Momen Pertemuan Terakhir Timnas Indonesia vs Argentina, Dibantai 0-5

Timnas Indonesia terakhir kali berhadapan dengan Argentina kalah dengan skor telak 0-5.

Rauhanda Riyantama | BolaTimes.com
Selasa, 06 Juni 2023 | 20:30 WIB
Diego Maradona saat bela Timnas Argentina melawan Timnas Indonesia. (Instagram/maradona)

Diego Maradona saat bela Timnas Argentina melawan Timnas Indonesia. (Instagram/maradona)

Bolatimes.com - Mengenang momen pertemuan terakhir antara Timnas Indonesia melawan Argentina, yang berakhir bagi kemenangan La Albiceleste dengan skor 5-0.

Timnas Indonesia akan kedatangan tamu agung pada FIFA Matchday Juni 2023, yakni tim peringkat pertama dunia dan kampiun Piala Dunia 202, Argentina.

Pertandingan ini sendiri dijadwalkan akan digelar pada Senin 19 Juni 2023 yang bertempat di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK).

Baca Juga: On Fire Jelang Lawan Timnas Argentina, Shayne Pattynama Bikin Assist Cantik saat Bobol Gawang Eks Klub Erling Haaland

Duel ini pun amat dinanti-nantikan oleh pecinta sepak bola Tanah Air, mengingat status yang dimiliki Argentina saat ini.

Selain itu, tim berjuluk La Albiceleste ini dihuni oleh banyak pemain bintang ternama yang berkiprah di liga-liga top Eropa.

Antusiasme pecinta sepak bola Tanah Air terhadap kedatangan Argentina ini pun bisa dikatakan beralasan. Sebab banyak yang meyakini bahwa duel ini jadi duel pertama antara kedua negara.

Baca Juga: Comeback usai Dua Tahun Absen, Bek Timnas Indonesia Siap Lawan Palestina dan Argentina

Tapi faktanya, ternyata Timnas Indonesia pernah berhadapan dengan Argentina beberapa tahun silam, meski pertemuan ini bukan antara tim senior kedua tim.

Pertemuan Timnas Indonesia dan Argentina sendiri pernah terjadi di level kelompok umur, tepatnya di ajang Piala Dunia 1979 yang digelar di Jepang.

Bagaimana kisah pertemuan Timnas Indonesia dan Argentina di Piala Dunia U-20 pada tahun 1979 tersebut? Berikut rangkumannya.

Baca Juga: Sandy Walsh Merumput di Kampung Halaman Kakek, Bek Naturalisasi Malaysia Tepuk Tangan

Dibela Diego Maradona

Timnas Indonesia dan Argentina pernah bersua di Piala Dunia U-20 1979 di Jepang. Saat itu, kedua negara tergabung di grup yang sama, yakni grup B.

Pertandingan Indonesia melawan Argentina sendiri tercipta di pertandingan pertama grup B. Saat itu, tim Merah Putih harus menyerah dengan skor 0-5 dari lawannya tersebut.

Baca Juga: Usai Jalani TC Bersama Timnas Indonesia di Surabaya, Sandy Walsh: Saya Senang di Kampung Halaman Kakek

Timnas Indonesia yang dibela Bambang Nurdiansyah hingga Mundari Karya itu tak berkutik di tangan Argentina yang dihuni pemain sekaliber Diego Maradona dan Ramon Diaz.

Dua nama terakhir tersebut bahkan menjadi aktor kemenangan besar Argentina atas Indonesia, usai Ramon Diaz mencetak Hattrick atau tiga gol, dan Maradona mencetak dua gol atau Brace.

Meski kekalahan itu mencerminkan kualitas Timnas Indonesia, tapi Maradona sebagai bintang Argentina saat itu menyebut laga ini sebagai laga yang tak pernah ia lupakan.

Hal ini diketahui dari unggahan pemain berjuluk ‘Tangan Tuhan’ itu lewat media sosial Instagram, di mana ia menyebut laga melawan Timnas Indonesia adalah laga berkesan baginya.

