profesional. Meski demikian, pada 2010 ia sempat dipinjamkan ke Bolton Wanderers.

Baca Juga: Pindah ke Inggris, Cristiano Ronaldo Sewa Bodyguard 24 Jam

Jack Wilshere berseragam Arsenal/Instagram
Jack Wilshere berseragam Arsenal/Instagram

Sepulangnya dari peminjaman, Wilshere menjadi andalan Arsenal di usianya yang baru 18 tahun. Torehan itu ia barengi kala ia menjalani debut bersama tim nasional Inggris.

Kepercayaan Arsenal kepada Wilshere terlihat jelas di musim 2010-2011 di mana ia tampil sebanyak 49 kali di berbagai ajang.

Sayangnya, musim 2010-2011 itu menjadi satu-satunya musim terbaik Jack Wilshere. Selebihnya, kariernya menurun drastis dari musim ke musim hingga kini berstatus tanpa klub.

Baca Juga: Mengenang Duet Rio Ferdinand-Nemanja Vidic, Bek Terbaik di Premier League

Karier Merosot akibat Cedera

Cedera menjadi alasan utama karier Jack Wilshere merosot di usia muda. Cedera pertama yang ia dapat adalah fraktur ankle. Ironisnya, cedera itu didapat di laga pramusim yakni Emirates Cup melawan New York Red Bulls.

Cedera ini membuat Wilshere harus melewatkan musim 2011-2012 yang membuatnya juga melewatkan gelaran Euro 2012 serta Olimpiade London 2012.

Baca Juga: Insiden Tendangan Kungfu Pemain AHHA PS Pati Turut Disorot Media Spanyol

Setelah 514 hari absen akibat cedera tersebut, Wenger melakukan perjudian dengan memainkan Wilshere di pekan ke-9 Premier League 2012-2013 melawan Queen Park Rangers.

Di musim tersebut, Wilshere tetap tampil reguler. Sayangnya, perjudian Wenger memainkannya menambah beban cedera yang dialami wonderkid Inggris tersebut.

Cedera demi cedera pun mampir ke tubuh Wilshere yang membuat permainannya menurun drastis setiap musimnya. Hingga akhirnya Arsenal meminjamkannya ke AFC Bournemouth dan melepasnya secara permanen ke West Ham United.

Sejatinya Arsenal di bawah arahan Unai Emery ingin mempertahankan produk akademinya tersebut. Namun Wilshere memilih untuk pergi untuk mendapatkan menit bermain.

Namun tetap saja. Wilshere yang dulunya disebut sebagai wonderkid terbaik Inggris setelah Paul Gascoigne, telah berubah menjadi pesakitan.

Kini, di usia 29 tahun atau usia matang pesepak bola, Wilshere berstatus tanpa klub. Kenyataan pahit ini membuatnya sempat berkecil hati mengingat sang buah hati kerap menanyakan mengapa tak ada klub yang mau meminangnya.

Pada akhirnya, nama Jack Wilshere akan lebih dikenang sebagai pemain berbakat bernasib sial seperti kisah-kisah wonderkid hebat lainnya yang hancur akibat cedera.

Kontributor: Zulfikar Pamungkas Indrawijaya
Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Bek Persib Bandung Henhen Herdiana tidak pernah menyangka akan melakoni 100 pertandingan bersama Pangeran Biru. Sejak promosi dari Diklat Persib 2016 silam, Henhen tak pernah membayangkan bisa bermain hingga sejauh ini.

liga | 11:07 WIB

David da Silva akhirnya berdamai dengan Persib Bandung setelah proses administasi telah diselesaikan

liga | 16:08 WIB

Berbagai pertimbangan dilakukan oleh PT Liga Indonesia Baru sebelum memutuskan kembali menggulirkan Liga 1 2023/2024 pada 15 April 2024 mendatang

liga | 15:35 WIB

FIFA menjatuhkan sanksi untuk lima tim Indonesia, satu di antaranya Persija Jakarta. Macan Kemayoran tak bisa melakukan transfer pemain selama tiga musim.

liga | 13:04 WIB

Pelatih Persib Bojan Hodak memberikan waktu libur untuk anak asuhnya selama tiga hari. Jeda kompetisi Liga 1 2023/2024 selama Piala Asia U-23 2024 di Qatar membuat tim punya waktu luang dalam masa persiapan

liga | 16:08 WIB

Gelandang Persib Bandung Stefano Beltrame tak mau santai walau Liga 1 2023/2024 terjeda selama gelaran Piala Asia U-23 2024 di Qatar.

liga | 14:13 WIB

Pemain Persib Bandung Ryan Kurnia mengambil sisi positif dari jeda Liga 1 2023/2024 selama gelaran Piala Asia U-23 2024 di Qatar. Ryan bisa menjalani pemulihan cedera selama jeda kompetisi.

liga | 13:57 WIB

Adapun jadwal Liga 1 pekan ke-31 hingga pekan ke-34, dan jadwal Championship Series dijadwalkan kembali oleh operator komisi, yakni PT Liga Indonesia Baru (LIB) dalam waktu dekat.

liga | 19:50 WIB

Pelatih Persib Bandung Bojan Hodak melihat sisi positif dari penundaan kompetisi Liga 1 2023/2024 selama Piala Asia 2023

liga | 16:04 WIB

Sementara dalam jadwal Liga 1 2023/2024 pekan ke-31, Persib akan melakukan lawatan ke markas Persita Tangerang, pada Selasa (2/4/2024).

liga | 14:04 WIB

Duel Bali United vs Persija akan berlangsung di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, pada Sabtu, (30/3/2024) kick off pukul 20.00 WIB.

liga | 13:27 WIB

Pebalap Marc Marquez angkat bicara mengenai insiden yang menimpanya dengan Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo) pada balapan di Sirkuit Algarve, Portimao, seri MotoGP Portugal, pada Minggu, (24/3/2024).

liga | 20:01 WIB

Beckham Putra akan bergabung dengan Timnas U-23 Indonesia yang akan berlaga di ajang Piala Asia U-23 2024 yang bertempat di Qatar.

liga | 17:02 WIB

Beckham Putra dan rekan-rekan Persib lainnya ingin menjaga ritme kemenangan karena tengah berada dalam tren positif di empat laga terakhir.

liga | 16:31 WIB

Waktu yang tersedia bagi Ten Hag bersama Man United disebut-sebut tidak banyak, terutama setelah kedatangan Sir Jim Ratcliffe.

liga | 08:00 WIB

Thomas Tuchel, pelatih saat ini dari Bayern Muenchen, juga mungkin tersedia setelah dia memutuskan untuk meninggalkan klub tersebut pada musim panas.

liga | 07:30 WIB

David da Silva tak jemawa meski berhasil mencetak brace dan membawa kemenangan Persib 1-3 atas Persikabo. Sebaliknya, ia mengucapkan selamat kepada rekan-rekannya usai pertandingan.

liga | 15:00 WIB

Persikabo harus mengakui keunggulan tamunya, Persib Bandung pada pekan 29 Liga 1 2023/2024. Persikabo takluk 1-3 dari Persib. Kekalahan tersebut menodai debut pelatih baru Persikabo, Djajang Nurdjaman.

liga | 13:45 WIB
Tampilkan lebih banyak