“Kemarin, saya melihat bahwa Juan Ernesto dan Sergio Garcia mengingat debut kami di World Youth Championship 1979 di Jepang. Dan saya tidak dapat melupakannya. Pertandingan pertama melawan Indonesia, dan kami menang 5-0,” bunyi unggahan Maradona di media sosial Instagram-nya.

Kini, Timnas Indonesia akan kembali berhadapan dengan Argentina yang akan tampil bersama dengan salah satu megabintangnya, yakni Lionel Messi.

Akankah Timnas Indonesia punya kesempatan untuk membalas kekalahan dari Argentina pada tahun 1979 tersebut di FIFA Matchday Juni 2023 ini?

Kontributor: Felix Indrajaya
Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Satu pemain Timnas Indonesia yang sempat dicoret untuk Piala AFF U-23 2025 kembali dipanggil oleh pelatih Gerald Vanenburg

bolaindonesia | 18:14 WIB

Persis Solo resmi memulai era baru di bawah asuhan pelatih asal Belanda, Peter de Roo

bolaindonesia | 14:28 WIB

Alex de Aguiar Gomes, penyerang asal Brasil berusia 31 tahun yang dikenal dengan julukan Alex Tanque bakal jadi andalan buat PSM di musim depan.

bolaindonesia | 14:20 WIB

Salah satu yang menjadi sorotan utama adalah meningkatnya jumlah pelatih asal Belanda yang kini menangani klub-klub elite Tanah Air.

bolaindonesia | 00:00 WIB

Bali United FC membuat gebrakan di bursa transfer dengan resmi mendatangkan Jens Raven

bolaindonesia | 23:53 WIB

Persik Kediri kembali membuat gebrakan di bursa transfer dengan merekrut Imanol Garcia

bolaindonesia | 23:27 WIB

Persis Solo resmi mendatangkan gelandang bertahan asal Irlandia-Nigeria, Fuad Sule

bolaindonesia | 21:57 WIB

Meski berstatus pemain anyar di Liga Indonesia, Paulinho sudah mendapat cap buruk dari publik sepak bola Indonesia

bolaindonesia | 22:31 WIB

Pemain anyar Arema FC Paulinho Moccelin jadi sasaran kemarahan publik sepak bola Indonesia pasca melakukan tekel brutal kepada striker Oxford United, Ole Romeny.

bolaindonesia | 22:20 WIB

Ole Romeny mengalami cedera serius di awal pertandingan.

bolaindonesia | 22:04 WIB

Mulai musim 2025/2026, Liga 1yang kini berganti nama menjadi Super Leagueakan menerapkan kebijakan kontroversial

bolaindonesia | 23:21 WIB

Meski begitu, ada kompetisi untuk pesepak bola Putri di Indonesia. Salah satunya ialah turnamen HYDROPLUS Piala Pertiwi 2025.

bolaindonesia | 11:55 WIB

Jordi Amat, resmi memulai langkah perdananya bersama Macan Kemayoran pada sesi latihan yang digelar di Persija Training Ground, Bojongsari

bolaindonesia | 10:45 WIB

Pelatih yang akrab disapa Coach RD itu percaya bahwa suatu saat nanti, level permainan Indonesia bisa menyamai atau bahkan melampaui tim-tim dari kasta kedua Liga Inggris

bolaindonesia | 21:22 WIB

Memasuki Liga 1 musim 2025/2026, pemain PSM Makassar dipersiapkan dengan matang oleh pelatih Bernardo Tavares.

bolaindonesia | 21:15 WIB

PT Liga Indonesia Baru (LIB) resmi menunjuk Takeyuki Oya sebagai General Manager (GM) Competition dan Operation.

bolaindonesia | 20:58 WIB

Salah satu media di Korea menyoroti perihal kritikan tajam yang disampaikan Andre Rosiade kepada Patrick Kluivert.

bolaindonesia | 20:39 WIB

Rekrutan anyar Persib, Alfeandra Dewangga gusar pasca kekalahan Maung Bandung di laga perdana Piala Presiden 2025.

bolaindonesia | 20:52 WIB
Tampilkan lebih banyak